Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

drunkard888Avatar border
TS
drunkard888
China Luncurkan Roket ke Sisi Terjauh Bulan



- China meluncurkan rover bernama Chang'e 4 Sabtu (8/12) pagi. Rover ini didesain untuk mendarat di sisi terjauh bulan.

Nama Chang'e 4 diambil dari nama dewi bulan dalam mitologi China. Chang'e 4 akan menjadi probe kedua China yang mendarat di bulan, mengikuti misi penjelajahan Yutu (Jade Rabbit) pada 2013.

Media pemerintah setempat mengungkapkan bahwa peluncuran ini akan meningkatkan ambisi Beijing untuk menjadi negara adidaya di luar angkasa.

Menurut Xinhua, dikutip dari AFP, roket Long March 3B yang membawa probe Chang'e 4 ini diluncurkan di bagian barat daya Xichang pada pukul 02.23 waktu setempat.

Peluncuran itu menandai dimulainya misi Chang'e 4 untuk perjalanan panjang ke sisi jauh bulan. Chang'e 4 sendiri diperkirakan akan mendarat sekitar perayaan Tahun Baru. Peluncuran ini bertujuan melakukan eksperimen dan survei medan yang belum terjamah.




"Chang'e-4 adalah penyelidikan pertama manusia untuk mendarat dan menjelajahi sisi jauh bulan," kata kepala komandan misi peluncuran Chang'e 4, He Rongwei dari China Aerospace Science and Technology Corp.

Tak seperti sisi dekat bulan yang selalu terlihat karena menghadap ke bumi dan punya bidang datar, sisi jauh bulan ternyata memiliki banyak sisi yang bergunung-gunung dan kasar.

Di tahun 1959, Uni Soviet menangkap gambar pertama sisi permukaan bulan yang penuh dengan kawah dan mengungkap misteri sisi gelap bulan.

Sampai saat ini belum ada pendaratan yang penah menyentuh permukaan di bagian tersebut. Hal ini memposisikan China sebagai negara pertama yang menjelajahi daerah tersebut.


"China selama 10-20 tahun terakhir telah secara sistematis menandai berbagai hal pertama yang dilakukan Amerika dan Uni Soviet pada 1960-an dan 1970-an dalam eksplorasi ruang angkasa," kata Jonathan McDowell, astronom di Harvard-Smithsonian Center for Astrophysics.

"Ini adalah pertama kalinya mereka melakukan sesuatu yang belum pernah dilakukan orang lain sebelumnya."

Namun ini bulan perkara mudah. China sudah mempersiapkan momen ini selama bertahun-tahun. Tantangan utamanya adalah komunikasi dengan robot pendarat karena sulitnya sinyal di area tersebut.

Beijing juga menyebarkan uang triliunan dalam program luar angkasa tersebut. Mereka berharap bisa memiliki stasiun luar angkasa yang diawaki pada 2022, dan akhinya bisa mengirim manusia ke bulan.

"Hal paling utama tentang misi ini bukanlah ilmu, ini adalah misi teknologi," kata McDowell.

Dalam misinya, Chang'e 4 membawa enam eksperimen dari China dan empat dari negara lain. Media lokal melaporkan bahwa eksperiman tersebut mencakup studi radio astronomi dengan frekuensi rendah, uji mineral, hingga uji penanaman kentang maupun biji-bijian lainnya.


https://www.cnnindonesia.com/teknolo...-terjauh-bulan


sebelahblog
anasabila
anasabila dan sebelahblog memberi reputasi
3
1.2K
26
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita Luar Negeri
Berita Luar NegeriKASKUS Official
79.1KThread10.9KAnggota
Tampilkan semua post
matthysse67Avatar border
matthysse67
#10
Quote:


Quote:


Quote:


Quote:


Quote:


Quote:


belom nyampe bulan sudah meledak itu roketnya drunk..

wkwkwkwk

emoticon-Tai
christomathew
christomathew memberi reputasi
0
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.