Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

tafakoerAvatar border
TS
tafakoer
Penipuan Online Marak, Lagi-lagi Soal Logika dan Kewaspadaan
Penipuan memang bukan sesuatu yang asing lagi di masa kini, tak jarang aneka jenis penipuan terjadi di mana-mana. Jika dahulu penipuan seringkali secara langsung ataupun lewat SMS ataupun telepon, kini penipuan pun menyesuaikan keadaan dimana mereka pun melakukan penipuan secara online. Ditengah hiruk piruknya keramaian di dunia maya ternyata dimanfaatkan oleh segelintir orang untuk melakukan penipuan untuk kepentingan dirinya sendiri.

Credit : khuyenmai4m.top

Kejahatan memang bisa ditemukan di mana saja termasuk di dunia maya pun pastinya banyak sekali modus kejahatan yang ujungnya memakan banyak korban. Penipuan online adalah salah satunya dan parahnya lagi penipuan di masa sekarang sudah merambah ke aplikasi instan. Tak jarang para korbannya tanpa sadar menyebarkan iming-iming sesuatu entah itu hadiah gratis ataupun iming-iming pemberian lainnya.

Penipuan masa kini memang terlihat semakin canggih, saat penipuan sms tak lagi efektif kemudian penipu pun ada yang menggunakan dengan cara menelpon korbannya. Bagi yang tak sadar tentunya bisa jadi akan terjebak pada modus penipuan yang dirancang oleh para penipu. Biasanya penipuan lewat telepon ini diawali pesan pop call demi meyakinkan para calon korbannya. Tak puas dengan cara menelpon, para penipu online ini bergerilya dengan cara menyebar link jebakan di media sosial dengan penawaran-penawaran yang menarik hingga tak jarang para korban tanpa sadar akan menyebar link-link tersebut di grup media sosial.

Biasanya penipuan ini menawarkan sesuatu yang fantastis dan tak masuk akal, mulai dari kuota gratis, pulsa gratis hingga laptop gratis. Tak jarang penipuan ini juga berkedok give away pemberian hadiah yang mencatut artis ternama ataupun para youtuber. Yang lebih mengherankan lagi penipuan online ini bahkan mencatut nama program prakerja dengan website palsunya yang beda dari aslinya.

Melihat banyaknya penipuan online di masa kini tentunya hal ini membuat kita harus berpikir pada beberapa hal mulai dari soal logika dan juga kewaspadaan. Berpikir kritis sangatlah penting dalam menyikapi setiap informasi yang didapat termasuk penawaran hadiah yang tak jelas. Tak masuk akal bila ada yang memberikan hadiah secara cuma-cuma bila tanpa sebab yang jelas, apalagi bila ada yang memberi hadiah laptop tentunya harus ada alasan yang logis.

Credit : riaume.com

Waspada itu perlu, menyikapi informasi yang serba abu-abu di masa kini tentunya harus disikapi dengan bijak. Penipuan online merajalela di mana-mana, bila kita tak bijak dalam menyikapinya bisa-bisa mungkin menjadi korban. Untuk itulah berhati-hatilah saat berseluncur di dunia maya karena apa yang kita temukan di dunia maya tak selamanya baik. Waspada penipuan online yang merajalela dan jangan mudah tergoda dengan tawaran hadiah gratis entah itu pulsa gratis, kuota gratis, hp gratis maupun laptop gratis tanpa ada sebab yang logis. Demikian tulisan ane kali ini, bagaimana pendapat agan dan sista? silahkan sampaikan di kolom komentar dan sampai jumpa di tulisan selanjutnya. emoticon-Big Grin

Sumber : Opini Pribadi dan diolah dari berbagai sumber (via internet)
Sumber Gambar via google images
gta007
febrifzn
doobey
doobey dan 13 lainnya memberi reputasi
14
5.4K
99
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923KThread83.1KAnggota
Tampilkan semua post
putihabuabuaAvatar border
putihabuabua
#15
Klo modelan aplikasi dpt duit cem vtube bijimane tu bre?hw dipaksa suruh joint ama tmen to pas suruh masukin nik langsung mundur gw ogah registrasi..
tafakoer
eyefirst2
Diannf
Diannf dan 2 lainnya memberi reputasi
3
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.