AvnerheroAvatar border
TS
Avnerhero 
Stop Merokok Demi Hidup Sehat


Gaya hidup di kota metropolitan memang sangat lah terkesan dengan gaya yang ikut – ikutan pergaulan dengan teman sekolah, kampus atau kerja.

Nah, salah satu gaya hidup yang lagi ngetrend adalah merokok. Kaya nya apabila seorang pria sudah merokok akan sangat tampak keren saat nongkrong dengan teman – teman nya.

Karana faktor itulah yang membuat saya pun akhirnya mencoba untuk merokok selama bertahun – tahun dari sejak kuliah sampai kerja, yang membuat saya menjadi kecanduan terhadap rokok. Apabila tidak merokok bisa membuat kepala menjadi pusing dan tidak ada gairah untuk mengerjakan sesuatu.

Hari demi hari, bulan demi bulan, selama bertahun - tahun saya lewati hidup ini dengan merokok yang cukup kuat.

Di pagi hari ketika aampe di kantor saya selalu luangkan waktu untuk merokok sambil ngopi, setelah makan siang pun sudah pasti merokok, ketika pulang kerja pun, begitu sampai di parkiran motor langsung merokok sambil nongkrong dengan teman.

Sungguh enak dan nikmat sekali apabila sudah merokok di tambah ngopi sambil makan roti atau  gorengan seperti tahu, tempe atau pisang goreng, rasa nya klop. Benar - benar mempunyai cita rasa tersediri bagi diri saya dalam mengurangi tingkat stres setelah selesai bekerja seharian di depan komputer.

Hingga di suatu saat ketika saya sedang pergi ke suatu tempat bersama teman – teman kantor. Ketika saya sampai di tempat tersebut, seperti biasa saya dan teman – teman saya merokok sambil ngemil kacang rebus, roti sambil ngobrol – ngobrol santai.

Saya awalnya menghisap 1 batang rokok kemudian menambah 1 batang rokok lagi dan nambah lagi hingga seterus nya, tak terasa saya sudah menghisap beberapa batang rokok, dan tiba – tiba dada kiri saya begitu sakit sekali, seperti jantung ini kayak di tekan kuat, sehingga saya sangat kesakitan dan sulit bernafas. Rasa takut pun muncul di dalam pikiran saya.

Tanpa pikir panjang, rokok yang ada di tangan langsung saya buang, dan sisa beberapa batang rokok yang masih ada di dalam bungkus nya, langsung saya buang juga.

Tak lama, saya pamit pulang dengan teman – teman kantor, karena saya mau pulang ke rumah karena rasa sakit di dada kiri yang luar biasa sakit sekali. Selama perjalanan pun saya selalu memegang dan mengurut dada yang sakit.

Sesampai nya di rumah saya langsung tiduran sambil saya mengurut dada kiri dengan minyak angin untuk menghilangkan rasa sakit nya, kemudian saya langsung tidur.
 
Akhir nya saya besok pagi nya terbangun dengan rasa sakit yang sudah mulai berkurang, dan di siang hari rasa sakit nya sudah hilang dan saya bisa bernafas dengan baik seperti biasa.

Setelah kejadian ini dan untuk menjaga kesehatan dan kebugaran. Saya memutuskan untuk berhenti merokok total. Karena saya ingin jantung tetap sehat.

Kemudian saya selalu rutin seminggu sekali berolah raga lari mengelilingi stadion bola yang ada di daerah Jakarta Pusat.

Tak lupa banyak minum air putih khususnya ketika saat bangun pagi, segelas ait putih hangat sangatlah bagus untuk kesehatan.

Sudah hampir 5 tahun saya berhenti merokok
dan sampai detik ini dada kiri saya sudah tidak pernah sakit lagi seperti dahulu, dan saya bisa beraktifitas dan bekerja kembali dalam keadaan fit.

Terkadang suka terpikir dalam benak saya, seandainya dulu dada kiri saya tidak sakit sekali sampai saya tidak bisa bernafas, kemungkinan besar saya masih terus merokok sampai sekarang ini. Tapi akhir nya saya bisa stop merokok total.

Buat teman – teman Kaskuser, saya hanya mau bilang supaya kita ini bisa hidup sehat dan menghindari bahaya dari merokok yang memilii kandungan bahan – bahan cukup berbahaya bagi kesehatan seperti nikotin dan lain nya.

Memang saya tau, untuk berhenti merokok itu sangatlah susah dan butuh perjuangan keras, tetapi kalau tidak di coba dari sekarang, kapan lagi?

Inilah pengalaman pribadi saya di dalam menjalankan pola hidup sehat, yaitu :

1. Tidak merokok

Dengan kita tidak merokok, berarti kita sayang dengan paru - paru dan jantung kita dan kita bisa lebih hemat karena uang kita tidak habis untuk membeli rokok yang tidak ada manfaatnya sama sekali buat kesehatan.

2. Sering berolah raga

Dengan berolah raga secara teratur, itu akan membakar lemak dan kolesterol di dalam tubuh, bisa meningkatkan daya tahan tubuh.
Pilihlah olah raga yang disenangi dan sesuai dengan minat dan hobby.

3. Menghindari makanan yang terlalu banyak lemak dan kolesterol

Salah satu menjaga pola hidup sehat adalah menjaga pola makanan, terutama makan makanan yang tidak mengandung terlalu banyak lemak dan kolesterol, karena bisa berbahaya bagi kesehatan tubuh.

4. Sering minum air putih, khusus di pagi hari biasakan minum segelas air putih hangat.

Air putih sangat di perlukan di dalam tubuh, dengan banyak minum air putih bisa menjaga fungsi - fungsi organ tubuh tetap terjaga seperti ginjal dan lainnya.


5. Sering minum jus buah yang mengandung banyak vitamin sehingga bisa menjaga daya tahan tubuh.

Dengan banyak kita meminum jus buah yang kaya akan vitamin seperti vitamin C, bisa menambah daya tahan tubuh. Dan tentu nya buah- buah tersebut akan lebih segar apabila disimpan dalam kulkas.

Kalian bisa memilih kulkas merek LG, karena kualitas nya sudah terjamin, dilengkapi dengan teknologi yang keren dan harga nya pun terjangkau.

Spoiler for Kulkas Merek LG:



Demikianlah pengalaman pribadi saya dan beberapa tips yang bisa saya berikan untuk menjaga pola hidup sehat. Semoga tulisan ini berguna dan bermanfaat bagi teman – teman Kaskuser yang membaca nya.

 

Sumber :

1. Pengalaman pribadi
 
Diubah oleh Avnerhero 23-11-2023 13:00
soepudin395180
fredielogan14
azhuramasda
azhuramasda dan 18 lainnya memberi reputasi
19
2K
189
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
LG ThinQ Community
LG ThinQ CommunityKASKUS Official
577Thread4.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.