tabloidselularAvatar border
TS
tabloidselular
Apa Benar, iPhone 12 Akan Di Jual Tanpa Adanya Charger ?


Tabloidselular.com – Dear Apple fanboy, apakah iPhone 12 jadi perangkat incaran kamu berikutnya? Jika iya, sepertinya kamu harus menyiapkan budget lebih untuk membeli perangkat ini. Berdasarkan prediksi analis, iPhone 12 kemungkinan bakal dijual tanpa charger. Hal itu diungkap oleh analis produk Apple terpercaya, Ming-Chi Kuo. Ia menambahkan bahwa charger iPhone 12 akan dijual secara terpisah.

Kuo memprediksi kalau iPhone 12 akan meluncur bersama dengan perangkat power adapter 20 watt sebagai aksesori tambahan. Perangkat ini akan mengakhiri jajaran produk power adapter yang sudah ada saat ini, yang versi 5 watt dan 18 watt.

Berdasarkan bocoran gambar yang beredar, power adapter 20 watt Apple akan memliki bentuk yang mirip dengan versi 18 watt dengan USB Type-C untuk pengisian daya cepat. Perangkat adapter versi 18 watt sebelumnya meluncur bersama dengan iPhone 11 Pro tahun lalu.

Baca Juga : Apakah Benar Apple Akan Mengubah Sistem Operasinya ?

Selain tanpa charger, iPhone 12 juga diprediksi akan meluncur tanpa earphone dalam boks. Dalam catatan riset untuk para investor, Kuo mengatakan bahwa ada kemungkinan hal itu terjadi karena Apple sangat rajin merilis produk earbuds wireless beberapa tahun terakhir.

Menurut Kuo, alasan Apple tidak menyertakan charger dan earphone pada boks pembelian iPhone 12 ialah karena mereka mengalokasikan budget untuk dukungan pada jaringan 5G. Meskipun begitu, bisa jadi iPhone 12 akan meluncur dengan harga yang relatif mirip dengan harga iPhone 11.

Kuo tidak sendirian. Analis dari Barclays juga meyakini kalau Apple akan meluncurkan iPhone 12 tanpa charger dan earphone di dalam boksnya. Nantinya, iPhone 12 akan hadir hanya dengan kabel USB-C dan kabel Lightning.

iPhone 12 diprediksi akan meluncur dalam empat varian. Berdasarkan bocoran yang diungkap oleh pengamat gadget, Jon Posser, varian itu ialah iPhone 12 dengan ukuran layar 5,4 inci dan ada pula yang berlayar 6,1 inci. Ada pula iPhone 12 Pro dengan ukuran layar 6,1 inci, serta iPhone 12 Pro Max dengan layar 6,7 inci.

Kalau kamu tertarik untuk membeli iPhone 12, ada baiknya kamu siapkan budget sekitar 29 dolar AS (Rp 500 ribuan) untuk masing-masing pembelian power adapter dan earphone. Tenang, peluncurannya masih lama kok. Biasanya Apple meluncurkan iPhone pada September. Namun bisa saja diundur karena pandemi corona. Jadi, semangat ya!

Yah untuk para Apple fanboy, hal ini seharusnya bukan masalah besar. Karena walau tidak ada charger dan earphone bawaan di dalam boks, namun dengan kualitas keuangan kalian seharusnya kalian bisa membeli sendiri secara terpisah nantinya. Apple memang terkenal paling pelit dalam hal-hal seperti ini, oleh sebab itu para Apple fanboy memang seharunya bukan orang sembarangan atau hanya orang yang suka bergaya saja. Jadi ya selamat menikmati iPhone 12 di bulan september nanti untuk para Apple fanboy atau mungkin juga diundur sampai akhir tahun, atau pada waktu yang belum diketahui.
bamboostickk
666lucifer89
tien212700
tien212700 dan 10 lainnya memberi reputasi
11
5.5K
83
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Handphone & Tablet
Handphone & Tablet KASKUS Official
10.8KThread8.4KAnggota
Tampilkan semua post
demos_xxxAvatar border
demos_xxx
#44
apple itu exclusive dan mahal karena dia investasi SDM yg amat besar terutama di RnD nya untuk OS semua perangkat nya -- bayangin dia bikin OS sendiri, bikin perangkat sendiri, OS dan perangkatnya cuma compatible sm barang punya dia aja, gimana gak exclusive coba -- dan lagipula untuk aftersales nya emg gak kira2, selama msh garansi, mau rusak seperti apapun pasti diganti FREE, ane pernah rusak sparepart macbook pro touchbar, garansi ud lewat, cuma dia ada program perbaikan part memang, begitu bawa ke apple store, gak pake babibu, tinggal aja katanya, semuanay FREE, begitu liat invoicenya, seharusnya biaya pergantian part dan jasa itu 9jutaan, tapi ttp aja FREE gak bayar sepeserpun --

mungkin biaya2 seperti itu yg di subsidi silang, jadi ada harga ada kualitas sih emg

ane sendriri bukan apple fanboy, cuma jadi user aja, untuk HP ane masih pake robot ijo, klo PC OS ane pake macOS sm mikocok, gak bisa dipungkiri kalo untuk OS nya sendiri pun memang masih byk kekurangan dibanding dengan Android dan Mikocok, cuma memang OS nya sendiri di buat sedemikian rupa untuk memudahkan user aja -- lu bgitu install ud gak ush pusing setting, ud bisa lsg pake istilahnya -- gak perlu customize yg gak perlu2. OS nya itu simple dan ringan sih

Buat yg butuh untuk fleksibel, tentu akan lari ke Andro dan Mikocok / Linux ya -- untuk Apple itu orang2 yg gak mau repot lah istilahnya

Tapi utnuk peluncuran produk tanpa charger sih sebenarnya kedengarannya tolol juga sih, gkda gunanya sih emg
0
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.