ahmadmikail10Avatar border
TS
ahmadmikail10
Ratu Wulla, Caleg DPR NasDem Peraih Suara Tertinggi Mengundurkan Diri

Ratu Wulla adalah politikus Indonesia yang memutuskan untuk mengundurkan diri setelah memperoleh suara tertinggi sebagai caleg DPR-RI dari Partai NasDem Nusa Tenggara Timur (NTT).

Surat pengunduran diri itu pun diterima oleh anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Republik Indonesia August Mellaz saat memimpin Rapat Pleno Terbuka Rekapitulasi Penghitungan Suara Tingkat Nasional untuk Dapil II NTT pada Selasa, 12 Maret 2024.

Tentu suratnya kami terima nanti kami akan pelajari sendiri. Kami juga tidak akan sampaikaan di forum ini substansinya apa, karena yang pasti ini kan prosesnya memang rekapitulasi penghitungan perolehan suara,” kata August.

Hal yang sama disampaikan Baharudin Hamzah sebagai Komisioner KPU. Ia membenarkan pengunduran diri Ratu yang sudah diserahkan NasDem ke KPU RI.

“Saat pleno di KPU pusat, Partai Nasdem menyerahkan surat pengunduran diri yang bersangkutan,” kata Baharudin.

Diketahui bahwa Ratu meraih suara paling banyak di dapilnya dengan 76.331 suara. Bahkan ia mengalahkan mantan Gubernur NTT Viktor Bungtilu Laiskodat yang meraih 65.359 suara.

Penasaran dengan sosoknya? Berikut profil Ratu Wulla dan biodata Ratu Wulla.

Ratu Wulla dikenal sebagai seorang politikus yang saat ini menjabat sebagai anggota DPR-RI periode 2019-2024, mewakili daerah pemilihan Nusa Tenggara Timur II.


Foto: Instagram/@ratuwullatalu

Politikus kelahiran Waikabubak, NTT pada 12 Oktober 1979 ini pernah menempuh pendidikan di S-1 Teknik Sipil, Universitas Mataram (1997–2002).

Mengenai karirnya, Ratu Wulla tak hanya dikenal sebagai seorang politikus. Namun Ratu juga terjun ke dunia usaha.

Tahun 2003 hingga saat ini, Ratu Wulla masih fokus menjalankan usaha miliknya yaitu Ratu Salon.

Ia juga pernah menjadi Direksi CV Dewi Matahari Sumba (2003–2009), Pimpinan dan Pengajar Lembaga Kursus Kecantikan Ratu (2006–sekarang) dan Owner Resto & Cafe Ro’o Luwa (2015–sekarang).

Menjadi Asesor Akreditasi Lembaga PNFI Bidang Kursus dan Kelembagaan (2016–sekarang) dan Anggota Komisi IX Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia ( 2019-sekarang).

Saya hormati banget nih keputusan ibu Ratu Wulla..

Semangat selalu..

Sumber: Link Referensi 


maniacok99
gabener.edan
kakekane.cell
kakekane.cell dan 2 lainnya memberi reputasi
3
1.1K
27
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670.8KThread40.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.