Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

CharlesTchantAvatar border
TS
CharlesTchant
~ஜ★ # Wisata Misteri Sumatera Barat # ★ஜ~





Wisata Misteri
Supranatural Walks,Feels The Entity Get The Sensation!!




Tentang Wisata Misteri Sumatera Barat (Wismis Sumbar)
Assalamualaikum wr wb
salam sejahtera
om swastyastu

Wismis sumbar singkatan dari wisata misteri yang berlokasi di wilayah Sumatera Barat yang bermarkas di Kota Padang dan Kota Bukittinggi,
adalah
suatu komunitas unik yang berkecimpung dalam ruang lingkup supranatural.

Kelompok ini dibentuk utuk menampung / mewadahi teman2 yang hobi dan gemar akan suatu perjalanan yg penuh misteri.
Wismis Sumbar juga mempunyai salah satu visi yaitu meningkatkan kesadaran akan kebesaran sang Pencipta atas segala kehidupan di bumi ini.
Dengan komunitas ini maka diharapkan dapat saling berbagi pengalaman hidup dan belajar bersama sehingga dapat berguna bagi tiap individu dan masyarakat sekitar kita.

Wisata Misteri
adalah suatu komunitas berdasarkan pada kesamaan hobi tentang hal yang bersifat ghoib dan berpetualangan dalam alam lingkungan sekitar dan mistik tentunya. Member group ini terbuka untuk pria dan wanita tua dan muda.

Tujuan Wisata Misteri
Manusia di ciptakan oleh Sang Pencipta tidaklah sendiri.oleh karena itu semua mahluk ciptaan Tuhan baik yang bersifat fisik dan non fisikpun ada baiknya bila kita selami untuk menambah kesadaran akan kebesaran Tuhan Yang Maha Esa dan saling menghargai sesama ciptaanNya.

Siapa saja bisa Masuk Grup ini?
Siapa saja baik gender dan agama bahkan keilmuan apapun.. Karena tujuan utamanya adalah untuk saling bersilaturahmi dan mempererat persaudaraan setanah air.

wassalamualaikum wr wb
salam sejahtera
om shanti shanti shanti om

Koordinator Wismis Sumbar
Pengayom = Dvctozdan hateisworthless
Penasihat = Arbot05
Tim Inti =


Leader Regional thread KasKus : June09
Administrator Facebook: CharlesTchant

Special Thanks to...
1. Tuhan YME
2. Om momod hateisworthless dan dvctoz
3. Tim Wismis Jakarta, agan Gepek, AnakBawang, alwayshope, Engkong45, lilithu maiden, dll.
4. Tim Wismis Tangerang
5. Kawan-kawan Forsup sekalian (afrill366, engkong45, drake22, almasy2000, mr.pram19, kampretzoo, tan.malaka dan masih banyak lagi mohon maaf apabila ada yg tidak tersebutkan satu persatu)


INFORMASI:
Untuk tetap menjalin silahturami Wismiser Sumatera Barat, maka kami selaku kordinator membagi Wismis Sumbar menjadi tiga kategori, yaitu:

1. WISMIS AKBAR (MISBAR)
Yaitu acara yang diadakan secara menyeluruh dari setiap anggota yang berada di setiap pelosok Sumatera Barat.

2. WISMIS KECIL (MISIL)
Jika ada kawan2 kasih masukan tempat, lalu bagi kawan2 yg ada waktu dan sempet,atau kumpul2 personal. jenis acara bebas tergantung tempat dan kondisi.

3. SPECIAL REQUEST (SP)
Yang eni mungkin bisa dipertimbangkan, acara jenis ini adalah jika ada request khusus dari para peserta yg tempat/ rumah nya ingin kita kunjungi untuk diadakan pembersihan atau sejenisnya, atau mungkin cuma kumpul2 silahturahmi atau bahkan zikiran atau ibadah lainnya sesuai dengan agama dan kepercayaannya masing-masing...aja juga gpp ^^, namun nantinya bisa di pertimbangkan jika ada biaya gantinya, seperti ongkos transportasi + makan dll, ( kecuali jika ingin di ikhlaskan ya monggo) yg nantinya si fulan yg request bisa mempertimbangkan ttg hal tsb.

Berbagai Kegiatan yang telah dilaksanakan.
1. Kopdar di Kopmil Kelenteng / 04 Juni 2013
Spoiler for Kopmil:


2. Penelusuran di UBH Ulak Karang / 05 Juni 2013
Krn ada sesuatu dan lain hal, maka dokumentasi tak dapat kami publikasikan.

3. Penelusuran di Gedung TK-SD-I Al-Azhar dan UBH II, Kh. Sulaiman / 30 Juni 2013
Spoiler for Kh. Sulaiman:

dan tuk kegiatan selanjutnya sih udah banyak... tapi sayang tak ada hasil foto yg memuaskan tuk dipajang...

