• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Nostalgia, gan!: 7 Adegan film yang paling berkesan sepanjang era '90 dan 2000-an

fitrianto2001Avatar border
TS
fitrianto2001
Nostalgia, gan!: 7 Adegan film yang paling berkesan sepanjang era '90 dan 2000-an
Yuk nostalgia!

Saya yakin agan-agan pasti telah menonton banyak sekali film, namun dari sekian banyak film tersebut belum tentu semuanya berkesan atau menimbulkan ingatan yang sangat mendalam hingga waktu yang lama. Kita tidak mungkin mengingat seluruh alur cerita sebuah film, tapi kita akan mengingat sebuah adegan yang mungkin dapat mengingatkan kita kepada keseluruhan film. Apa sih kriteria berkesan? ini dapat dilihat dari seringnya adegan ini diparodikan pada film lain (atau acara, atau ditirukan oleh artis terkenal, dll), logikanya kan film parodi hanya akan memparodikan adegan-adegan yang benar-benar terkenal atau berkesan. Ok, mari kita bahas satu persatu.

1. Ghost (1990 - Clay scene)
Wihh yang pernah merasakan tahun 90-an siapa yang gak kenal film ini?, ini film bener-bener fenomenal. Di film ini Demi Moore mempopulerkan potongan rambut pendek yang banyak ditiru oleh cewek-cewek diseluruh dunia. Film ini menceritanya tentang percintaan sepasang kekasih yang harus terpisah karena cowoknya (diperankan oleh Patrick Swayze) meninggal karena dibunuh. Mereka dipertemukan kembali, dan diberikan kesempatan untuk menjalin cinta dalam waktu yang terbatas. Adegan paling berkesan  dalam film ini adalah adegan membuat kendi (Clay scene) yang diiringi lagu ‘Unchained Melody’. Adegan ini banyak sekali diparodikan dalam film, salah satunya di film Warkop yang berjudul Bisa naik, bisa turun (1991). 


2. Home Alone (1990) - Kevin's scream
Kalo Warkop jadi film wajib saat lebaran, maka film ini menjadi film wajib liburan natal dan tahun baru. Home Alone menceritakan seorang anak kecil bernama Kevin yang tertinggal sendirian dirumah, yang mencoba melawan penjahat yang mau merampok rumahnya. Adegan paling berkesan adalah ketika Kevin menjerit didepan kaca dengan mimik khas-nya. Adegan ini mungkin tidak ada dalam film parodi, tapi banyak sekali ditirukan oleh orang.


3. Terminator 2 : Judgement Day (1991) - Astalavista baby
Dalam film ini Arnorld menjadi tokoh protagonis, berbeda dengan Terminator sebelumnya. Diceritakan dalam film ini, seorang robot dikirim dari masa depan untuk melindungi seorang anak yang kelak akan memimpin bangsa manusia melawan bangsa robot. Adegan yang paling berkesan adalah ketika Terminator akan menghabisi musuhnya dia akan mengucapkan “Hastala vista, baby”, dan ucapan “I’ll be back” saat akan pergi untuk sesaat. Adegan ini banyak juga ditiru oleh orang, dan menjadi ciri khasnya Arnorld, terutama saat ia berkampanye untuk menjadi Gubernur California.


4. Jurrasic Park (1993) – Ripple in glass
Film nya Steven Spielberg emang fenomenal, selain ET (yang terkenal dengan adegan Sepeda terbang berlatar belakang bulan) film ini juga punya adegan yang sangat berkesan. Adegan tersebut adalah riak air di gelas (ripple in glass) saat langkah kaki dinosaurus T-rex mendekati mobil yang ditumpangi oleh Lex dan Tim, 2 orang cucu John Hammond, pemilik taman Jurassic. Adegan ini juga banyak sekali diparodikan dalam film, seperti pada film Scary Movie.


5. Titanic (1997) – I’m Flying dan I’m king of the world
Ini adalah salah satu film tentang percintaan terbaik sepanjang masa. Menceritakan tentang percintaan antara Rose dan Jack, seorang bangsawan dan seorang warga biasa yang terjadi saat kapal Titanic berlayar untuk pertama dan sekaligus terakhir kalinya. Ada beberapa adegan yang sangat berkesan, seperti : adegan melukis, adegan bercinta di mobil, adegan Rose dan Jack berdiri dibagian paling depan kapal dan Rose berkata “I’m flying”. Dan Jack yang berdiri diujung kapal sambil berteriak “I’m king of the world


6. Matrix (1999) – Bullet dodge
Ini adalah film yang sampai sekarang saya tidak mengerti jalan ceritanya. Yang pasti film ini menceritakan tentang dunia digital. Adegan yang paling berkesan adalah mengelak peluru (Bullet dodge). Adegan ini sangat fenomenal, karena banyak sekali dibuat parody nya, seperti dalam film Scary Movie, dan film-film lain, selain itu juga dipakai dalam sebuah ide iklan shampoo.


7. Spiderman (2002) – Famous Kiss
Ini adalah salah satu film superhero paling keren. Menceritakan tentang seorang mahasiswa bernama Peter Parker yang memiliki kekuatan super karena tergigit laba-laba mutant. Adegan paling berkesan adalah ciuman terbalik. Adegan ini terjadi karena Mary Jane yang mau mengucapkan terimakasih kepada Spiderman karena telah menyelamatkannya dari perampokan. Adegan ini banyak sekali diparodikan seperti dalam film Superhero Movie.



Ya, sekian dulu 7 adegan film paling berkesan sepanjang tahun 90-an dan 2000-an. Semoga berkenan, dan jika ada yang kurang silakan tambahin dikolom komentar emoticon-2 Jempol. dan jika tidak keberatan mohon cendol-nya gan emoticon-Toast.


kyukyunana
jagotorpedo
jagotorpedo dan kyukyunana memberi reputasi
2
1.4K
22
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.9KThread82.9KAnggota
Tampilkan semua post
archy95Avatar border
archy95
#4
"Objects in mirror are closer than they appear" yg di spion...
di filem jurasic park ..
fitrianto2001
fitrianto2001 memberi reputasi
1
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.