Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Militer
  • Nelayan Taiwan Ketar-Ketir, Niat Mau Mancing Malah Ketemu Kapal Selam Nuklir

si.matamalaikatAvatar border
TS
si.matamalaikat
Nelayan Taiwan Ketar-Ketir, Niat Mau Mancing Malah Ketemu Kapal Selam Nuklir
Quote:


Niat hati ingin pergi memancing ikan, tapi nelayan Taiwan dikejutkan oleh penampakan kapal selam nuklir China yang tiba-tiba muncul ke permukaan. Menurut laporan The War Zone, nelayan Taiwan melihat penampakan kapal selam nuklir tersebut pada hari Selasa pagi (18/06/2024). Foto-foto yang menunjukkan keberadaan kapal selam tersebut juga telah tersebar luas di media sosial.

Sementara itu, menurut informasi media lokal, yakni Focus Taiwan, foto kapal selam nuklir China tersebut diambil oleh kru kapal penangkap cumi-cumi pada Selasa pagi menjelang matahari terbit. Menurut laporan nelayan Taiwan, setelah kapal selam muncul ke permukaan, sebuah kapal milik Angkatan Laut China mendekat, kedua kapal kemudian bergerak menuju ke China. Menurut media lokal tersebut, Kementerian Pertahanan Taiwan juga telah mengkonfirmasi adanya aktifitas kapal selam nuklir di Selat Taiwan. Namun, lembaga tersebut menolak memberi rincian lebih jelas terkait kemunculan kapal selam tersebut.

Focus Taiwanmengatakan kapal selam yang muncul diidentifikasi sebagai Jin Class (Type 094), sebuah kapal selam rudal balistik bertenaga nuklir. Kapal selam itu muncul di dekat Kepulauan Kinmen yang dikuasai Taiwan. Mantan Kapten Angkatan Laut Taiwan Lu Li-shi mengatakan berdasarkan koordinat yang diberikan para nelayan, kapal selam tersebut terlihat pada jarak sekitar 40 km sebelah barat garis median Selat Taiwan.

Quote:


Dalam keterangannya kepada Focus Taiwan, Su Tzu-yu, seorang peneliti di Institut Penelitian Pertahanan dan Keamanan Nasional (INDSR) yang didanai pemerintah, mencatat bahwa kapal selam tersebut kemungkinan tidak menimbulkan ancaman besar bagi Taiwan karena lokasi operasinya. Kapal selam itu menurutnya bisa saja muncul ke permukaan karena masalah keamanan terkait perubahan tak terduga di medan bawah air, mengingat perairan dangkal di Selat Taiwan yang kedalamannya rata-rata hanya 60 meter.

Khususnya, kata Su, lokasi kemunculan kapal selam tersebut hampir identik dengan kejadian serupa pada Juli 2023 yang melibatkan penampakan kapal selam diesel-listrik China yang punya kode Type 039. Kemunculan dua kapal selam di lokasi yang sama menujukkan jika kemungkin ada rute kapal selam China di bawah lokasi tersebut.

Beberapa media Taiwan menyebut, kemunculan Jin Classke permukaan akibat adanya masalah teknis, tapi hal itu belum bisa dibuktikan. Alasan logis dari kemunculan kapal selam nuklir tersebut karena periran yang dilewatinya sangat dangkal, seperti yang dikatakan Su Tzu-yu di atas. Artinya hanya kapal selam konvensional yang bisa tetap berada di bawah perairan tersebut. Akan tetapi, jika memang diperlukan, Jin Class bisa saja ditugaskan untuk mengelilingi Taiwan.

Menurut beberapa analis Barat, kemunculan kapal selam nuklir di Selat Taiwan diduga sebagai tanggapan langsung dari China atas aktifitas penerbangan pesawat siluman Amerika di atas Samudera Pasifik Utara. Sebagai tambahan informasi bagi Agan, pada 13 Juni 2024, pembom B-2 Spirit terbang dikawal F-22 Raptor dan F-35B di atas Samudera Pasifik Utara. Pada 15 Juni, Pentagon kemudian merilis aktifitas penerbangan tersebut ke publik. Kemunculan pesawat siluman di Pasifik diduga sebagai pesan jelas bagi China jika Amerika siap melawan mereka di kawasan tersebut.

Quote:


Menurut catatan The War Zone, Jin Class punya bobot sekitar 11.000 ton di bawah air, masing-masing kapal ini dapat membawa hingga 12 rudal balistik yang diluncurkan oleh kapal selam (SLBM) JL-2, menjadikannya bagian penting dari kekuatan nuklir China, menawarkan kemampuan serangan kedua yang strategis. Total ada 6 unit kapal selam Jin Class saat ini. Pentagon sebelumnya menilai bahwa armada kapal selam rudal balistik bertenaga nuklir (SSBN) milik China yang dipersenjatai dengan JL-2 mewakili penangkal nuklir berbasis laut pertama yang layak di negara ini.

Saat ini kapal selam nuklir Type 096 sedang dalam pengembangan, bersama dengan SLBM JL-3 yang lebih baru. Beberapa analis Barat mengatakan kapal selam nuklir tidak akan memainkan peran langsung yang signifikan dalam kampanye militer China yang dilancarkan melawan Taiwan. Meski demikian, kemunculan kapal selam nuklir di Selat Taiwan adalah hal yang langka. Dari kemunculan kapal selam itu, Taiwan bisa mengumpulkan informasi tentang kemampuan kapal ini dan praktik operasi dari Angkatan Laut China.



-------------




Referensi Tulisan: The War Zone& Focus Taiwan
Sumber Foto: sudah tertera
dodolaje
itkgid
69banditos
69banditos dan 12 lainnya memberi reputasi
13
1.2K
35
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Militer
MiliterKASKUS Official
20KThread7.4KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.