Agenda Yang Akan Datang
Berada di POST 4


Lets Join with us to:
Wismis Sumbar on Facebook
Diubah oleh CharlesTchant 11-07-2014 17:21
salam.aldo
katsuragi.ngrho
nona212
nona212 dan 17 lainnya memberi reputasi
18
33.4K
590
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Minangkabau
MinangkabauKASKUS Official
363Thread395Anggota
Tampilkan semua post
CharlesTchantAvatar border
TS
CharlesTchant
#3
UPDATE INFO KEGIATAN GATHERING WISMIS Desember 2014 YANG AKAN DATANG...!!!
Update Info Kegiatan...!!!
Salam Sejahtera...
Salam Guyub Rukun bagi sedulur² semua...
Diberitahukan bahwa...
Mini Gathering Bulan Desember 2014 dan Akhir Tahun 2014
Yang mana akan direncanakan pada
awal bulan Desember (minggu 1 atau 2) di Tarusan Kamang, Bukittinggi
dan
akhir tahun (tgl 20Desember 2014) di Taman Budaya, Kota Padang (#SMSfest).

Bertujuan untuk
1. Temu akrab antar pecinta wismis di Sumbar dan seluruh komuitas lainnya di SumBar.
2. Perjalanan Wisata Misteri (awal Bulan) dan pameran/ lelang batu dan pusaka serta Misteri Show.

Lamanya acara dari
Sabtu siang s/d Minggu Siang (Kempingan)
dan pagi-malam (akhir tahun)
Free tanpa dipungut biaya (kecuali konsumsi).
Tuk info lebih lanjut dapat menghungi saya di pin 75B0EFF4
Atau 08996843949 / 081365639405 (call/sms)
dan dapat mendaftarkan diri segera pada thread ini.
terima kasih.

RINCIAN JADWAL KEGIATAN TERBARU

Kegiatan WisMis akan kembali diadakan untuk Bulan Desember 2014
Kegiatan akan dilaksanakan pada
Hari: Sabtu-Minggu (28-29 November 2014)
Lokasi : Telaga Tarusan dan Goa Ngalau Tarang, Kamang Mudik, Kab. Agam (timur/ Bukittinggi).
Dikarenakan wismis kali ini berlokasi d alam bebas, diharapkan teman2 membawa jaket (windproof), senter kecil, obat2an pribadi serta pakaian ganti (seperti pada aturan kegiatan dibawah).
Iuran : 25rb ( makan 2x, minuman n tenda )
Pendaftaran paling telat tanggal 27 November 2014
Yang dari Padang akan berkumpul pada tanggal 28 Nov'14 jam 12siang di basecamp group
Di Komp. Veteran, Jl. Rasuna Said (belakang Kantor Dinas Tenaga Kerja Prov. Sumbar).

Dan semua dr penjuru Sumbar akan bergabung jam3 sore di
Cafe COFFE PARK (Warung KopMil si Om)
Jl. Sudirman No. 32 (depan Masjid Jami Birugo), Birugo, Kota Bukittinggi.

Dan akan berangkat ke TKP jam 4 sore.
Pendaftaran dapat juga langsung menghubungi:
Sdr. Rully 7DACBF09 / 083181321763
Atau
Sdr Jully 2B1C0C50 / 082288020156.

Adapun kegiatan ini dilaksanakan untuk:
1. Menjalin tali kekeluargaan dan silaturahmi antar sesama wismiser
2. Berwisata alam bebas
3. Tentunya menguak mitos kerajaan ghaib yg dikeramatkan warga.


Nb:
1. Bagi yg mengidap ketergantungan terhadap suatu obat2an medik (obat asma, darah tinggi, alergi, dll), maka diharapkan agar membawa sendiri.
2. Diharapkan membawa perbekalan pribadi spt makanan, rokok, dsb. Krn panitia tidak menyediakan apa2. Mengingat kegiatan ini murni gratis.
Sehingga jika ada biaya2 yg perlu dibayar, maka peserta membayarnya secara pribadi.
3. Harap membawa jacket dan/atau mantel guna menghindari perubahan cuaca yg belakangan kurang bersahabat.
4. Mengingat kegiatan ini mengandung resiko dan hingga larut malam, sehingga diwajibkan untuk tidak membawa anak kecil (-17) dan anak usia sekolah.
5. Panitia tidak bertanggung jawab apapun jika terjadi sesuatu thd pribadi peserta jika ybs (peserta) melanggar aturan yg tertulis dan lisan.
6. Harap dijaga niat peserta. Harap untuk tidak meniatkan suatu hal diluar tuk berwisata (spt: DILARANG KERAS untuk melakukan tarik menarik pusaka/ mustika, uji/adu ilmu, dsj.)
Diubah oleh CharlesTchant 20-11-2014 06:58
0
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.