• Beranda
  • ...
  • Health
  • Waspada! Jamur Enoki Sebabkan Penyakit Listeriosis Hingga Kematian 😲😲

kiyazmAvatar border
TS
kiyazm
Waspada! Jamur Enoki Sebabkan Penyakit Listeriosis Hingga Kematian 😲😲

Sumber google.com


Selamat siang guys, gimna kabarnya? Semoga sehat selalu ya.

Siapa yang tidak kenal dengan jamur Enoki? Jamur berwarna putih lonjong asal Korea Selatan yang biasa dibuat aneka makanan seperti sup yang uhh, lezat. Selain terkenal dengan makanan yang kaya akan manfaat dan kelezatannya, jamur dengan nama latin Flammulina Velutipesiniternyata bisa berbahaya loh guyss,,

Belum selesai dengan wabah virus covid 19, baru-baru ini kementerian pertanian (Kementan) lewat BKP ( Badan Ketahanan Pangan) memerintahkan para importir untuk menarik dan memusnahkan jamur Enoki dari peredaran masyarakat. Why? Padahal enak kan tuh jamur.

Jamur Enoki ditarik dari peredaran masyarakat setelah mendapatkan peringatan dari Intenational Food Authority Network (INFOSAN) mengenai merebaknya wabah listeria di negara Amerika serikat, Kanada dan Australia sejak bulan maret hingga april 2020.

Lembaga kesehatan Amerika Serikat, CDC melaporkan bahwa 36 warganya terserang penyakit Listeriosis yang berasal dari bakteri Listeria monocytogenes setelah diketahui memakan jamur Enoki asal Korea Selatan yang sudah tercemar oleh bakteri Listeria. Dilaporkan bahwa 31 orang dirawat di rumah sakit dan 4 orang lainnya meninggal dunia.

Tahukah kalian apa itu bakteri Listeria dan penyakit Listeriosis?

Bakteri Listeria dengan nama latin listeria monocytogenes adalah spesies bakteri patogen yang menyebabkan penyakit dan bisa ditemukan di lingkungan lembab. Seperti tanah, air, vegetasi yang membusuk, dan hewan. Bahkan bakteri ini bisa hidup di suhu dingin dan tindakan pengawetan makanan lainnya. Sedangkan penyakit listeriosis adalah penyakit yang disebabkan oleh infeksi dari bakteri listeria.

Penyakit ini tidak bisa diremehkan guys, karena seseorang baik muda ataupun usia lanjut jika memiliki sistem imun yang rendah akan bisa menyebabkan kematian bahkan juga keguguran pada ibu hamil.

Ngeri kan guysss, πŸ˜€

So, kita harus tau gimana sih gejala orang yang terinfeksi bakteri Listeria ini?

Gejalanya adalah seperti demam, mual, nyeri otot dan diare. Bahkan jika tak segera diobati gejala ini akan semakin berkembang menjadi sakit kepala, leher kaku sampai kejang-kejang.

Sedangkan bagi ibu hamil yang terkena penyakit berbahaya loh Gan, Sist, karena walau sang ibu hanya terkena infeksi ringan, kemungkinan bayi akan lahir prematur, ikut terinfeksi penyakit Listeriosis bahkan paling parah adalah keguguran. So, keep stay health.

Untuk mengobati penyakit ini sebenarnya tidak terlalu sulit. Bagi seseorang dengan gejala ringan, akan sembuh dengan sendirinya tanpa pengobatan. Sedangkan bagi seseorang dengan gejala parah, sebaiknya pergi ke dokter dan antibiotik. Kuncinya, kita harus menjaga imun kita agar senantiasa kuat sehingga dapat melawan penyakit. Jika kita imun kita lemah, yahh, seperti tadi paling fatal bisa menyebabkan kematian.

Untuk mencegah terkena penyakit Listeriosis yaitu :

1. Pastikan cuci tangan sebelum dan setelah menyiapkan peralatan makan

2. Bersihkan alat-alat masak yang baru digunakan dengan air hangat dan sabun.

3. Cuci sayuran mentah dengan air mengalir.

4. Pastikan makanan yang dimasak benar-benar matang.

5. Pastikan terlebih dahulu makanan yang ingin disantap.

Intinya kita harus mencermati apa yang kita makan yah, dan tentunya jangan lupa untuk menjaga imun kita agar senantiasa kuat sehingga dapat melawan penyakit yang masuk dalam tubuh kita.

Sekian dari saya, mohon maaf jika salah kata dan penulisan.

Keep stay and stay health.

Night and see you😘


Sumber Detik.com, Makassar Tribunnews dan Alo dokter
tfkmdn
sansan11
tien212700
tien212700 dan 5 lainnya memberi reputasi
4
1.7K
74
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Health
HealthKASKUS Official
24.6KThreadβ€’9.9KAnggota
Tampilkan semua post
sandhyaaAvatar border
sandhyaa
#6
Menambah wawasan sekaliπŸ€“
kiyazm
kiyazm memberi reputasi
1
Tutup
Ikuti KASKUS di
Β© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.