Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

  • Beranda
  • ...
  • Education
  • Gerakan Merdeka Belajar Sukses Tranformasi Pendidikan di Indonesia!

kaskus.infoforumAvatar border
TS
kaskus.infoforum
Gerakan Merdeka Belajar Sukses Tranformasi Pendidikan di Indonesia!
Gerakan Merdeka Belajar Sukses Tranformasi Pendidikan di Indonesia!

Tahukah Agan Sista bahwa perlahan demi perlahan pemerintah sukses mentransformasi ekosistem pendidikan Indonesia? Mungkin banyak yang belum aware sama berita ini (termasuk Mimin), sampai akhirnya KASKUS berkesempatan hadir di pemaparan laporan dampak gerakan Merdeka Belajar oleh konsultan global independen Oliver Wymandi Hotel Sheraton pada 6 Desember 2023. 

Dalam presentasi yang diberikan oleh Claudia Wang dari Oliver Wyman, mencatat bahwa gerakan Merdeka Belajartelah memberikan hasil yang menjanjikan berkat ekosistem digital yang dikembangkan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi.

FYI, dalam 4 tahun terakhir Kemendikbudristek sudah merancang sekaligus meluncurkan sejumlah ekosistem platform teknologi, seperti Platform Merdeka Mengajar, Platform Rapor Pendidikan, ARKAS,dan SIPLah. Ekosistem platform teknologi itu pun disebut telah mengakselerasi upaya perbaikan dan meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia.

Platform Merdeka Mengajar (PMM) berdampak pada mental guru, yaitu pergeseran menuju mentalitas pembelajar sepanjang hayat dan fokus untuk memberikan pembelajaran berkualitas bagi murid. Nadiem penggunaan PMM oleh guru terus meningkat. Pada 2019, hanya 620 ribu guru yang menggunakan PMM, sedangkan saat ini, per November 2023, sudah 4,1 juta guru yang memanfaatkan PMM.

Gerakan Merdeka Belajar Sukses Tranformasi Pendidikan di Indonesia!


Quote:

Sedangkan aplikasi Rencana Kegiatan dan Anggaran Sekolah (ARKAS)efektif meningkatkan efisiensi dan penghematan waktu untuk pelaporan keuangan sekolah. Hal ini disepakati guru dan kepala sekolah yang punya beban ganda (double job) sebagai pendidik, pemimpin sekolah, dan bendahara sekolah atau posisi terkait pengelolaan dana sekolah, baik di daerah 3T maupun tidak.

Rapor Pendidikanadalah platform yang menjabarkan capaian dan tantangan tiap sekolah di daerah di Indonesia berbasis data, termasuk hasil Asesmen Nasional dan analisis lintas sektor. Platform yang dipakai 95% sekolah di RI ini menjabarkan bidang-bidang yang perlu diperbaiki di sekolah, mendorong perilaku dan pola pikir berbasis data.

81% guru menyatakan bahwa Rapor Pendidikan sangat bermanfaat untuk perencanaan kegiatan pendidikan yang lebih efektif. Akses kecerdasan data (data intelligence) di platform ini memungkinkan guru dan kepala sekolah mengidentifikasi bidang-bidang prioritas yang perlu ditingkatkan di sekolah.

Laporan tersebut mengindikasikan bahwa saat ini Indonesia sedang menuju transformasi sistemik ke arah yang lebih baik. Semoga inovasi ini bisa terus bermanfaat ya untuk generasi mendatang!

emoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Gan


Diubah oleh kaskus.infoforum 07-12-2023 04:23
amekachi
hallowwolf94
ormarr
ormarr dan 2 lainnya memberi reputasi
3
169
5
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Education
EducationKASKUS Official
22.6KThread13.7KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.