Basic Parameters
Dimension 148.9 x 74.5 x 4.85 mm
Weight 155 g
Operating System ColorOS 2.0 based on Android
Processor 1,5 Ghz Qualcomm MSM8939 Snapdragon 615 Octa-Core
GPU Adreno 405
RAM 2 GB
Internal memory 16 GB
Expandable No
SIM Card Micro Sim
Battery 2000 mAH Li-Po battery
Color Silver, Gold
Display
Size 5.2 inch
Resolution Full HD ( 1920 x 1080 ) 423 ppi
Type AMOLED
Colors 16 milion colors
Camera
Main Sensor 13 Megapixel Sony Exmor IMX214 BSI sensor
Front Sensor 5 megapixel front facing 83 degree wide angle lens
Diafragma f/2.0 for both camera
Flash Single LED Flash
Scene Mode Normal, Ultra HD, Colorful Night, Slow Shutter, Expert Mode, beautify, HDR, Panorama, Audio Photo, GIF, Double exposure, RAW, Super macro, After focus
Other features 4K video @ 30 fps, 1080p video @ 60 fps, 720p slow motion video @ 120 fps
Connectivity
Frequencies GSM 850/900/1800/1900
WCDMA 850/900/1700/1900/2100
FDD-LTE B1/3/4/7/8/17/20/28-a/28-b
Other connectivity USB OTG
Bluethooth 4.0
5G Wifi 802.11 b/g/n/a
Wi-Fi Direct
Wi-Fi Display
GPS
(+) Pros :
- Super Slim Body
- Rangka Kuat
- VOOC Rapid Charge ( 30 menit 75 % baterai )
- Nyaman dipegang
- 5,2" Super AMOLED
- ColorOS kaya fitur
(-) Cons:
- No FM radio
- No expand microSD card
- No 3.5mm audio jack (microUSB to 3.5mm termasuk paket pembelian)
- No NFC
- kapasitas Baterai kecil ( Namun dilengkapi VOOC System )
Spoiler for Harga:
Rp. 6.499.000,-
VOOC Flash Charge OPPO R5 vs A5
Diubah oleh oppor5 01-04-2015 16:48
0
85.1K
Kutip
485
Balasan
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Halo gan, mumpung ada threadnya ane buat review mengenai R5 ya
OPPO R5 R8106
Body
Quote:
Tipis, satu kata yang bisa ane bilang mengenai device terbaru OPPO ini. Nah seberapa tipis sih 4,85 mm ini, mungkin agan2 nggak ada bayangan.. hmm cara paling gampang tumpuk deh uang logam 1000an ssebanyak 4 buah, segitulah tipisnya R5 ini, kalo spesifikasi bodnya udah keliatan lah ya di gambar yang saya tampilin diatas, yang jelas layar R5 ini sebesar 5,2 inch.Gede gak? kalo di saya nyaman sih gan ( apalagi ane orangnya tanganya gede ). Layar depannya sudah dilindungi Gorilla Galss 3, jadi gak khawatir kalo gak pake antigores lagi , nah buat body belakangnya sepanjang sisi kamera dilapisi material plastik lembut dilabur dengan cat putih, sementara bagian tengahnya di finishing dengan alumunium dengan logo OPPO di grafir di tengah
Spoiler for ilustrasi ketipisan R5:
Rangka
Quote:
Ini dia bagian serunya,OPPO R5 di klaim memiliki rangka yang kuat, bisa buat mukul paku sampe belah apple kroak (ups ). Sebenernya ini spesialisasi OPPO, buat agan2 yang belum tau sebelumnya OPPO sudah membuat smartphone sejenis yang memiliki rangka yang kuat juga, namanya Finder dibuat tahun 2012
OPPO Finder :
OPPO R5 :
Ane yang nyoba :
Bukti biar gak dibilang HOAX atau rekayasa , banyak yang bilang editan lah, handphone dummy lah dll soalnya
Hardware
Quote:
OPPO R5 dilengkapi prosesor terbaru dari Qualcomm, Snapdragon 615. Prosesor ini memiliki dua bagian, empat inti frekuensi rendah untuk menghemat daya dan empat inti frekuensi tinggi untuk perfoma. Secara umum si snappy 615 ini disebut 8-Core 1,5 Ghz. GPUnya sendiri pake Adreno 405 gan, mantab buat main game , didukung ram 2GB dan Juga Internal memory 16GB. Sayang memory internal tidak dapat ditambahkan dan juga R5 tidak mendukung USB OTG
