Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

Chikashi.MasudaAvatar border
TS
Chikashi.Masuda
Piala Dunia U17: Rumput JIS yang Belang-belang Jadi Sorotan

https://serayunews.com/piala-dunia-u17-rumput-jis-yang-belang-belang-jadi-sorotan#google_vignette


 Sabtu, 11 November 2023 16:52


Bagikan:










JIS, salah satu venue Piala Dunia U17. Rumput JIS jadi sorotan. (dok PSSI)
SERAYUNEWS-Jakarta International Stadium (JIS) yang ada di Jakarta digunakan untuk laga Kaledonia Baru vs Inggris, Sabtu (11/11/2023). Di pertandingan yang mulai pukul 16.00 WIB itu, banyak yang menyorot kondisi rumput JIS.
Di siaran langsung laga itu, memang terlihat rumput JIS terlihat belang-belang. Artinya, di antara warna rumput hijau gelap dan hijau terang, terihat beberapa kotak berwarna lebih hitam. Hal itu membuat penampakan JIS dipersoalkan.
Di kolom komentar vidio.com, banyak yang menyoroti belang-belangnya rumput JIS. Bahkan, banyak yang membandingkan dengan rumput Stadion Si Jalak Harupat Bandung. Sebab, di waktu bersamaan dengan laga Kaledonia Baru vs Inggris, ada pertandingan Jepang vs Polandia yang berlangsung di Si Jalak Harupat.
Memang dari penampakan di siaran langsung vidio.com, penampakan rumput di Si Jalak Harupat lebih rapi. Warna kontras antara rumput hijau tua dan rumput hijau muda tidak diganggu dengan goresan atau kotak rumput yang berwarna lebih hitam.

Hari Ini 4 Partai Seru di Piala Dunia U17, Ini Link Streamingnya
sekitar 13 jam yang lalu
JIS digunakan untuk laga di grup C, D, E, F. Perinciannya, akan ada lima laga grup C yang berlangsung di JIS. Kemudian, ada satu pertandingan grup D yang berlangsung di JIS. Lalu, ada lima pertandingan grup E yang berlangsung di JIS. Kemudian, ada satu pertandingan grup F yang berlangsung di JIS. Sehingga, total akan ada12 pertandingan yang digelar di JIS . JIS juga akan menjadi venue untuk dua pertandingan babak 16 besar dan dua pertandingan babak perempatfinal.
Seperti diketahui, penggunaan JIS untuk Piala Dunia U17 memang sempat memunculkan kontroversi. Ada pihak yang menilai bahwa JIS tak sesuai standar FIFA. Namun, ada juga pihak yang menilai bahwa JIS sesuai standar FIFA.
Kemudian, FIFA pun melakukan inspeksi ke JIS. Salah satu yang jadi rekomendasi paling menonjol adalah soal rumput. Kala itu, warna rumput di JIS tidak seragam karena jumlah sebaran sinar matahari yang terhalang atap stadion.
Kemudian, otoritas di Indonesia memperbaiki rumput JIS. Kemudian, pelatih Brasil yang akan menggunakan JIS mengaku terkesan dengan rumput stadion tersebut. Namun, ketika pertandingan berlangsung di JIS yakni Kaledonia Baru vs Inggris, belang-belang JIS jadi sorotan.



0
622
26
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.1KThread40.9KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.