kelayan00Avatar border
TS
kelayan00
Pendidikan Sex Sejak Dini Dianggap Penting, Apa Iya?

Pendidikan sex dianggap penting dimulai sejak dini. Itulah yang ada di pemikiran sebagian pendidik dan orang tua saat ini. Kemudian muncullah buku-buku dan artikel yang membahas masalah sex, yang tentu saja materi yang diberikan sesuai dengan tingkat usia anak, dengan tujuan agar anak ketika menginjak remaja mereka bisa berhati-hati terhadap sex.

Terutama bagi anak perempuan. Kerena bagi anak perempuan akibat yang akan ditimbulkan pasti akan sangat fatal.

Tujuan awal buku dan artikel pendidikan sex untuk anak di bawah umur memang bagus. Tapi ada yang terlupakan. Anak-anak mempunyai rasa penasaran yang tinggi. Segala sesuatu yang baru akan membuatnya penasaran.

Pendidikan sex, atau lebih tepatnya pengenalan terhadap organ vital yang tidak boleh disentuh dan harus dijaga yang dia terima sejak dini akan tersimpan di memorinya. Kemudian ketika menginjak remaja, ketika dia melihat, membaca atau mendengar sesuatu yang berbau sex ingatan itupun akan muncul.
Quote:

Rasa penasarannya seolah bangkit kembali. Terlebih saat ini, pendidikan sex untuk orang dewasa bertebaran di mana-mana. Sangat mudah diakses. Pendidikan sex untuk orang dewasa lebih vulgar, lebih terperinci, lebih lengkap dengan ilustrasinya.

Pendidikan sex untuk orang dewasa seharusnya memang hanya untuk orang dewasa. Tapi tentu saja tidak ada jaminan anak-anak dibawah umur tidak mengkonsumsinya. Dan jika sudah demikian, akibat yang ditimbulkannyapun pasti akan sangat buruk bagi sang anak.

Sex merupakan salah satu kebutuhan dasar yang dimiliki oleh makhluk hidup. Tidak hanya manusia, binatang juga memilikinya. Tapi binatang tidak mempunyai rasa malu. Itu sebabnya binatang bisa melakukan hubungan sex kapan dan di mana saja. Tidak peduli ada puluhan pasang mata yang menyaksikannya.
Quote:

Berbeda dengan manusia. Manusia mempunyai rasa malu. Tidak mungkin manusia melakukan hubungan sex di sembarang tempat dan disaksikan banyak pasang mata. Kecuali manusia yang rasanya malunya sudah hilang.

Bagaimana dengan pendidikan sex?

Sesuatu yang berbau sex, termasuk pendidikan sex, untuk anak-anak ataupun untuk orang dewasa seharusnya juga menjadi sesuatu yang memalukan jika harus dibahas secara terbuka. Selain itu pasti akan berdampak yang tidak baik bagi anak-anak di bawah umur yang kebetulan membuka pendidikan sex yang seharusnya untuk orang dewasa.
Quote:

Sex seolah sudah menjadi semacam naluri yang dimiliki oleh makhluk hidup. Tidak perlu bimbingan atau pendidikan khusus, jika waktunya sudah tiba pasti akan tau sendiri.

Jika pendidikan sex tujuannya untuk mencari kepuasaan, rasanya tidak mungkin bisa didapatkan. Sebab yang namanya nafsu tidak mungkin bisa terpuaskan.

Jika pendidikan sex dianggap biasa, lantas bagaimana dengan kejahatan sex yang marak saat ini? Apakah juga bisa dianggap biasa?

Maaf, ini hanyalah pendapat pribadi. Mungkin akan berbeda dengan pendapat Gansist. Silakan sharing di sini.
Aramina
murayh0
anton2019827
anton2019827 dan 14 lainnya memberi reputasi
13
4.8K
76
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Kids & Parenting
Kids & ParentingKASKUS Official
4.1KThread4.8KAnggota
Tampilkan semua post
orgasmaxAvatar border
orgasmax
#43
pendidikan seks perlu...

masalahnya para orang tua yg tidak mengerti bagaimana cara memberikan pendidikan seks yang baik ke anaknya....

mau pake pendidikan seks gaya apa?

Bingung khan?

kalo ane sih pendekatan pendidikan sex dengan comedy....jadi anak gak malu/segan.
kelayan00
kelayan00 memberi reputasi
1
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.