alizazetAvatar border
TS
alizazet
Sosok Tri Mumpuni sebagai Pahlawan Penerang Desa




Banyak perempuan yang menjadi inspirasi sesuai dengan bidang masing-masing.
Ada perempuan yang menginspirasi bagi kaumnya, ada juga yang bagi kaum adam, bahkan perempuan yang menginspirasi bagi sebuah kemajuan suatu wilayah.

Sebenarnya tidak sulit mendapatkan kisah dari para perempuan yang sangat hebat. Namun bagi saya, mencari sosok yang benar-benar bisa membuat saya merinding membaca kisahnya dan terkagum akan kerja kerasnya itu tidak mudah. Karena apa yang akan saya tulis setidaknya bisa dibaca selamanya juga dikenang sepanjang sejarah, bahkan harus menjadi contoh untuk generasi selanjutnya.

Saya menemukannya, Tri Mumpuni yang kita kenal dengan perempuan listrik. Wanita kelahiran Semarang pada 6 Agustus 1964 ini mempunyai cita-cita mulia, apa yang ada dalam hati dan pikirannya adalah bekerja yang bermanfaat bagi orang lain.

Dia bersama suaminya dan Tim IBEKA (Institut Bisnis dan Ekonomi Kerakyatan) bekerja keras mengupayakan pengadaan listrik di pelosok desa. Salah satunya adalah Desa Kamanggih, Kecamatan Kahaungu Eti, Sumba Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT).
Desa yang gulita saat malam kini menjadi terang benderang.

Dia berharap para wanita di sana bisa meluangkan waktu untuk menenun yang hasilnya bisa menambah penghasilan keluarga, karena setiap hari para wanita menghabiskan waktu 7 jam hanya untuk mendapatkan air. Bayangkan, sanggupkah kita seperti mereka yang hidup di bukit tanpa listrik dan jauh dari sumber air?

Tidak harus menggali bumi ataupun menguras fosil untuk mendapatkan sumber listrik, cukup apa yang Tuhan sediakan di permukaan bumi, yaitu air. Dengan aliran air sungai aluran listrik bisa diciptakan, energi listrik yang ramah lingkungan, hebat bukan?

Tri Mumpuni sangat memikirkan tentang hal itu, usahanya membawa hasil, hingga mantan Presiden Amerika Obama pun memberikan penghargaan secara langsung atas kerja kerasnya, dan metode dia membangun pembangkit listrik itu diadopsi oleh Filipina, bukankah ini sungguh luar biasa? Dari tangan Tri, projek listrik mikro hidronya berhasil menerangi sampai 65 desa pelosok dengan listrik mandiri.



Dengan semangat gotong royong dari masyarakat dan dana yang diperoleh dari swadaya masyarakat, PLMH (Pembangkit Listrik Mikrohidro) rancangan Bu Puni bisa dinikmati. Dengan PLMH kebutuhan penerangan listrik bisa teratasi. Setelah mendapatkan penghargaan dengan bantuan dana yang besar maka memungkinkan bisa membantu pembuatan PLMH untuk desa lain yang belum tersentuh penerangan listrik.

Tri Mumpuni sering dijuluki 'wanita listrik'. Akibat jasa tersebut, Tri berhasil mendapatkan Nobel atau award Ashden Awards 2012. Asdhen adalah lembaga swadaya masyarakat Inggris yang terlibat dalam energi ramah lingkungan. Pangeran Charles menjadi salah seorang penaung Ashden Awards.

Saya kira Tri Mumpuni mewarisi darah para pahlawan wanita Indonesia, walau tanpa menggunakan senjata tajam dan yang dihadapi bukan juga penjajah, namun perjuangannya bisa disejajarkan dengan mereka.
Habis gelap terbitlah terang yang pernah ditulis oleh Ibu Kartini patut disematkan pada Tri Mumpuni. Menyulap desa di bukit yang selalu dalam kegelapan menjadi terang benderang dengan adanya listrik di sana.

Masyarakat setempat tidak mampu untuk berteriak dan melambaikan tangan meminta pertolongan namun tangan Tuhan mengirim seorang Tri Mumpuni untuk mengubah wajah sendu dan suram desa mereka menjadi bercahaya.

Saya berharap akan tumbuh Tri Mumpuni yang lain sebagai penerusnya untuk membantu masyarakat pelosok yang masih belum tersentuh pembangunan. Bukan harus merombak tradisi. Hanya memberi jalan terbaik dengan memberi solusi bagaimana membangun potensi desa agar bisa berdaya secara ekonomi, meringankan dan mempermudah pekerjaan mereka agar sama -sama maju, mengenali dan membangun peradabannya, itulah harapan dari alumnus IPB ini yang patut kita contoh.

💝



Saya @alizazet menulis untuk Kaskus dan wanita Indonesia

Selamat Hari Perempuan Internasional. 08 Maret 2020

___________________________

Beranda pustaka dan gambar
1, 2
Diubah oleh alizazet 08-03-2020 11:30
sebelahblog
4iinch
infinitesoul
infinitesoul dan 13 lainnya memberi reputasi
14
1.1K
15
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.8KThread82.3KAnggota
Tampilkan semua post
MrJeffBezosAvatar border
MrJeffBezos
#10
mantap ibu iniemoticon-I Love Indonesia
anna1812
alizazet
alizazet dan anna1812 memberi reputasi
2
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.