Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

pilotproject715Avatar border
TS
pilotproject715
Pak RT di Bogor Nyelam di Gorong-gorong saat Banjir Demi Bersihkan Sampah


TRIBUNJABAR.ID - Seorang ketua RT di Bogor menjadi sorotan setelah aksinya menyelam di gorong-gorong saat banjir beredar viral di media sosial.

Ketua RT tersebut adalah Cepi Supriadi (38), yang bertugas sebagai pemimpin RT 4/2 Desa Cinagara, Kecamatan Caringin, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Diketahui, Cepi Supriadi menyelam ke gorong-gorong saat luapan air menggenangi Jalan Raya Bogor- Sukabumi pada Selasa (16/1/2024).

Ia menyelam ke gorong-gorong demi membersihkan sampah yang ada di dalamnya.

Dilansir dari TribunnewsBogor, Cepi Supriadi bercerita, peristiwa itu bermula ketika ia baru saja mengantar salah satu warganya lahiran ke Puskesmas Caringin.

"Pas kita pulang anterin yang melahirkan, itu hujan langsung gede," kata Cepi Supriadi, Rabu (17/1/2024).

"Ada lah salah satu warga laporan ini ada rumah desa sebelah rumah teh Lilis kebanjiran," sambungnya.

Cepi mengatkaan, lokasi yang dilaporkan itu tidak jauh dari rumah warga yang baru saja ia antar lahiran.

"Kebetulan di dekat lokasi kejadian, saya berusaha gercep lah, akhirnya minjem jas ujan di orang dekat situ," ungkap Cepi.

"Saya awalnya jongkok, karena hujan makin gede, saya turun langsung, langsung nyebur," lanjutnya.

Ketika menyelam di gorong-gorong, Cepi Supriadi pun menemukan alasan Jalan Raya Bogor-Sukabumi diterpa banjir.

Hal itu karena volume sampah yang menumpuk sehingga menyumbat saluran air.

"Lihat ke lokasi ternyata saya turun langsung luar biasa ternyata ada sampah yang seperti kaya gulungan karpet yang menghambat aliran air," kata Cepi.

Menurut Cepi Supriadi, dirinya menyelam di gorong-gorong hingga 10 menit lamanya untuk membersihkan sampah-sampah tersebut.

"Sempat nyelam, di gorong-gorong sekitar 10 menitan, banyak sampahnya, yang paling besar ya gulungan karpet itu, ada potongan kayu, bekas pampers," terangnya.

"Setelah saya angkat lumayan agak surut," imbuhnya

Filter Sampah Hilang

Cepi Supriadi menjelaskan, seharusnya terdapat filter sampah yang harusnya terpasang di lokasi ia menyelam.

Tetapi, filter sampah itu hilang diduga diambil oknum warga.

"Setelah ditelusuri ternyata ada dua tempat yang saringan sampahnya enggak ada," ungkap Cepi.


"Ada yang ambil biasanya tukang apa gitu," tandasnya.

Banjir Kerap Terjadi saat Hujan

Warga setempat, Anton mengatakan, banjir bukan kali ini saja terjadi di wilayah tersebut.

Menurutnya, genangan air selalu meluap kala hujan terjadi dalam intensitas tinggi.

"Emang sudah rutin, tiap hujan pasti meluap gorong-gorongnya sempit terus banyak sampah," ujarnya, dilansir dari TribunnewsBogor, Rabu.

tribunnews.com
bukan.bomat
brucebanner23
atmajazone
atmajazone dan 2 lainnya memberi reputasi
3
352
31
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.1KThread41KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.