joko.winAvatar border
TS
joko.win
Tim Ganjar dan Anies Gugat Hasil Pilpres, Pakar: Minta Bantuan Malaikat Jibril





Langkah Paslon Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud yang menuduh Paslon Prabowo-Gibran curang secara masif dan membawa hasil Pemilu ke Mahkamah Konstitusi dinilai sebagai langkah yang mengingkari kemenangan telak Prabowo-Gibran.

Direktur P3S, Jerry Massie menyatakan pengajuan gugatan atas hasil Pemilu ini merupakan upaya yang memalukan.

“Memang agak memalukan, kekalahan telak masing-masing 56 juta suara dan 70 juta suara kok mau dibawa ke MK. Atau mau minta bantuan malaikat jibril agar Anies dan Ganjar bisa menang pilpres, padahal sudah 22 kepala negara di dunia yang menyampaikan ucapan selamat, seperti sejumlah pemimpin Asean, Malaysia, Singapura dan Filipina,” kata Jerry, Jumat (22/3/2024).

Baca:
Hasil Pilpres: AMIN 24,95%, Prabowo-Gibran 58,59%, Ganjar-Mahfud 16,47%

Ia mengatakan kemenangan Prabowo-Gibran ini merupakan kemenangan spektakuler yang tidak lah gampang untuk diwujudkan.

“Meraih suara 96 juta bukan perkara gampang. Suara ini pun mengalahkan suara Joe Biden di Amerika yang hanya 80-an juta. Bahkan rekor Jokowi kalah sama Prabowo. Pada pilpres 2019 pasangan Jokowi-Ma’ruf meraup suara 85.607.362 atau 55,50 persen,” ujarnya.

Jerry juga mengatakan dengan hasil ini, walaupun dibawa ke MK, tak akan ada Pilpres 2 Putaran.

“Kalau selisih 2-5 juta masih masuk akal menggugat tapi ini selisihnya antara langit dan bumi,” ujarnya lagi.

Ia menilai, seharusnya kubu Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud sudah bisa legowo menerima kekalahan. Karena satu jam setelah pencoblosan saja, kemenangan Prabowo-Gibran sudah diprediksi oleh banyak lembaga survei lewat exit poll dan quick count hingga para pengamat.

“Tapi keduanya belum mengakui kekalahannya padahal Surya Paloh sudah menyampaikan ucapan selamat,” kata Jerry.

Baca:
Suara Sah Pilpres 2024: Anies 40.971.906, Prabowo 96.214.691, Ganjar 27.040.878

Ucapan selamat dari Ketua Umum NasDem Surya Paloh ini, lanjutnya, bisa dibaca sebagai sinyal NasDem akan merapat ke Koalisi Indonesia Maju.

“Kalau timnas Anies ngotot membawa sengketa pemilu ini ke MK, saya kira ini kontradiksi dengan Nasdem yang sudah mengakui kekalahan. Saya pikir, kemungkinan, alasan gugatan hingga ke MK ini adalah karena faktor bayar utang bagi pasangan capres yang kalah,” pungkasnya.

https://www.kedaipena.com/tim-ganjar...laikat-jibril/







maniacok99
simsol...
tritomchan
tritomchan dan 2 lainnya memberi reputasi
3
1.3K
47
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670.1KThread40.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.