Spoiler for Hasil Benchmark R5:
Quadrant Standard :
Antutu benchmark :
Nenamark :
Futuremark :
Ice Storm
Work performance
* Device yang saya gunakan merupakan demo unit yang dipinjam dari OPPO jadi bisa jadi angka yang tertera lebih rendah dari unit yang dijual karena kestabilan firmware
Kamera
Quote:
Kamera merupakan bagian terpenting dari si R5 ini , OPPO R5 memiliki kamera utama sebesar 13 Megapixel CMOS, sensornya menggunakan Sony IMX214 dang 5P lens, dimana ada 5 lapis lensa yang menjamin ketajaman dan keakuratan warna yang dihasilkan kamera R5 ini. Sementara kamera depan sebesar 5 Megapixel dengan lensa wide angle. Kedua kamera ini memiliki diafragma F/2.0. Nah kerenya seluruh sistem kamera, baik pemilihan sensor, lapisan lesa, penempatan lensa keseluruhannya telah disertifikasi oleh Schneider Kreuznach, salah satu pembuat lensa terkemuka di Jerman.Nah untuk fitur kameranyanya ini banyak bener . fiturnya terdiri dari modul - modul yang dapat ditambahkan atau dikurangi yang jelas fitur di R5 tetap membawa fitur pendahulunya Find 7 yakni Ultra HD yang dapat menghasilkan gambar sebear 50 Megapixel, perbesaran ini tetap menghasilkan gambar yang tajam lho gan. Yang paling asik adalah Blind Shot! na...ini buat agan2 yang suka kepo ama cewek2 cantik , dengan blindshot kita bisa mengambil gambar dengan layar yang mati, agan2 tinggal teken tombol volume up + down bersamaan, kalo udah getar nah gambar sudah tercapture
Spoiler for Hasil kamera:
*nyusul ya gan.. hujan mulu hahah gak sempet hunting
OS dan Fitur
Quote:
OS dari R5 mengusung ColorOS 2.0 dengan basis android 4.4.4. nah kalo agan pernah pegang OPPO pasti banyak yang tau fitur ColorOS yang khas ada di gesture, proteksi dan kemudahan penggunaannya. Yang umum ada double tap to wake and off dimana agan2 gak perlu repot pencat - pencet tombol power buat lock dan unlock, ada blind gesture dimana agan kalo mau menggunakan kamera tinggal membuat lingkaran pada saat layar mati dan lain - lain.
Baterai
Quote:
R5 dilengkapi baterai 2000 mAH, kalau saya gunakan keseharian itu bertahan 8 Jam dalam kondisi : Whatsapp, wechat, BBM aktif, sesekali browsing, dan sesekali mendengarkan lagu. Kecil? kalo saya gak khawatir gan, R5 ssudah dilengkapi VOOC technologi, cuman setengah jam aja, batre agan bisa keisi 75%. VOOC ini juga hadir dalam bentuk powerbank lho.Nah kalo yg belum beli bisa beli di Ofanstore.co.id kalo gak salah 800ribuan dengan kapasitas 6000 mAH, mahal.. tapi berguna karena hemat waktu
Network
Quote:
R5 mendukung Single SIM Card, Micro-SIM dan jaringannya didukung GSM Quad Band, 3G - HSPA+ dan LTE di 1800 Mhz
Kesimpulan
Quote:
Buat ane make R5 adalah pengalaman baru, dapet device tipis dengan tampilan yang elegan, gak malu kalo ditaro pas lagi ngopi2 cantik . Device ini sangat premium dan hardware dan kameranya sangat mumpuni dan memenuhi kebutuhan ane gan
Pros :
- Tipis, diletakan di saku tidak menonjol
- Buas hardwarenya, 8-core + adreno 405
- Kameranya bagus hasilnya, ada slow shutter
- 4G 1800 Mhz
- VOOC!!
Cons :
- baterai cenderung boros
- Buat yang tanganya kecil mungkin agak gak nyaman digengam