Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Movies
  • Gak Sabar!!, Ini Sederet Proyek Film Live Action Disney, dari Aladdin sampai Mulan!!!

riorol235Avatar border
TS
riorol235
Gak Sabar!!, Ini Sederet Proyek Film Live Action Disney, dari Aladdin sampai Mulan!!!
Gak Sabar!!,Ini Sederet Proyek Film Live Action Disney, Dari Aladdin sampai Mulan!!!

Menyusul kesuksesan yang telah diraih film live action produksi Disney sebelumnya, seperti Maleficent (2014), Cinderella (2015), Jungle Book (2016), dan Beauty and the Beasts (2017). Disney siap menggarap kembali film-film klasiknya menjadi proyek live action. Udah ada beberapa proyek live action yang saat ini tengah dikembangin oleh Disney. Bahkan, Disney baru aja merilis film live action terbaru mereka, Christopher Robin.

Nah, apa aja sih proyek-proyek live action yang lagi dikembangin Disney? Yuk simak daftarnya di bawah ini.



1.Dumbo (29 Maret 2019)

Film Dumbo sebelumnya pernah dibuat dalam bentuk animasi berjudul sama Disney yang dirilis pada 1941 silam. Film yang disutradarai oleh Tim Burton ini udah mulai dikembangin sejak tahun 2014. Film ini akan mengisahkan gajah kecil bernama Dumbo yang dikisahkan hidup terpisah dari induknya dan tinggal bersama keluarga pemain sirkus.

Pemilik sirkus bernama Max Medici (Danny DeVito) meminta mantan bintang, Holt Farrier (Colin Farrell) dan anak-anaknya (Nico Parker & Finley Hobbins) untuk merawat Dumbo. Gajah tersebut terlahir dengan telinga terlalu lebar, sehingga menjadi bahan tertawaan di sirkus. Tapi siapa sangka, Dumbo justru jadi penyelamat bisnis sirkus yang sedang sekarat itu berkat kemampuannya yang luar biasa.



2.Aladdin (24 Mei 2019)

Proyek live action Aladdin yang digarap oleh sutradara Sherlock Holmes, Guy Ritchie, telah menyelesaikan proses syuting pada Januari lalu. Aladdin bercerita tentang seorang pemuda miskin yang mendapatkan sebuah lampu ajaib yang berisi jin. Jin yang kemudian dibebaskan dari dalam lampu ini memberikan Aladdin tiga buah permintaan sebagai tanda terima kasihnya.

Aladdin pun menggunakan permintaan ini untuk mendekati seorang putri bernama Jasmine dan mencegah Jafar, seorang ahli sihir, menjadi seorang sultan. Aktor Mena Massoud dipercaya buat meranin sosok Aladdin. Selain Massoud, film live action ini dibintangi oleh Naomi Scott (Jasmine), Will Smith (Genie), Billy Magnussen (Prince Andes), Numan Acar (Hakim), dan Marwan Kenzari (Jafar). Film live action ini dikabarkan akan tetap mempertahankan elemen musikal dari film klasiknya yang dirilis pada 1992 lalu.



3.The Lion King (19 Juli 2019)

Film animasi The Lion King (1994) enggak hanya dipuji berkat ceritanya yang inspiratif, tapi juga musiknya yang keren. Bahkan, film animasi tersebut jadi salah satu film animasi tersukses sepanjang masa. Makanya, enggak heran jika Disney berkeinginan untuk mengangkat film animasi ini menjadi film live action.

The Lion King menceritakan tentang perjalanan hidup Simba, seorang singa jantan yang jadi raja hutan. Simba terpilih menggantikan sang bokap, Mufasa, yang meninggal dunia. Beberapa nama besar pun telah dikonfirmasi untuk membintangi film yang akan disutradarai Jon Favreau ini, diantaranya Donald Glover (Simba), Beyonce (Nala), Chiwetel Ejiofor (Scar), dan Seth Rogen (Pumbaa).



4.Mulan (27 Maret 2020)

Proyek live action Mulan baru aja memulai proses syuting pada Januari lalu, dengan dibintangi oleh Liu Yifei sebagai karakter utama yaitu Mulan. Mulan berkisah tentang seorang cewek yang menyamar menjadi seorang cowok prajurit untuk menyelamatkan bokapnya. Selain dibintangi oleh Liu Yifei, film yang disutradarai oleh Niki Caro ini juga akan menghadirkan Donnie Yen, Jason Scott Lee, Jet Li, Li Gong, Ron Yuan, dan Utkarsh Ambudkar. (Post by : Bioskoplkc21.com)

Jadi yang mana nih film yang paling kamu tunggu, jangan lupa komen dan share nya ya.....................

Sumber Artikel : Kincir.com, IMDB
1
1.3K
11
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Movies
Movies
19.9KThread18.1KAnggota
Tampilkan semua post
manusiacodotAvatar border
manusiacodot
#1
dulu di film Tim burton ada Helena Bonham Carter, sekarang di film Tim Burton ada Eva Green
0
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.