ZenMan1Avatar border
TS
ZenMan1
Jokowi Lebih Disukai Rakyat dari Sukarno, Tapi Soeharto No.1


Jakarta, CNBC IndonesiaLembaga survei Indo Barometer merilis sebuah survei tentang kepemimpinan di Indonesia. Survei menunjukkan Presiden ke-2 RI Soeharto merupakan presiden yang paling banyak disukai masyarakat.

Direktur Eksekutif Indo Barometer, Muhammad Qodari, mengatakan survei dilakukan pada 9 Januari 2020 sampai 15 Januari 2020.

Adapun sampel dari survei ini berjumlah 1.200 responden dari 34 provinsi. Margin of error survei sebesar 2,83% dengan tingkat kepercayaan 95%.


Setelah Soeharto pada urutan pertama presiden Indonesia yang banyak disukai, Presiden Joko Widodo (Jokowi) berada di urutan kedua. Disusul Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), dan seterusnya.

"Presiden paling banyak disukai adalah Soeharto 23,8 persen, disusul Joko Widodo 23,4 persen, Sukarno 23,3 persen, Susilo Bambang Yudhoyono 14,4 persen, BJ Habibie 8,3 persen, Abdurrahman Wahid 5,5 persen dan Megawati Soekarnoputri 1,2 persen," ujar Qodari di Hotel Century Park Senayan, Jakarta, Minggu (23/02/2024) seperti dilansir detik.com.

Berdasarkan catatan Indo Barometer, Soeharto menjadi presiden yang paling disukai masyarakat Indonesia bukan hal yang pertama. Hasil survei yang dilakukan Indo Barometer pada 2011 juga memunculkan Soeharto di urutan teratas.

"Pada 2011 Soeharto 36,5 persen, kemudian Susilo Bambang Yudhoyono 20,9 persen, Sukarno 19,8 persen, Megawati Soekarnoputri 9,2 persen, BJ Habibie 4,4 persen, Abdurrahman Wahid 4,3 persen," ucap Qodari.

Qodari mengatakan, alasan Soeharto menjadi presiden yang paling disukai karena pada zaman orde baru itu fasilitas yang diberikan serba lengkap. Dari dunia pendidikan ada SD impres yang memberikan buku gratis.

"Beliau presiden nomor lengkap. Beliau bangun pendidikan SD impres, buku gratis 'Ini Budi, ini ibu Budi'. Siapa yang kasih itu, beli nggak? Gratis," kata Qodari.

Adapun margin of error survei ini, kata Qodari sebesar 2,83% dengan tingkat kepercayaan 95%. Metode yang digunakan adalah multistage random sampling. Teknik pengumpulan data wawancara dan tatap muka responden menggunakan kuesioner.

Berikut urutan presiden yang disukai rakyat versi Indo Barometer, berdasarkan survei yang dilakukan pada 9-15 Januari 2020:
1. Soeharto: 23,8%
2. Jokowi: 23,4%
3. Sukarno: 23,3%
4. SBY: 14,4%
5. Habibie: 8,3%
6. Gus Dur: 5,5%
7. Megawati: 1,2%

sumur

https://www.cnbcindonesia.com/news/2...i-soeharto-no1
ladies.hunter01
sebelahblog
4iinch
4iinch dan 4 lainnya memberi reputasi
5
2.3K
59
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670KThread40.3KAnggota
Tampilkan semua post
quinanAvatar border
quinan
#1
Quote:


Ya dong, bagusnya zaman sekarang dibanding zaman orba cuma teknologi (dari kafir) yg sudah makin maju. Dan ekonomipun bisa kayak sekarang thanks to progress pada zaman Orba yg GDP growth-nya pada saat itu rata2 lebih tinggi ketimbang paska reformasi..
Tapi soal keamanan dan kenyamanan zaman orba tetep no.1
Dulu mana ada acara tv sensor2an, warkop aja frontal gitu vulgar jokes-nya, Baywatch juga bisa tayang sore2.
Terus patung2 tanpa busana di Ancol juga mana ada di kembeni kayak sekarang.
Cewe2 di sekolah negeri walaupun beragama islam pada bebas aja pakai seragam kayak summer uniform di Jepang, gak pake rok panjang atau lengan panjang ditambah hijab karena intimidasi teman2nya, guru atau ustadz.
Kadrun2 juga pada gak berani macem2, bikin ulah dikit langsung dihilangin, mau bikin kayak 212 langsung ditindak tegas kayak Tanjung Priok & Talangsari, dll.

Tapi kalau ente anak dari keluarga yg ada afiliasinya dengan PKI sih wajar ya kalau ditanamkan buat dendam sama Suharto, toh selain kadrun, PKI juga diberangus oleh beliau.
Diubah oleh quinan 24-02-2020 06:51
ladies.hunter01
parmitu212
clurit
clurit dan 7 lainnya memberi reputasi
8
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.