Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Beauty
  • Cantik Hakiki Walau Tertutup Masker, Kepoin Tipsnya Di Sini!

zatilmutieAvatar border
TS
zatilmutie
Cantik Hakiki Walau Tertutup Masker, Kepoin Tipsnya Di Sini!
Tetap Memesona walaupun Memakai Masker

Cantik Hakiki Walau Tertutup Masker, Kepoin Tipsnya Di Sini!

Hai, sista ....
Apa kabar? Semoga tetap sehat dan bugar dalam suasana pandemi ini, ya.

Wanita terlahir dengan kodrat cantik. Ya, berbagai kondisi yang dilalui trend kecantikan ini yang selalu menjadi hits di masanya. Tentu kita tahu setiap tahun pun style dari sentuhan make up yang beragam ini seolah tak henti jadi pusat perhatian kaum hawa, betul, gak Sista?

Walaupun kini dunia dilanda wabah yang membuat semua manusia ketakutan. Tetapi para ahli kecantikan senantiasa mencari treatment khusus untuk para sista or ladies.


Quote:


Para sista jangan khawatir dengan bermasker ini pesona kecantikan kita tidak lagi terpancar. Kali ini saya bawakan tips untuk tetap memukau walau memakai masker. Yuk, disimak trit-nya.

Selain perawatan kecantikan alias skincare yang bisa tetap dilakukan di rumah. Sista yang ingin keluar rumah dengan satu kepentingan bisa mencoba tips berikut:

1. Selalu mencuci wajah agar kulit tidak tertutupi bekas make up atau debu.

Pori-pori yang terbuka akan mencegah kita dari jerawat atau komedo. So, jangan lupakan ini.

2. Biasakan memakai base make up.

Agar riasan menempel sempurna. Bisa mengaplikasikan BB cream, CC cream, DD cream atau foundation, tapi jangan terlalu tebal agar tidak menempel pada masker. Lalu lengkapi dengan bedak tipis. Usahakan tampil dengan natural.

3. Fokus pada make up di bagian mata.

Mata adalah hal yang paling menonjol ketika kita memakai masker. Karena area lain tertutupi. Tentunya kita wajib menyiapkan riasan yang khusus pada area mata ini.

Cantik Hakiki Walau Tertutup Masker, Kepoin Tipsnya Di Sini!
Alis

Alis yang cantik bukan hanya dari yang terlahir rapi dan menawan. Alis yang berantakan atau kurang terlihat bisa disiasati dengan teknik ini.

☑️Sisir rambut alis ke arah atas dengan menggunakan spoolie brush.

Langkah ini berguna agar area garis batas bawah alis lebih terlihat dan tidak tertutup rambut. Jadi kita bisa membuat garis pada bagian bawah alis dengan mudah.

☑️Buat garis pada bagian batas bawah alis, dengan menggunakan pensil alis.

Buat garis pada area bawah alis, dari ujung sampai sebelum pangkal alis. Sisakan seperempat area di daerah pangkal alis, yang tidak diberi garis. Garis bawah ini adalah penentu akan dibentuk seperti apa alismu nanti. Kalau saya sendiri membuat garis sesuai dengan bentuk alis asli saya. Tidak terlalu lurus, namun tidak terlalu melengkung juga. Garis ini dibuat tipis-tipis saja ya, jangan terlalu tebal dan ditekan.

☑️Arsir bagian ujung sampai tengah alis, mengikuti arah tumbuhnya rambut alis.

Arsir tipis-tipis saja, pensil alis juga tidak perlu ditekan. Gunakan stroke-stroke ringan mengikuti arah tumbuhnya rambut alis. Bila perlu, tebalkan lagi bagian ujung/ ekor alis.

☑️Sikat pangkal alis ke arah dalam alis

Gunanya agar area pangkal alis ini, terkena sedikit warna pensil alis. Jadi area pangkal nggak perlu digambar langsung dengan pensil alis, cukup diratakan saja dengan spoolie brush. Dengan begitu hasil alis yang didapat akan tampak alami, bergradasi dari ujung ke pangkal semakin menipis. (https://editorial.femaledaily.com/bl...-pensil-alis/)

Cantik Hakiki Walau Tertutup Masker, Kepoin Tipsnya Di Sini!
eyeliner

Selain sentuhan pada alis, eyeliner juga perlu dipertegas pada garis bibir mata. Agar mata terlihat lebih memesona. Berikan sentuhan yang sedikit tebal. Kamu bisa mengaplikasikan eyeliner persis di atas bulu mata. Lalu pilih juga eyeliner dengan warna terang seperti cokelat muda. Warna eyeliner yang terang bisa membuat mata kamu terlihat lebih tajam. Tambahkan mascara agar bulu matamu lentik sempurna.



Sentuhan pada area bawah alis dengan teknik Smokey eyes yaitu riasan mata yang lebih menonjolkan penggunaan warna-warna gelap dan bold yang memberikan efek memukau. Jika ingin natural bisa memakai teknik blending eye shadow warna terang dan gelap di bagian dua pertiga mata. Untuk membuat tampilan mata lebih fresh.

Terakhir, mengaplikasikan blush on sedikit di atas tulang pipi. Tujuannya, agar wajah terlihat lebih segar dan merona meskipun tertutup masker. Caranya, aplikasikan liquid blush atau lip cream warna nude atau peach di area pipi hingga bawah mata.

4. Gunakan lip balm dan lip mate pada bibir

Cantik Hakiki Walau Tertutup Masker, Kepoin Tipsnya Di Sini!

lip matte

Fungsi lip balm adalah melembabkan kulit di area bibir sedangkan lip mate akan menempel sempurna tanpa takut warnanya menempel pada masker Sista. Gunakan warna natural atau nude agar terlihat fresh.

5. Selalu pakai spray wajah

Cantik Hakiki Walau Tertutup Masker, Kepoin Tipsnya Di Sini!
Gambar: lifestyle.okezone

Make up yang sudah anda aplikasikan akan lebih sempurna dengan semprotan setting spray pada wajah. Dijamin anti luntur, Sis. Jadi gak perlu touch up lagi.

Lihat hasilnya Sis! Untuk yang berhijab pun bisa, Loh😘

Cantik Hakiki Walau Tertutup Masker, Kepoin Tipsnya Di Sini!
Cantik Hakiki Walau Tertutup Masker, Kepoin Tipsnya Di Sini!


Nah, itulah tips riasan untuk Sista yang ingin tampil memukau walau harus terhalangi masker. Sehat itu harus, dan cantik adalah kewajiban yang hakiki.

Terima kasih untuk yang sudah mampir di trit saya, jangan lupa cendol dan rate-nya. Tinggalkan juga komen di bawah ini.

emoticon-Big Kiss
emoticon-Cendol Gan

Salam hangat,

13 Juni 2020
Penjuru Laut Kidul Cianjur

Sumber: opini pribadi dan inspirasi dari berbagai referensi.
Referensi: Kompas
Popmama
FemaleDaily
Pin
Diubah oleh zatilmutie 13-06-2020 03:59
ElviHusna
derinurhandi
tien212700
tien212700 dan 21 lainnya memberi reputasi
22
4.3K
49
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Beauty
BeautyKASKUS Official
5.3KThread7.4KAnggota
Tampilkan semua post
doktorlaptopAvatar border
doktorlaptop
#10
pas lepas masker jadi jelek hakiki
embunsuci
makola
miniadila
miniadila dan 3 lainnya memberi reputasi
4
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.