Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

mesashetraAvatar border
TS
mesashetra
Rela enggak sih gan diminta tukeran kursi di kereta?
Alkisah di suatu sore nan damai, dimana ane harus kembali ke perantauan setelah dua hari menikmati liburan di kampung ane di Jogja.

Singkat cerita kereta ane ke Jeketi pakai KA Bisnis Senja Utama Jogja. Sumpah gan ane dari rumah niatnya emang pengen tidur dengan tenang di perjalanan karena capek banget kegiatan sebelumnya. Apalagi abis naik goj*k motornya bebek dengan banyak bawaan dan oleh2. (Remuklah pantat ane).

Nah Sampe di di gerbong dapatlah kursi yang ane inginkan yaitu kursi nomor 3A alias deket jendela. Sambil liat kanan kiri, sambil berharap ada cewe kece lewat gan, apalagi kalo sampe duduk di samping aneemoticon-Wink

Sampe beberapa menit sejak ane duduk yang lewat tidak ada yang menarik gan. Burem semua emoticon-Ngacir emoticon-Ngacir

Sampe pada akhirnya ada sebuah keluarga inti tanpa bapak, jadi Ada 1 nenek, dua emak2 muda dengan 2 anak bayi di gendongan emak itu. Duduk di seberang ane di kursi yang hadap2an yang mana kursi ini adalah satu2nya yang ada di tiap gerbong kelas bisnis (dan yang paling dihindari para traveller).

Ane sih cuek karena masih enak2 di kursi raja ane.

Tiba-tiba...

Suara perempuan membuyarkan lamunan ane gan. Dan benar itu adalah emak2 yang tadi duduk di seberang ane. Dengan nada merayu keluar lah kata2 keramat itu gan "minta tuker kursi". Sumpah ini kayak ane tersambar petir di siang bolong gan. Lagi enak2 selonjoran di kursi yang udah jadi hak ane di kelas bisnis dengan pengorbanan pencarian tiket yang tidak mudah karena weekend.

Pasrahemoticon-norose

Ane termasuk cowok yang lemah sama cewe gan, apalagi ibu itu minta tuker karena alesan mau netekin eh nyusuin anaknya karena dia anggep kursi ane deket jendela jadi ga keliatan. Dengan langkah gontai ane terpaksa pindah kursi yang hadap2an tadi gan. Jadi ane berasa naik kereta bisnis rasa ekonomiemoticon-Hammer emoticon-Hammer

Menurut agan apakah emang harusnya ane rela kursi ane diminta tuker sama Busui?
Polling
Poll ini sudah ditutup. - 3 suara
Rela ga sih agan diminta tukeran kursi di KA Bisnis sama Ibu2 Menyusui?
Rela
100%
Ga rela
0%
Diubah oleh mesashetra 05-02-2019 11:28
tata604
tata604 memberi reputasi
1
590
4
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Cerita Pejalan Domestik
Cerita Pejalan Domestik KASKUS Official
2.1KThread2.6KAnggota
Tampilkan semua post
jimmyjunAvatar border
jimmyjun
#1
Tergantung casenya sih, klo permintaan itu masuk logika ya ane mau sih tukeran, tp klo tukeran ga ada urgensinya ya ane tolak, soalnya ane biasanya emang booking tiket dg kursi yg dkt jendela biar ga blibet Sama org lalu lalang dan bisa ngecash sih. hihihi
1
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.