GPO2AAvatar border
TS
GPO2A
Penampilan Lagu SBY di Upacara Kesaktian Pancasila Menuai Kritik
Sangat tak wajar bahkan cenderung narsistik, bila lagu karangan presiden yang sedang memerintah dimasukkan ke dalam SK soal upacara kenegaraan

Wakil Ketua Komisi I DPR, Tubagus Hasanuddin, mempertanyakan adanya lagu karya Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang berjudul "Kuyakin Sampai di Sana" yang dinyanyikan oleh paduan suara dan korps musik TNI, dalam perayaan Hari Kesaktian Pancasila di Lubang Buaya, Jakarta Timur, pagi ini.

Menurut Hasanuddin yang juga adalah purnawirawan TNI bintang dua itu, setiap upacara militer, upacara kenegaraan ataupun upacara resmi di pemerintah daerah, selalu dijalankan berdasarkan sebuah Surat Keputusan (SK) resmi.

SK itu mengatur tata urutan acara, hingga lagu apa saja yang bisa dibawakan oleh para peserta acara di dalam upacara itu. Dan seperti diketahui, kata Hasanuddin, selama ini upacara demikian selalu hanya menyertakan lagu-lagu kenegaraan yang umum.

"Tak bisa dicampurkan dengan lagu pribadi, walau yang mengarang itu seorang Kaisar atau Presiden. Kalau lagu yang komersial dilagukan di situ, ya, tidak elok," kata Hasanuddin di Jakarta, hari ini.

Hasanuddin melanjutkan, bagi dirinya, sangat tak wajar bahkan cenderung narsistik, bila lagu karangan presiden yang sedang memerintah dimasukkan ke dalam SK soal upacara kenegaraan.

"Ya, biasa saja-lah. Pemimpin harus bisa membedakan aturan negara, atau sesuatu yang menyenangkan diri pribadi," tuturnya.

Politisi yang berasal dari PDI Perjuangan (PDIP) itu menambahkan bahwa dia menyampaikan kritik itu bukan karena dirinya adalah bagian dari partai oposisi. Namun menurutnya, semata didasarkan pada aturan kenegaraan yang ada.

"Begini saja. Apakah pantas apabila di acara kenegaraan, Tari Jaipongan karya saya dijadikan bagian acara resmi kenegaraan? Ya, kan tak pantas," tuturnya.

Seperti tahun-tahun lalu, upacara kenegaraan peringatan Hari Kesaktian Pancasila digelar di areal Monumen Pancasila Sakti, Lubang Buaya, Jakarta Timur, tepat mulai pukul 08.00 WIB, Senin (1/10). Rombongan Presiden SBY sendiri datang ke acara itu bersama Wapres Boediono.

Sebelum upacara dimulai, kelompok paduan suara dan korps musik TNI membawakan sebuah lagu karya SBY. Lagu itu berjudul "Kuyakin Sampai di Sana", yang sebelumnya sudah beberapa kali diputar di berbagai kesempatan, termasuk acara internal Partai Demokrat, partainya SBY.

http://www.beritasatu.com/nasional/7...ai-kritik.html

beye beye emoticon-Cape d... (S)
0
5K
78
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670.1KThread40.3KAnggota
Tampilkan semua post
japekAvatar border
japek
#1
memang repot kalau menghadapi seorang Assurancetourix...

0
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.