Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Education
  • Masa Pandemi, Lebih Baik Sekolah Online, New Normal atau Homeschooling?

agungdar2494Avatar border
TS
agungdar2494
Masa Pandemi, Lebih Baik Sekolah Online, New Normal atau Homeschooling?




Hallo Agan Sista, gak terasa udah satu semester pandemi COVID19menganggu proses belajar dan mengajar anak-anak di sekolah. Ada yang diliburkan, ada yang bersekolah online (School From Home), dan baru-baru ini santer terdengar bahwa sekolah akan kembali berjalan seperti biasa dengan protokol New Normal sesuai anjuran WHO tentunya.



Sebagai manusia biasa, tentu tak ada yang menduga bahwa bencana pandemi ini terjadi di 2020, merubah "ke-normal-an" menjadi New Normal, bahkan sampai saat ini pandemi masih belum juga berlalu.

Berawal dari sekolah-sekolah yang diliburkan, kemudian mulai diadakannya sekolah online. Selain anak-anak yang rindu akan sekolahnya, bagaimana kira-kira perasaan para orangtua, khususnya emak-emak rumah tangga, ataupun emak-emak kantoran? Sebelumnya pendidikan anak cenderung sepenuhnya diserahkan ke pihak sekolah (mungkin beberapa ada yang memfasilitasi les tambahan demi pendidikan anak). Para emak bisa fokus dengan pekerjaan masing-masing (baik rumah tangga/kantor). Selama pandemi? tentu fokus tersebut sangat terpecah.

Dari orangtua yang tidak punya kemampuan untuk memfasilitasi anaknya belajar online(laptop, listrik, kuota internet), bahkan hingga orangtua yang mampu mencukupi fasilitas tersebut pasti kewalahan, terutama bagi mereka yang memiliki anak masih kecil-kecil yang sangat butuh pengawasan pada saat proses pembelajaran online berlangsung.

Secara pribadi TS belum merasakan persoalan-persoalan di atas (karena TS belum jadi orangtua), bila berkenan nanti agan sista yang merasakan cerita-cerita ya di kolom komentar :terimakasih .

Fokus berbicara mengenai sekolah anak jaman sekarang, kira-kira opsi mana yang

lebih baik di masa pandemi ini? Sekolah online, Sekolah dengan protokol new normal atau Homeschooling? mari kita bahas plus minusnya.



1. Sekolah Online (School From Home)



Sekolah yang mengandalkan jaringan komunikasi via internet ini menurut TS pribadi merupakan opsi yang kurang sesuai dengan kondisi kemerataan ekonomidi Indonesia ataupun kompetensi pendidik per daerah. Ada beberapa orangtua yang belum mampu memfasilitasi anaknya dengan gadget (yang berfungsi menghubungkan antara anak ke guru).

Ada beberapa sekolah yang bersedia memfasilitasi muridnya dengan gadget dari sekolah, namun kuota dan listrik tetap menjadi PR orangtua. Belum lagi tentang pengawasan anak, dan teknis pelaksanaan SFH ini. Mungkin bagi sekolah yang sangat maju masalah ini bukan masalah besar, mengingat kompetensi pendidik mungkin sudah mumpuni. Bagaimana nasib di daerah? yang bahkan masih ada beberapa guru yang tidak bisa menggunakan internet dengan baik.

Namun jika kita meninjau dari sudut pandang keamanan anak-anak dari tertularnya virus covid, SFH merupakan opsi yang paling aman.


2. Datang dan Belajar di Sekolah dengan Protokol Sesuai Anjuran WHO


Secara sederhana, pilihan sekolah seperti biasa dengan protokol sesuai WHO merupakan pilihan paling praktis, terutama bagi sekolah-sekolah yang belum mampu mengikuti program SFH. Selain itu, opsi ini juga memenuhi kebutuhan anak-anak untuk bersosialisasi.

Kendati, apakah protokol WHO bisa diberlakukan secara tegas dan disiplin kepada anak-anak di sekolah? bagaimana ketika mereka sedang di perjalanan pulang, waktu istirahat, waktu jajan, waktu bermain, waktu tidak ada yang mengawasi. Apa kita sudah yakin bahwa anak-anak sudah mengerti bahaya COVID19? Sedangkan orang dewasa sekalipun masih banyak yang belum paham. Oleh sebab itu menurut TS opsi ini merupakan opsi yang paling berisiko dari segi keamanan (kesehatan) anak-anak.


Spoiler for cuplikan orang dewasa lagi demo:


3. Homeschooling



Mendengar judulnya saja, jiwa kampung ane langsung ketakutan dan skeptis. Berapa kira-kira biayanya? Mau cari yang terjangkau, apa ada jaminan sang anak dapat mengikuti ujian kesetaraan? Bisa kuliah gak itu anak-anak homeschooling? ada gak di daerah?

Setelah ane telusuri, biaya homeschoolingitu sangat variatif dan berbeda-beda antar keluarga satu dan keluarga lainnya, katakanlah fleksibel, tergantung fasilitas yang diminta dan diberikan. Anak-anak homeschooling bisa mendapatkan ijazah dan bahkan meneruskan ke perguruan tinggi, dengan cara mengikuti ujian kesetaraan. Secara legalitas, ijazah anak-anak homeschooling yang mengikuti ujian kesetaraan memiliki kedudukan sama dengan ijazah anak-anak yang bersekolah formal.

Quote:


sumber : https://rumahinspirasi.com/berapa-biaya-homeschooling-2/ 

Quote:


sumber : https://pelatihanhomeschooling.com/ijazah-homeschooling/


Masalah pendidikan anak di masa pandemi ini sangatlah pelik, setiap opsi memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Jika pertanyaannya mana yang lebih baik antara ketiga opsi tersebut?

Maka jawabannya akan berbeda-beda tergantung dari kacamata siapa kita melihatnya.Mungkin bagi orangtua yang tidak sanggup memfasilitasi SFH ataupun Homeschooling akan memilih Sekolah versi New Normal. Sebaliknya bagi yang mungkin bisa memfasilitasi SFH (termasuk pengawasannya) mungkin akan lebih memilih SFH. Ataupun anak-anak yang memang sudah dari awal homeschooling, mungkin tidak akan bingung dan kaget lagi.


Sekian dulu thread ane kali ini, terima kasih sudah mau mampir di mari :terimakasih.

Gambar : Google
Referensi : Opini Pribadi, pengamatan sekitar, ini dan ini




Quote:
Diubah oleh agungdar2494 16-07-2020 08:44
a.dirnt
agusrezapratam4
indramamoth
indramamoth dan 35 lainnya memberi reputasi
36
5.1K
206
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Education
EducationKASKUS Official
22.5KThread13.6KAnggota
Tampilkan semua post
nonnaiAvatar border
nonnai
#9
anak gue mo jalan 4tahun
rada bingung nih..
dia itu benernya cocok banget ke sekolah...ceria banget klo ke sekolah...
sejak new normal jd diem aja di rumah, kosa kata berkurang banget pdhl kita di rumah sdh kyk burung ributnya

klo kelas online dia g fokus
klo homeschooling ini ortunya sibuk kerja
emoticon-Toast

ada sih bisa ngajar2, tp koq kyk g maksimal gt
agungdar2494
freedomjustice
freedomjustice dan agungdar2494 memberi reputasi
2
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.