Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

mrs.deemeizarAvatar border
TS
mrs.deemeizar
Sahabat Jadi Cinta
Hello, newbie mau numpang berbagi kisah nih.
Entah kenapa abis baca-baca di forum SFTH gue tergugah buat ikut-ikutan nulis disini.
Padahal mah gue nggak ngerti sama sekali gimana bikin thread dan sebagainya. Modal nekat aja deh yaa hehehe..emoticon-Ngakak (S)
Untungnya AganSis pada baik hati mau kasih saran buat gue. Makasih banget lho emoticon-Kiss (S)
Maaf kalo masih berantakan dan gaya nulis gue yang jauh dari kata PENULIS. Karena gue cuma pengen berbagi aja koq..

Sebuah cerita cinta sederhana dan persahabatan. Cerita tentang masa SMA, masa sekolah yang paling menyenangkan dan mendebarkan.

Sahabat Jadi Cinta


Quote:

Diubah oleh mrs.deemeizar 30-10-2023 09:39
2
27.6K
181
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Stories from the Heart
Stories from the HeartKASKUS Official
31.6KThread42.7KAnggota
Tampilkan semua post
mrs.deemeizarAvatar border
TS
mrs.deemeizar
#106
Part 29

Malam ini ada undangan pesta ulang tahun Krisna di Teras Café. Krisna itu vokalis band nya Agam yang suka manggung disana. Dia mahasiswa semester awal jadi sebenernya nggak terlalu beda jauh banget sama kita-kita yang anak SMA. Karena gue and the genk sering nongkrong disana ya bisa dibilang jadi cukup akrab.
Gue baru selesai dandan. Bisa dibilang gue jarang dandan full make up, tapi karena malam ini ada party juga, mau nggak mau harus sedikit tampil beda. Gue mengenakan dress selutut warna peach dengan setelan wedges warna senada. Sengaja rambut yang udah diblow tadi di salon, gue urai begitu aja tanpa hiasan apapun. Gue cuma menambahkan anting-anting panjang di telinga sebagai akesories. Gue mematut diri di cermin. Perfect!

Gue, Tania, dan Nina sampai di Teras Café Pk. 18.05. Di parkiran, udah ada mobil Agam pertanda dia udah ada di dalam. Café tetep buka seperti biasa, cuma beberapa table dekat panggung live music udah direserved sama Krisna untuk acaranya. Setau gue nggak banyak sih yang diundang, cuma beberapa teman dekatnya aja.

Gue melangkahkan kaki menuju pintu Teras Café lalu membukanya. Lumayan banyak pengunjung yang datang malam ini.
Gue menghampiri table 8 diikuti kedua sahabat gue. Disana sudah ada Krisna, Agam, Riska, dan beberapa anak band lainnya yang sedang ngobrol.
Quote:

HP gue berbunyi tanda bbm masuk. Ternyata ada bbm grup dari Carin, dia nanya apa gue udah sampe di Teras atau belum. Gue pun segera mengetikkan balasan untuk Carin.
Jam di HP gue udah menunjukkan pukul 18.58, tepat jam 7 nanti acara party Krisna akan dimulai Nggak lama gue melihat Carin dan Eky yang sedang berjalan menghampiri tempat gue dan kawan-kawan lainnya duduk. Setelah Carin dan Eky bergabung, suara MC mulai terdengar memenuhi seluruh ruangan. Ternyata udah banyak yang datang juga. Gue lihat Krisna lagi keliling menemui teman-temannya yang lain. Mengingat gue ditodong nemenin Krisna nyanyi di atas panggung nanti, tiba-tiba gue jadi pengen pipis.
Quote:

Gue melihat diri gue di cermin. Dandanan gue masih oke tanpa perlu touch up. Kayaknya gue harus merapikan sedikit rambut gue yang emang gampang berantakan. Setelah gue rasa cukup, gue pun meninggalkan toilet. Karena agak sedikit terburu-buru kaki gue tersandung keset yang ada di depan pintu masuk toilet. Otomatis keseimbangan badan gue hilang, tapi sedetik kemudian gue merasa ada seseorang yang menarik tangan gue ke pelukannya. Tangan kanannya sigap menarik tangan gue sedangkan tangan yang lain menahan pinggang gue.
Quote:


Quote:


Gue berusaha menoleh mencari apa yang Nina bilang. Dan mata gue langsung tertuju pada Naya dan Hans yang sedang berjalan ke arah meja kita. Naya menggandeng lengan Hans mesra. Mereka terlihat serasi dengan gaun dan kemeja yang berwarna senada. Yah, mereka udah jadian. Secepat itukah proses PDKT mereka? Apa Hans yang nembak Naya? Kapan mereka jadian? Dan sejuta pertanyaan yang memenuhi rongga kepala gue.
Bersamaan dengan itu Krisna dengan lantang memanggil nama gue untuk naik ke atas panggung. Gue pun berjalan meninggalkan teman-teman yang menatap gue dengan cemas. Diatas panggung gue langsung disambut Krisna yang tadi minta duet.
Quote:

Diubah oleh mrs.deemeizar 26-10-2018 08:34
1
Tutup
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.