• Beranda
  • ...
  • Sista
  • Jomlo Bukan Berarti Nggak Laku! Ini Alasan Mengapa Ada Saja Orang yang Betah Menjomlo

ismilailaAvatar border
TS
ismilaila
Jomlo Bukan Berarti Nggak Laku! Ini Alasan Mengapa Ada Saja Orang yang Betah Menjomlo
Setiap Orang Berhak Memilih Jalan Hidupnya Masing-Masing, Bukan?



Assalamu'alaikum, Agan dan Sista! Apa kabarnya hari ini? Semoga Gansist semuanya selalu sehat dan bahagia, ya.



emoticon-Pelukemoticon-Pelukemoticon-Pelukemoticon-Peluk

Jodoh, rezeki, dan, maut adalah rahasia Sang Maha Kuasa. Apa pun yang terjadi di dunia ini, semuanya adalah kehendak dari Sang Maha Esa.

Zaman sekarang, bukan rahasia umum lagi bahwa orang-orang yang berstatus jomlo acap kali mendapat cemooh dari teman-temannya. Walaupun hanya bercanda dan dianggap lumrah, hal ini tentu bukan hal yang asing lagi bagi kita.

Orang-orang dengan status jomlo sering kali dianggap tidak laku, kata jomlo seolah-olah menggambarkan seseorang yang hidupnya kesepian, hampa, dan menyedihkan. Padahal, ya tidak seperti itu juga. Mungkin memang ada alasan khusus mengapa seseorang akhirnya betah menjomlo.

Apakah Agan dan Sista punya teman yang betah banget menjomlo? Bahkan bertahun-tahun, atau bahkan dari lahir masih saja jomlo walaupun dari segi umur, materi, tampang sudah sangat matang. Ataukah, salah satu dari Agan dan Sista adalah jomlo? Tos dulu yuk! Wkwkwk.

Beragam alasan mengapa seseorang betah menyandang statusnya sebagai jomlo. Berikut ane paparkan mengapa masih ada saja orang-orang yang memilih menjomlo.

1. Trauma Masa Lalu



Yah, tidak dapat dipungkiri juga bahwa trauma akan masa lalu membuat seseorang memilih untuk sendiri dulu, tidak ingin menjalin hubungan kembali untuk beberapa saat. Apalagi, jika luka di masa lalu itu sangat menyakiti hati dan akhirnya menimbulkan trauma. Kalau Gansis sedang mengalami fase ini, ane saranin sembuhin dulu itu hati, biar waktu yang membantu mengobati. Setelah itu, tidak ada salahnya kan membuka hati kembali untuk orang baru?

2. Lebih Fokus dengan Karir



Tak sedikit yang memilih untuk tidak menjalin hubungan terlebih dahulu dengan orang lain karena sedang fokus menata karir. Sibuk kerja, dan tidak sempat mencari pasangan bisa saja menjadi alasan mengapa seseorang akhirnya betah menjomlo.

3. Tidak Percaya Diri



Tidak percaya diri karena merasa dirinya tidak pantas untuk siapa pun. Akhirnya memilih untuk tidak mencari pasangan dulu, padahal kalau di lihat-lihat orang tersebut memiliki kelebihan lain yang tidak disadarinya.

4. Cenderung Pemilih



Standar yang tinggi, sulit menememukan seseorang yang cocok. Akhirnya orang tersebut memilih untuk menjomlo dulu, daripada yang didapatnya tidak sesuai dengan harapan. Asal jangan cari yang sempurna aja, ya. Bagaimanapun juga setiap orang juga punya kekurangan dan kelebihan.

5. Baginya Cinta itu Tidak Penting



Ada juga orang yang menganggap bahwa cinta itu tidaklah penting. Maka, tidak heran jika orang tersebut memilih menjomlo bahkan sampai seumur hidupnya, alias tidak berniat untuk menikah. Ya, sekali lagi itu pilihan hidup orang lain, bukan?

6. Pemalu



Tak sedikit pula ada saja orang yang merasa malu mengungkapkan perasaannya pada orang yang ia suka. Jadi ia memilih memendam isi hatinya dan akhirnya betah untuk menjomlo.

7. Merasa Nyaman dengan Teman-Temanya



Ada juga lho, seseorang yang saking nyamannya dengan hubungan pertemanan akhirnya menunda dirinya untuk mencari pasangan. Jika bersama teman sudah bahagia, kenapa harus cari pasangan? Begitulah kira-kira.

8. Merasa Belum Saatnya



Waktunya belum tepat untuk mencari pasangan, sebab masih banyak hal lain yang lebih penting. Masa pendidikan, sedang menata karir, atau membangun masa depan agar lebih baik mungkin saja alasannya mengapa seseorang merasa bahwa belum saatnya untuk mencari pasangan. Suatu hari nanti, di saat yang tepat, akan ada masa di mana status jomlo akan berganti.

emoticon-Shakehand2emoticon-Shakehand2emoticon-Shakehand2emoticon-Shakehand2

Oke Gansist, itu dia beberapa alasan mengapa seseorang betah untuk menjomlo, yang mana nih pilihan Gansist sampai akhirnya masih melajang? Atau mungkin Agan dan Sista sudah ada yang memiliki pasangan? Ane doain deh semoga langgeng dan bahagia, ya. Khusus buat yang punya pasangan halal aja, yang belum halal buruan gih halalin xixi emoticon-Big Grin

Atau Gansist mau menambahi yang sudah ane paparkan tadi? Boleh banget, silakan bagi di komentar ya.

Terima kasih sudah berkenan mampir, jangan lupa tinggalkan jejak berupa cendol, rate, dan share kalau Gansist suka dengan thread ane kali ini.

Silakan diskusi dengan santai dan santun, ya. Wassalamu'alaikum.

:terimakasih:terimakasihemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Gan

Opri
Referensi :
di sini

betiatina
embunsuci
tien212700
tien212700 dan 19 lainnya memberi reputasi
20
3.6K
154
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Sista
SistaKASKUS Official
3.9KThread7.5KAnggota
Tampilkan semua post
vixitevAvatar border
vixitev
#7
Pilihan hidup memang banyak salah satunya menjomblo ini, jadi silahkan saja mau pilih yang mana. Orang kalau sudah niat menikah langsung saja menikah gan, dan jangan pacaran.
kamujahat.21.
penyukabiru
ismilaila
ismilaila dan 2 lainnya memberi reputasi
3
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.