ahmadmikail10Avatar border
TS
ahmadmikail10
Banjir Semarang, Buat Perjalanan Kereta Api dari Solobalapan Dibatalkan
Fakta-fakta banjir Semarang, yang membuat perjalanan kereta api dari Stasiun Solobalapan di Solo, Jawa Tengah, dibatalkan hingga potensi longsor akan terjadi.

Lebih lanjut, PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau PT KAI telah membatalkan sejumlah perjalanan kereta api Jarak Jauh imbas adanya banjir di Semarang.

Sebagian perjalanan kereta api Jarak Jauh lainnya, dilakukam rekayasa perjalanan Kereta Api (KA).

Lalu, EVP of Corporate Secretary PT KAI Raden Agus Dwinanto Budiadji mengatakan, kereta api yang terdampak adalah yang melewati jalur Pantai Utara (Pantura). Mengantisipasi hal tersebut, per Kamis, 14 Maret 2024 pukul 04.30, KAI melakukan pembatalan sejumlah perjalanan kereta api pemberangkatan awal dari Daop 4 Semarang.

Dilansir dari Antara, Manager Humas Daop 6 Yogyakarta, Krisbiyantoro di Solo, Jawa Tengah, Kamis, 14 Maret 2024 mengatakan empat perjalanan KA tersebut sedianya berangkat dan menuju Stasiun Tawang Bank Jateng.



Foto: Antara

“Dengan demikian, tidak memungkinkan untuk dilewati perjalanan kereta api. Beberapa KA juga mengalami keterlambatan yang bervariasi akibat peristiwa tersebut,” katanya.

“Kami memberikan kompensasi sesuai dengan regulasi yang berlaku baik berupa service recovery maupun pengembalian tiket hingga 100 persen tidak termasuk biaya pesan,” lanjutnya.

Selain akibatkan sejumlah perjalanan kereta api dari Stasiun Solobalapan di Solo, Jawa Tengah, dibatalkan yang menjadi fakta banjir Semarang.

Juga ada potensi longsor akibat banjir Semarang, longsor terjadi di 10 titik, di antaranya di Jalan Srikaton barat RT 2 RW 6 Kelurahan Purwoyoso, longsor di RT 1 RW 7 Kelurahan Sendangmulyo, longsor di Ngaglik Lama RT 3 RW 5 Kelurahan Bendungan, dan tanah longsor di Jalan Jomblang Perbalan RT 1 RW 2 Kelurahan Candi.

Lalu, ada 10 titik banjir juga menggenangi Kota Semarang, dengan Tinggi muka air (TMA) beragam antara 15-80 centimeter (cm). Kondisi banjir juga mengalami tren kenaikan genangan akibat hujan masih berlangsung hingga menjelang tengah malam.

Akibatnya, lalu lintas di sepanjang jalur yang menghubungkan Kota Semarang menuju Demak-Surabaya itu juga lumpuh total.

Moga cepat surut dan cepat teratasi dengan baik...

Sumber: Link Referensi
amekachi
amekachi memberi reputasi
1
120
5
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670.1KThread40.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.