Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Ribut Pemanggilan Pemain Timnas Indonesia U-23, Coach Justin: Salah Siapa?

turunminum.idAvatar border
TS
turunminum.id
Ribut Pemanggilan Pemain Timnas Indonesia U-23, Coach Justin: Salah Siapa?
Ribut Pemanggilan Pemain Timnas Indonesia U-23, Coach Justin: Salah Siapa?

Foto:Turuninum.id

Pengamat sepak bola timnas Indonesia, Justinus Lhaksana alias coach Justin melontarkan pandangan soal polemik pemanggilan pemain U-23 di ajang Piala Asia U-23 di Qatar. Pasalnya sejumlah klub Liga 1 menolak melepas pemainnya untuk memperkuat skuad Garuda Muda sebab terbentur bukan kalender FIFA Matchday.

Nama-nama seperti Persija Jakarta, Borneo FC, hingga PSS Sleman enggan melepas pemain U-23 karena dibutuhkan untuk mengarungi sisa kompetisi Liga 1 musim ini.

Situasi demikian menjadi kerugian bagi tim besutan Shin Tae-yong jelang turnamen, ashli strategi asal Korea Selatan tersebut terancam kehilangan banyak pemain andalannya untuk memperkuat Timnas Indonesia U-23.

Sebut saja, Rizky Ridho, Muhammad Ferarri, Witan Sulaeman, hingga Rio Fahmi pemain Persija yang menjadi langganana Shin Tae-yong memperkuat skuad Garuda Muda.

Tidak hanya dari klub Ibu Kota, Borneo FC yang kerap menyumbang pemain-pemain seperti Daffa Fasya, Komang Teguh, hingga Fajar Fatturahman.

Menyikapi hal rumit ini, mantan pelatih Timnas Futsal Indonesia menilai wajar sikap sejumlah klub Liga 1 yang menolak melepas para pemain ke Timnas Indonesia U-23.

“Kenapa (tidak dilepas)? Karena ini bukan agenda FIFA. Sekarang siapa yang salah? Para pelatih dan manajemen tidak salah juga,” kata Coach Justin dikutip dari channel akun Youtube miliknya.

Pria kelahiran Surabaya ini paham betul soal kepentingan klub dan timnas U-23 saling bersinggungan. Sebab itu dirinya tak mengherankan polemik pemanggilan pemain kembali menjadi perdebatan panas antar pihak.

“Jadi 2 sisi pihak. Pihak STY dan pihak klub bukan saya benarkan, tetapi saya pahamkan. Mungkin kalau saya jadi pelatih akan melakukan hal yang sama.” ujar Coach Justin.

Pengamat sepak bola yang terkesan kerap pasang badang terhadap pelatih Shin Tae-yong ini meyakini federasi sepak bola Indonesia tidak akan diam terhadap kemelut yang terjadi. Terlebih PSSI sendiri menargetkan pasukan Shin Tae-yong lolos babak penyisihan grup.

“Kalau kepala batu kita tetap di situasi ini. Tidak akan kemana-mana, yang rugi PSSI,” lanjut Coach Justin. “Saya yakin mereka (PSSI) akan ambil inisiatif untuk kompromi mencari jalan keluar.” ujar Coach Justin.

Berikut ini adalah jadwal lengkap Piala Asia U23 2024 dari penyisihan grup hingga final. Sebanyak 16 tim terbaik Asia bakal bersaing untuk memperebutkan gelar juara, sekaligus tiket menuju Olimpiade Paris 2024.

Penyisihan Grup: 15-23 April 2024

Perempat Final: 25-26 April 2024

Semifinal: 29 April 2024

Final: 3 Mei 2024




Sumber: Link Referensi

Baca Juga: Profil Cyrus Margono, Calon Kiper Timnas Indonesia Bukan Pemain Naturalisasi

Baca Juga: Pemain Ini Terancam Dicoret dari Lini Depan Timnas Indonesia, Gegara Tak Unjuk Gigi di Liga 1



0
105
5
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
923.4KThread84.4KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.