c4punk1950...Avatar border
TS
c4punk1950...
Syarat Resepsi Pernikahan Di Masa Pandemi, Tidak Menggunakan Janur! Kenapa?




Pandemi masih saja menghantui bangsa ini, entah sampai kapan akan berakhir tak bisa di prediksi. Banyak orang terkendala seperti dunia tarik suara, hiburan bahkan tempat-tempat berkumpul orang banyak langsung sepi karena tak diperbolehkan berkumpul.

Hajatan apalagi dangdutan sama sekali dilarang, walau ada saja yang melanggar. Tapi konsekuensinya ya kena hukuman, karena pembatasan skala besar sudah diberlakukan.

Lantas bagaimana para wedding organizer mengakali hal ini? Tentu saja harus putar otak, kalau tidak bisa bangkrut tidak dapat cuan. Berapa banyak yang cari makan dari pesta resepsi pernikahan?





Dari perangkat wedding organizer, foto dan studio, musik, pelaminan, catering, tenda, sound system dan sebagainya sudah hampir setahun ini pergerakannya terhenti. Apalagi gedung-gedung yang disewakan juga sepi peminatnya, ballroom hotel pun gigit jari biasanya mengadakan banyak acara kini tak mendapat cuan. Untuk itu saat ini diberlakukan syarat yang ketat untuk sebuah resepsi pernikahan.

Karena ketika hal itu di stop, banyak pekerja dibidang wedding ini hidup segan matipun tak mau, bahkan beberapa ada yang kembali menjadi petani ke kampung halaman. Lantas, sebagai manusia yang punya akal harus cari cara agar resepsi terlaksana sesuai protokol covid. Kenapa? Kalau membiarkan hal ini berlarut-larut pergerakan ekonomi menjadi tidak seimbang, apalagi ketika tidak ada PSBB ketat.





Maka, gedung-gedung tempat resepsi tidak memasang Janur yang biasanya melengkung menandakan adanya pesta pernikahan yang sedang berlangsung. Ini disebabkan secara aturan pesta pernikahan di masa pandemi tidak diperbolehkan, karena akan menyebabkan kerumunan massa. Untuk itu banyak yang tidak memasang janur, agar terhindar dari yang namanya razia. Terutama di resepsi orang berduit, baik itu di hotel atau gedung serbaguna

Bukan hanya janur, tapi makan prasmanan terkadang ditiadakan hanya memakai nasi kotak. Bila harus memaksa prasmanan, maka diambil oleh petugas dari catering tidak bisa mengambil sendiri. Untuk minuman juga hanya disediakan botol minuman kemasan, jarang sekali minuman yang berupa gelas.

Yup standard kesehatan yang diberlakukan cukup ketat, terutama jaga jarak, dan juga pemakaian masker ketika acara sedang berlangsung.





Jadi walau kalian saat ini ingin menikah dan di pestakan, menurut saya akan banyak beban yang dikeluarkan tamu undangan pun terbatas. Pihak gedung memberlakukan kapasitas gedung hanya 50%nya saja.

Yup, maka jangan heran nikah dimasa pandemi serba ribet bin mumet. Tapi namanya juga dah ga sabaran, nunggu covid selesai tak bisa di prediksi apalagi ditakutkan perang dunia ketiga terjadi. Wes pusing dah para jomblo, cari kerja susah, nikah duit pun tak ada jadinya ambyar nelongso. Saya, c4punk see u next thread.

emoticon-I Love Indonesia



"Nikmati Membaca Dengan Santuy"
--------------------------------------
Tulisan : c4punk@2020
referensi : klik
Pic : google

emoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Star


Diubah oleh c4punk1950... 31-10-2020 06:47
Daniswara92
dhinyzfrn
tien212700
tien212700 dan 23 lainnya memberi reputasi
22
6K
95
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Wedding & Family
Wedding & FamilyKASKUS Official
8.8KThread9.6KAnggota
Tampilkan semua post
yuki26Avatar border
yuki26
#3
Gapake resepsi aman santuy
c4punk1950...
bnoorraini
bnoorraini dan c4punk1950... memberi reputasi
2
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.