YanuArt37Avatar border
TS
YanuArt37
Bukti Konkret Empati Indonesia Untuk Australia

Kebakaran yang melanda Australia menjadi duka bagi dunia. Hampir separuh flora dan fauna disana musnah, yang kemudian mengancam keanekaragaman hayati.

Berkaitan dengan itu Tentara Nasional Indonesia (TNI) akan memberangkatkan Satuan Tugas (Satgas) Garuda RI untuk membantu penanganan bencana kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di Australia.

Keterlibatan ini menjadi bagian dari kerja sama bilateral TNI dan Australia yang telah lama terjalin.

Dilansir Inews.id, Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto mengatakan, dasar pengiriman Satgas Garuda ke Australia yakni Lombok Treaty 2006 yang ditandatangani oleh Menlu RI dan Menlu Australia pada 13 November 2006.

Dalam perjanjian tersebut, terdapat 21 kerja sama keamanan yang terangkum dalam satu bidang termasuk diantaranya adalah kerja sama tanggap darurat.

Yang kedua adalah hasil High Level Komite Ausindo ke-7 yang ditanda-tangani oleh Panglima TNI dan Chief Of Defense Force Australia pada tanggal 1 Agustus 2019 di Yogyakarta, yang salah satu poin pentingnya adalah penekanan Humanitarian Assistance/Disaster Relieve (HADR) sebagai salah satu prioritas operasi dan latihan bagi kedua angkatan bersenjata.

Panglima menuturkan, pada 14 Januari 2020 lalu Atase Pertahanan (Athan) Indonesia di Canberra mengirimkan surat kepada Panglima TNI melaporkan hasil rapat dengan Asops Angkatan Bersenjata Australia yang membahas kebutuhan prioritas Australian Defence Force (ADF) dalam membantu pemadaman kebakaran hutan di Australia.

Adapun Personel Satgas Garuda RI yang akan diberangkatkan sebanyak satu Satuan Setingkat Peleton (SST).

Mereka terdiri atas Batalyon Zeni Konstruksi AD, Batalyon Marinir, dan Dinas Konstruksi TNI AU dengan menggunakan pesawat TNI AU bertolak dari Pangkalan Udara (Lanud) Halim Perdanakusuma menuju Australia.

Semoga misi kemanusiaan ini berjalan sukses. Kami bangga padamu wahai prajurit TNI!
MyFaveArtist
sebelahblog
4iinch
4iinch dan 4 lainnya memberi reputasi
5
750
11
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670.2KThread40.4KAnggota
Tampilkan semua post
54m5u4d183Avatar border
54m5u4d183
#4
Semoga
0
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.