kushkoosAvatar border
TS
kushkoos
Anies Berjanji Bangun 11 Stadion Berstandar FIFA


TEMPO.COJakarta - Calon Presiden nomor urut satu Anies Baswedan berjanji membangun 11 stadion berstandar FIFA di Indonesia jika terpilih dalam Pilpres 2024. Hal tersebut disampaikan Anies saat menjadi narasumber dalam Dialog Tukar Pikiran Pembangunan Olahraga.

"Beberapa kali sampaikan kami ingin agar olahraga di Indonesia tumbuh berkembang lebih baik. Dan dalam hal ini adalah olahraga sepak bola dan yang kami rencanakan stadion Internasional 11 Kota," kata dia, Sabtu, 20 Januari 2024. 

Ia meyakini dengan pembangunan 11 stadion berstandar FIFA tersebut dapat memacu pertumbuhan ekosistem olahraga yang sehat di Indonesia.  

Namun ketika ditanya soal sebaran stadion berstandart FIFA tersebut dibangun, Anies mengklaim pihaknya masih melakukan assesment.  

Tak hanya itu Anies juga berencana membangun lapangan-lapangan latih dengan standar FIFA, sehingga dapat digunakan masyarakat. 

"Lapangan berstandar FIFA dengan rumput artificial sehingga bisa digunakan untuk berlatih sebanyak-banyaknya," kata dia.

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu menambahkan peningkatan kualitas sumber daya manusianya juga dibenahi dengan menyediakan kompetisi sepak bola secara rutin.

"Nantinya ada kompetisi untuk usia dini, usia muda sehingga bibit bibit potensial nantinya bisa tumbuh. Dan harapannya di masa depan, kita akan punya timnas yang bisa berprestasi di tingkat International," kata dia.

Soal skema pendanaannya, Anies menyebutkan dengan penghematan dari dana pembangunan. Ia mencotohkan dengan menghemat biaya renovasi bangunan pemerintahan yang biasanya menghabiskan dana besar. 

"Bisa melakukan penghematan jadi bisa dipakai untuk fasilitas infrastruktur bagi rakyat, bukan infrastruktur bagi aparatur pemerintah," kata dia. 

Anies merupakan kandidat capres dengan nomor urut satu yang didampingi Muhaimin Iskandar alias Cak Imin sebagai cawapres dalam Pilpres 2024

Pencalonan Anies-Cak Imin didukung oleh Koalisi Perubahan. Koalisi ini didukung oleh Partai Nasdem, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Keadilan Sejahtera (PKS). 


sumber

luar biasa gan, di era pak anies masa depan sepakbola indonesia akan jauh lebih berprestasi karena fasilitasnya berkelas internasional dan kompetisi yang ketat sehinggam bibit2 potensial akan tumbuh lebih cepat emoticon-thumbsup



koploplondo972
viniest
nadnos
nadnos dan 2 lainnya memberi reputasi
3
637
106
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670.2KThread40.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.