Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Alasan Banyak Orang yang Alih Profesi Jadi Sopir Taksi Online: Biar Punya Mobil

kennethgumilangAvatar border
TS
kennethgumilang
Alasan Banyak Orang yang Alih Profesi Jadi Sopir Taksi Online: Biar Punya Mobil



Baru-baru ini, profesi sebagai sopir taksi online sedang merambah masyarakat Indonesia. Tak tanggung-tanggung, mereka yang bahkan sudah memiliki pekerjaan tetap pun memutuskan untuk hengkang dari pekerjaan lama mereka untuk kemudian beralih profesi menjadi sopir taksi online.


Menurut pertimbangan orang-orang yang lebih memilih berprofesi sebagai sopir taksi online mengatakan bahwa pendapatan yang bisa mereka hasilkan bila ditotal dalam sebulan jumlahnya bisa melebihi jumlah gaji bulanan mereka saat masih bekerja di tempat kerja yang lama.



Seperti halnya salah satu sopir taksi online yang di wawancarai detiknews.com. Pria yang tak disebutkan namanya tersebut mengaku sempat mengemudikan taksi konvensional selama 6 tahun, namun belakangan ini beralih profesi menjadi sopir taksi online.

Sekitar 10 bulan lalu, ia menjaminkan uangnya sejumlah Rp 5 juta ke salah satu perusahaan yang bermitra dengan perusahaan taksi online. Uang Rp 5 juta tersebut dijadikan deposit alias jaminan untuk mendapatkan mobil MPV berwarna merah yang kini menemani hari-harinya mencari rupiah.


“Ini (STNK) atas nama perusahaan, di akhir 5 tahun ini jadi kepemilikan punya kita,” jelas dia. Setelah menanamkan uang sejumlah Rp 5 juta, ia berkewajiban untuk menyetorkan uang sejumlah Rp 1.275.000 per minggunya sebagai cicilan atas mobil yang digunakannya untuk mengantar jemput penumpang.



Ia pun mengaku jumlah tersebut tidak terlalu berat, karena pemesanan taksi online terus datang. Tak hanya itu, kemudahan lain yang ia dapat juga yaitu bisa membawa mobil itu pulang. Ia menambahkan, setiap harinya jika pekerjaan tersebut ditekuni, ia mampu mendapatkan belasan kali order jika beroperasi dari pagi hingga malam. Jika beroperasi di malam hari, ia mampu mendapatkan pesanan hingga 8 kali.







Meski begitu, ia pun harus tetap mengatur waktu dengan pintar. Karena perusahaan yang menaunginya memasang target 50 kali pesanan dalam seminggu. Jika ingin mendapatkan hari libur, maka ia harus melayani pesanan sekitar 10 kali selama 5 hari.



Dengan bergabung di bawah perusahaan yang bermitra dengan taksi online, dia mengaku kalau dia mendapatkan banyak keuntungan. Karena seluruh kerusakan hingga kehilangan kendaraannya jika terjadi ditanggung perusahaan tempat ia bermitra.

Hal ini berbeda dengan individu atau perorangan yang langsung bergabung dengan perusahaan taksi online, karena apa-apanya harus ditanggung sendiri.





Sumber: Kaskus: Alasan Banyak Orang yang Alih Profesi Jadi Sopir Taksi Online






[font=Times New Roman][size=3]Monggo mampir sini dulu yuk gan/sis :
























Diubah oleh kennethgumilang 24-07-2018 04:44
0
7.2K
28
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.1KThread83.3KAnggota
Tampilkan semua post
worldgovt.Avatar border
worldgovt.
#5
Quote:


Ente kan bos besar, gak usah nyetir lah emoticon-Leh Uga
0
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.