Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

benny1010Avatar border
TS
benny1010
Penyemprotan Disinfectant RW 020 Jatimakmur Pondok Gede Bekasi
Penyemprotan Disinfectant RW 020 Jatimakmur Pondok Gede Bekasi. foto : benny krisna

Penyemprotan disinfectant di wilayah Sigma Rw 20 Jatimakmur Pondok Gede Bekasi, Minggu, 29/3/2020. Diinisiasi oleh DKM Masjid Nurul Iman yang diketuai oleh H. Abdul Jalil. Pelaksanaan penyemprotan dilakukan pada pukul 08.00 WIB.

Sebelum dimulai, pasukan tim relawan Sigma berseragam oranye yang terdiri dari warga Rt.001 - Rt 006 RW 020 Jatimakmur Pondok Gede Bekasi, telah siap dengan penuh semangat, berkumpul di lapangan pusat olah raga Sigma yang terletak di Rt.002 RW 020.

Penyemprotan Disinfectant RW 020 Jatimakmur Pondok Gede Bekasi
foto : benny krisna

Menurut ketua RW 020, Dwi Nurimanto Hadi, keberadaan tim relawan Sigma ini sangat penting bagi warga Pondok Gede, khususnya RW 020. Hal itu mengingat dibutuhkannya sebuah tim relawan yang solit dalam kondisi tanggap darurat saat bencana alam tiba seperti banjir, bahkan dalam menghadapi virus covid-19 yang sangat mengkhawatirkan kita bahkan masyarakat dunia seperti sekarang ini.

Lingkungan Sigma RW 020 menurut ketua RW Dwi Nurimanto Hadi, Alhamdulillah sampai saat ini dan berharap ke depannya dapat terhindar dari serangan virus covid-19 ini. Untuk itu penyemprotan disinfectant yang diinisiasi oleh pengurus DKM Masjid Nurul Iman, sangat penting dilakukan, agar wilayah Sigma RW 020 bisa semakin steril.

Penyemprotan Disinfectant RW 020 Jatimakmur Pondok Gede Bekasi
foto : benny krisna

Saat penyemprotan disinfectan dilakukan, physical distancing tetap menjadi perhatian relawan Sigma. Hal tersebut sesuai dengan anjuran dari Atmanto selaku Lurah Jatimakmur yang menyempatkan diri hadir di wilayah Sigma saat penyemprotan masih berlangsung.
Selain dari itu, semua tim relawan dibekali dengan seragam oranye serta masker.

Penyemprotan dilakukan dengan menggunakan mobil bak terbuka yang telah diisi oleh bahan disinfectant yang siap disemprotkan ke seluruh jalan-jalan utama di wilayah RW 020. Dimana seluruh bahan-bahan yang dibutuhkan untuk penyemprotan tersebut telah disiapkan beberapa hari sebelumnya oleh pengurus DKM Masjid Nurul Iman yang bekerja sama dengan pengurus RW 020.

Penyemprotan Disinfectant RW 020 Jatimakmur Pondok Gede Bekasi
foto : benny krisna

Sepanjang jalan saat penyemprotan berlangsung, himbauan melalui pengeras suara juga dilakukan agar warga RW 020 untuk tetap tinggal di rumah, menjaga kesehatan tubuh, lingkungan, memakai masker serta tetap menjaga jarak dengan orang lain jika melakukan aktifitas di luar rumah.

Himbauan tersebut terasa seperti sebuah terapi bagi warga, bahwa bencana virus corana yang sedang dihadapi oleh masyarakat dunia saat ini betul - betul memerlukan kerja sama dari siapapun. Untuk itu program physical atau social distancing yang dianjurkan pemerintah perlu dijalankan dengan penuh kesadaran, bahwa hal tersebut merupakan sebuah upaya untuk memutus mata rantai penyebaran virus corona yang telah sangat mengkhawatirkan kita bersama.

Ketika penyemprotan disinfektan berlangsung, juga dihadiri oleh Kombes H. Hendra Gunawan, SIK, Kapolres Kabupaten Bekasi, yang juga merupakan salah seorang warga bertempat tinggal di wilayah RW 020. Disamping itu, sejak dimulai sampai penyemprotan berakhir langsung dikawal oleh Bripka M. Sholeh dari Bimaspol dan Babinsa Serma Muzammil dari wilayah Pondok Gede.

Penyemprotan Disinfectant RW 020 Jatimakmur Pondok Gede Bekasi
foto : benny krisna

Penyemprotan berakhir lebih kurang pukul 10.30 WIB. Dwi Nurimanto Hadi selaku RW 020 menyampaikan ucapan terima kasih nya kepada semua tim relawan.
" Yang pertama atas nama RW 020, kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Tim Relawan yang dari pagi sampai siang hari ini, kita bekerja bersama-sama, dalam rangka penyemprotan disinfectant di Sigma lingkungan RW 020. Tentu dengan harapan kita bersama adalah warga RW 020 sehat dan dilindungi oleh Allah SWT.Corona jauh dari RW 020. Sigma Jaya, Sigma Jaya".

Sumber : Program penyemprotan disinfectant RW 020 Jatimakmur Pondok Gede Bekasi, Ketua DKM Masjid Nurul Iman, Ketua RW 020 Jatimakmur Pondok Gede Bekasi.
Diubah oleh benny1010 31-03-2020 04:27
4iinch
sebelahblog
infinitesoul
infinitesoul dan 4 lainnya memberi reputasi
5
1.1K
2
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.4KThread84.5KAnggota
Tampilkan semua post
ZhaRizaAvatar border
ZhaRiza
#1
Komplek ane patria jaya lom masuk nih gan
0
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.