Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Main 'Layangan Kerupuk' Ala Muda-mudi Bongsren Memperingati HUT RI, Seru Banget Lho!

dalledalmintoAvatar border
TS
dalledalminto
Main 'Layangan Kerupuk' Ala Muda-mudi Bongsren Memperingati HUT RI, Seru Banget Lho!


Main 'Layangan Kerupuk' Ala Muda-mudi Bongsren Memperingati HUT RI, Seru Banget Lho!

Main layang-layang, layangan

Assalamualaikum wr.wb.

Musim layangan telah tiba, hore ... hore ...! Bagaimana dengan daerah gansis? Apakah juga lagi musim layangan?

Membicarakan layangan kalau dulu hanya untuk permainan anak- anak dan terjadi setelah musim panen padi selesai. Bentuk layangan pun dulu cuma gitu-gitu. Sekarang pemuda bahkan orang tua pun juga gemar bermain layangan.

Namun sekarang, bentuk layangan pun macam-macam, tidak monoton seperti layangan konvensional. Bahkan bentuknya ada yang tiga dimensi lho.

Main 'Layangan Kerupuk' Ala Muda-mudi Bongsren Memperingati HUT RI, Seru Banget Lho!
Ilustrasi: solopos com

Penyebutan pun juga mulai berubah layangan sekarang disebut sebagai bapangan. Kalau di daerah gansis sebutan nya apa? Apa juga sudah berubah?

Pabangan atau layangan yang berukuran besar. Bisa sampai 2-3 meter ukurannya. Seperti yang dibikin oleh karang taruna di dusun Bongsren Kring 1 ini. Ukurannya jumbo, pun bentuknya juga unik.

Main 'Layangan Kerupuk' Ala Muda-mudi Bongsren Memperingati HUT RI, Seru Banget Lho!

Layangan kerupuk, ada yang bilang begitu karena bentuknya mirip krupuk. Bulat dan tengahnya ada bolong-bolongnya. Begitulah penuturan dari salah satu pemuda. Waktu bikin layangan ini membutuhkan waktu semaleman. Wuihhh ... ngelembur!

Berhubung masih bulan Agustus, maka dari warna layangan pun disesuaikan yaitu merah dan putih, agar sesuai dengan tema saat ini. Karena sekaligus untuk memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia.

Main 'Layangan Kerupuk' Ala Muda-mudi Bongsren Memperingati HUT RI, Seru Banget Lho!

Pertama melihat bentuk layangan, ane sangsi. Apakah bisa terbang, ternyata bisa terbang. Sungguh di luar dugaan. Ternyata oh ternyata, layangan bisa terbang dan meninggi. Meskipun membutuhkan embusan angin yang cukup kencang karena ukuran layangan yang jumbo.

Benangnya pun harus memakai nilon bisa juga menggunakan tali tampar plastik yang berukuran kecil.

Saat memainkan layangan ini pun harus bekerja sama dengan teman yang lain. Pas angin besar nggak kuat kalau cuma dipegang sendirian. Bisa ikutan terbang terbawa angin. Hehe

Main 'Layangan Kerupuk' Ala Muda-mudi Bongsren Memperingati HUT RI, Seru Banget Lho!

Kiranya ane cukupkan cuma segini aja, cerita mengenai layangan atau bapangan di daerah ane. Semoga di daerah lain juga lagi musim layangan sehingga bisa sharing pengalaman saat main layangan tersebut.

Sekadar himbauan untuk gansis, bila main layangan harus hati-hati ya gansis, harus bisa lihat lokasi. Hati-hati bila disekitar jaringan kabel listrik, takutnya bisa nyangkut di kabel dan bisa mengakibatkan kejadian yang tak diinginkan, kesetrum misalnya.

Sekian thread dari ane, semoga terhibur. Jolali, rate, cendol, dan komentarnya ya agan-sistaku semuanya.
Wassalamu 'alaikum wr.wb.

Penulis: @dalledalminto
Gambar: dokumen pribadi
Sumber: opini pribadi


Diubah oleh dalledalminto 01-01-2021 23:09
Cahayahalimah
ummuza
uni214
uni214 dan 5 lainnya memberi reputasi
6
2K
36
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.4KThread84.5KAnggota
Tampilkan semua post
eriskamaAvatar border
eriskama
#3
mantep layangannya
Cahayahalimah
Cahayahalimah memberi reputasi
1
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.