Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

singawallahAvatar border
TS
singawallah
Macron: Saya Paham Kemarahan Umat Islam, tapi Kekerasan Tak Bisa Saya Terima
Macron: Saya Paham Kemarahan Umat Islam, tapi Kekerasan Tak Bisa Saya Terima

Presiden Prancis, Emmanuel Macron, angkat bicara terkait sejumlah aksi protes yang dilakukan umat Islam di penjuru dunia termasuk Indonesia.

Macron mengatakan dirinya memahami kemarahan umat Islam terkait peristiwa penunjukan kartun Nabi Muhammad SAW yang ditampilkan oleh seorang guru bernama Samuel Paty.

Namun di satu sisi, ia tidak bisa membenarkan tindakan kekerasan yang kemudian dilakukan oleh sekelompok masyarakat.


"Jadi, saya memahami dan menghormati bahwa orang dapat marah oleh kartun ini, tetapi saya tidak akan pernah menerima bahwa seseorang dapat membenarkan kekerasan fisik atas kartun ini," kata Macron dikutip dari Reuters, Minggu (1/11).

Macron menambahkan, dirinya juga saat ini fokus menenangkan suasana di Prancis. Ia juga akan melindungi seluruh hak kebebasan dan berpendapat warga negaranya.

"Peran saya adalah menenangkan segalanya, itulah yang saya lakukan, tetapi pada saat yang sama, melindungi hak-hak ini.

Pernyataan Macron yang mengaitkan Islam dengan terorisme atas kasus dipenggalnya seorang guru bernama Samuel Paty akibat memperlihatkan kartun Nabi Muhammad kepada muridnya menuai polemik internasional.

Selain memicu kecaman dari negara Muslim, Prancis, juga dilanda sejumlah serangan seperti di gereja di Nice. Dalam peristiwa pada Kamis (29/10), tiga orang tewas akibat ditikam pemuda Tunisia bernama Brahim al-Aouissaoui. Bahkan seorang di antaranya dipenggal.

Selain itu, Kedutaan Besar Prancis di Jeddah, Arab Saudi, juga diserang oleh seorang pria. Akibatnya, seorang petugas jaga terluka akibat ditikam.


https://m.kumparan.com/kumparannews/...ma-1uVFRIYDcOy

Mantabzemoticon-Selamat

Jangan kalah dng intimidasi kekerasan teroris atas nama agama tertentuemoticon-Cool
kaiharis
fachri15
rony25
rony25 dan 53 lainnya memberi reputasi
46
16.9K
379
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita Luar Negeri
Berita Luar NegeriKASKUS Official
79.3KThread11.3KAnggota
Tampilkan semua post
daimond25Avatar border
daimond25
#9
Coba di pikir si "Paty" guru yang di penggal itu sudah jadi guru berapa tahun dan tuh kartun sudah ada berapa tahun; bila selama ini, itu kartun di gunakan sebagai bahan pelajaran tidak terjadi apa apa ?

Kenapa saat ini ketika mendekati Pemilu President Usa tgl 3 November 2020, itu pengajaran tiba tiba menjadi masalah hingga timbul pemenggalan !


Tidak pernah kepikir sampai sanakah?

Aneh tapi nyata !

Tuhan kasih kecerdasan manusia untuk berpikir

Coba di pikir baik baik sana!
Diubah oleh daimond25 02-11-2020 03:03
atmajazone
kingarthas013
judogal
judogal dan 4 lainnya memberi reputasi
1
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.