TEMPO.CO, Copenhagen- Kebun Binatang Copenhagen, Denmark, membunuh empat singa sehat pada Senin, 24 Maret 2014. Keempatnya adalah singa jantan berusia 16 tahun, singa betina yang seumuran dengan si jantan, dan dua singa betina muda. Pengelola kebun binatang membunuh mereka setelah satu singa jantan datang pada Ahad, 23 Maret 2014.
Menurut pengelola kebun binatang itu, keempatnya dibunuh untuk memberi tempat bagi si pejantan muda. "Kami pun memiliki dua singa betina yang lahir pada 2012. Sehat dan matang, ketiganya bisa membentuk populasi singa yang kuat," kata pengelola Kebun Binatang Copenhagen dalam rilisnya.
Pengelola kebun binatang tersebut beralasan, singa betina muda sudah cukup berumur untuk menghadapi singa jantan yang baru, sehingga mereka tetap akan mati karena akan dibunuh si singa jantan. "Bagian tubuh keempat singa bakal digunakan untuk penelitian," ujar pengelola.
Sebelumnya, Kebun Binatang Copenhagen mendapatkan kritikan keras dari pencinta hewan pada Februari 2014. Sebab, mereka membunuh jerapah berusia 18 bulan, Marius, dan membedah tubuhnya di hadapan anak-anak sekolah. Karena kasus Marius, staf kebun binatang itu pun sempat mendapat ancaman pembunuhan. (Bonbin Denmark Bunuh Jerapah Lagi).
"Kali ini kami tidak mengharapkan reaksi yang sama dari publik," ujar Kepala Kebun Binatang Copenhagen Steffen Straede. "Saya kira publik lebih tercerahkan setelah kejadian Marius." (Kebun Binatang Denmark Bunuh Jerapah Koleksinya).
Spoiler for DP:
Bangkai Marius, seekor jerapah jantan, dimakan oleh sejumlah singa setelah ia dibunuh di Kebun Binatang Copenhagen, Denmark, Minggu (9/2). Kebun binatang Copenhagen menolak tawaran dari kebun binatang lain dan tawaran uang sebesar Rp8,2 miliar untuk menyelamatkan nyawa jerapah sehat itu sebelum membantainya. AP/POLFOTO, Rasmus Flindt Pedersen]
Spoiler for Setelah Jerapah, Kebun Binatang Denmark Bunuh Sekeluarga Singa:
Quote:
KOPENHAGEN, KOMPAS.com- Kebun Binatang Kopenhagen, Denmark yang sebelumnya dikecam karena membunuh seekor jerapah yang dalam kondisi sehat, kini dikabarkan membantai satu keluarga singa.
Kebun binatang itu mengatakan "harus membunuh" dua ekor anak singa dan dua induknya setelah gagal mencari tempat untuk mereka. Singa jantan yang berusia 16 tahun dan betina berusia 14 tahun itu sudah dianggap terlalu tua.
Pihak kebun binatang akan mendatangkan singa jantan baru dalam beberapa hari ke depan menggantikan singa jantan yang lama.
"Kebun binatang harus membunuh dua singa tua dan dua singa muda yang belum cukup mandiri untuk mengurus diri mereka sendiri," kata pihak kebun binatang dalam sebuah pernyataan.
Menurut penjaga kebun binatang, singa jantan tua nantinya "akan dibunuh oleh singa jantan baru segera setelah ia mendapat kesempatan."
Pihak kebun binatang mengaku sudah meminta kebun-kebun bintang lainnya untuk mengambil dua anak singa yang berumur 10 bulan, tapi tidak ada satupun yang mau menerimanya.
Singa jantan yang baru ini akan diperkenalkan kepada dua ekor singa betina yang lahir pada tahun 2012, yang telah mencapai usia berkembang biak.
Bulan lalu, manajer kebun binatang ini menerima ancaman mati setelah membunuh jerapah sehat berusia dua tahun bernama Marius dan kemudian memotong-motongnya di depan pengunjung. Daging Marius kemudian dijadikan makanan singa.
Kebun binatang itu mengatakan bahwa hewan tersebut tidak cocok dengan program perkembangbiakan dalam sebuh taman nasional tapi langkah itu mengejutkan para pecinta hewan di seluruh dunia.
Meskipun terjadi protes atas kematian binatang-binatang tersebut, pihak pengelola kebun binatang mengatakan bahwa mereka tidak perlu untuk mengubah prosedur mereka. Juru bicara kebun binatang itu mengatakan tidak akan ada pembedahan singa di depan umum karena "tidak semua hewan kami bedah di depan umum".
====================================================
bah..... nih pengurus bon bin di kopenhagen, denmark itu.... apa mrk bnr2 niat tuk memelihara satwa2 nya dgn baik n bnr, apa tdk sih??
Diubah oleh ojongonole 26-03-2014 09:46
tien212700 memberi reputasi
1
2.8K
Kutip
17
Balasan
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!