adam.bdgAvatar border
TS
adam.bdg
Kesejahteraan Hakim Naik Tajam 2013, Sanksi Menghadang Bagi yang Nakal
Kesejahteraan Hakim Naik Tajam 2013, Sanksi Menghadang Bagi yang Nakal


Rombongan hakim akan sidang di perbatasan Indonesia (dok.ist)

Jakarta Kesejahteraan hakim dari seluruh lingkungan peradilan akan meningkat tajam di 2013 nanti. Tunjangan hakim dengan masa kerja 0 tahun minimal Rp 8,5 juta dan ketua pengadilan minimal Rp 17,5 juta. Bahkan untuk ketua pengadilan tertentu mendapat tunjangan Rp 30 jutaan perbulan.

"Kami akan membina dan mengawasi jika ada hakim yang bertindak nakal dan sanksi juga siap diberikan," kata Dirjen Badan Peradilan Agama (Badilag) Wahyu Widiana usai menjadi pembicara Justice Day di Hotel Sultan, Jalan Gatot Subroto, Jakarta, Rabu (19/9/2012).

Meski demikian, Wahyu percaya bahwa para hakim di Pengadilan Agama (PA) akan tetap menjaga integritas meski tidak ada kenaikan kesejahteraan. Tetapi dia sangat mensyukuri adanya kenaikan yang sangat signifikan tersebut.

"Dengan kenaikan gaji dan tunjangan hakim kami sangat bersyukur. Kami senang, juga punya kekuatan untuk membina para hakim untuk memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat," ujar Wahyu.

"Tapi saya merasa mereka sudah biasa (dengan bekerja profesional)," sambung Wahyu.

Selain memperketat pengawasan, Wahyu juga akan memaksimalkan layanan peradilan. Hal ini seiring meningkatnya sarana dan prasarana infrastruktur Pengadilan Agama di 338 pengadilan di seluruh Indonesia. Termasuk juga dalam memilih ketua pengadilan.

"Kita akan semakin perketat pemilihan ketua pengadilan. Sekarang semakin bagus sarana dan prasarananya, semakin bagus anggarannya, seleksi pun harus bagus," tandas Wahyu.

(asp/nrl)

Sumber:http://news.detik..com/read/2012/09/19/135153/2025917/10/kesejahteraan-hakim-naik-tajam-2013-sanksi-menghadang-bagi-yang-nakal?n991101605

Nah tuh kabar gembira buat para penegak hukum (para hakim), mudah-mudahan dengan gaji yang berlimpah, tidak dapat di suap lagi demi memenuhi kebutuhan hidupnya.
Tapi, benerkah ini solusi nya?agar peradilan benar2 murni,,,,,mudah-mudahan saja
0
2.2K
17
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670.1KThread40.3KAnggota
Tampilkan semua post
aguyskurAvatar border
aguyskur
#17
ga ngaruh tuh hakim maw d gaji 50juta jg.korupsi tetap meraja lela selama hukuman mati buat para koruptor blom terealisasi emoticon-I Love Indonesia (S)
0
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.