Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Otomotif
  • Menyalip Kendaraan Itu Ada Tekniknya, Simak Ini Agar Tak Gagal

officialgarasiAvatar border
TS
officialgarasi
Menyalip Kendaraan Itu Ada Tekniknya, Simak Ini Agar Tak Gagal
Sahabat Garasi pasti pernah menjumpai kecelakaan yang terjadi akibat gagal menyalip. Hal tersebut terjadi karena kurangnya perhitungan yang matang. Menyalip tidak bisa sembarangan Sahabat Garasi, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Ada juga beberapa hal yang harus dihindari.

Menyalip Kendaraan Itu Ada Tekniknya, Simak Ini Agar Tak Gagal

Baca juga: Begini Cara Nyaman Lewati Polisi Tidur Saat Berkendara

Dikutip dari laman daihatsu.co.id, berikut beberapa hal yang perlu dihindari agar tidak terjadi gagal menyalip, sehingga tidak terjadi kecelakaan saat hendak menyalip.

Pertama, jangan menyalip di medan yang menanjak atau ketika mobil akan memasuki tikungan.

Kedua, disarankan agar menggunakan transmisi rendah saat menyalip, tujuannya agar torsi maksimum kendaraan lebih tercapai sehingga akselerasi kendaraan lebih cepat.

Ketiga, perhatikan pula marka jalan bila ingin mendahului, pengendara dilarang pindah jalur bila ada tanda garis panjang.

Keempat, berhati-hati jika ada kendaraan lain di belakang yang mengikuti, atur jarak, dan jangan terburu-buru menurunkan kecepatan karena kendaraan yang ikut mendahului butuh ruang untuk masuk lajur kiri.

Kelima, jangan membunyikan klakson secara berlebihan atau menyalakan lampu jauh yang dapat memancing emosi pengendara di depan kita. Keenam, waspada terhadap kendaraan lain terutama kendaraan roda dua.

Nah Sahabat Garasi, semoga cara diatas bisa Sahabat aplikasikan saat berkendara ya.

Sumber : Garasi.id
Diubah oleh officialgarasi 01-07-2019 04:26
davecchio
evywahyuni
genderwoo
genderwoo dan 3 lainnya memberi reputasi
4
3.9K
48
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Otomotif
OtomotifKASKUS Official
27.8KThread16KAnggota
Tampilkan semua post
ronalddchAvatar border
ronalddch
#27
Kalau ane bawa mobil mau nyalib, biasa nya kasih sen kanan trus kedip aja pake lampu jauh, liat reaksi dari kendaraan depan, kalau dia bales pake sen kanan artinya kita ga boleh nyalib dulu. Kalau dia agak melipir ke kiri baru deh di susul, jng lupa kasih klakson pendek buat say makasih.

Anyway kalau lewat jembatan kenapa supir biasanya ngasih klakson ya.?
0
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.