harrywjyyAvatar border
TS
harrywjyy
Inilah Sosok Bos PINJOL AdaKami yang Dihujat Netizen! Apa Salah Dia?

Sumber Gambar

Pinjaman online masih menjadi perbincangan hangat usai beberapa waktu lalu sempat viral di sosial media. Ini bukan pertama kalinya pinjol viral dan jadi perbincangan di mana-mana melainkan sudah sering. Akan tetapi, entah mengapa kasus-kasus baru terus terjadi seakan tidak belajar dari pengalaman yang sebelumnya terjadi.

Ada banyak alasan yang membuat seseorang terpaksa meminjam dari pinjol. Faktor ekonomi menjadi hal yang paling sering jadi penyebab mengapa seseorang sampai rela meminjam uang di pinjol. Keterbatasan dalam keuangan adalah hal klasik yang selalu terjadi di tengah banyaknya kemiskinan di Indonesia yang berakibat pada peminjaman online seperti ini.

Dampaknya bukan main. Kita tahu bagaimana kerasnya tekanan dari para Debt-Collector yang kerap memberikan teror-teror mengerikan dan membuat stress. Bahkan belakangan ini, pinjol menjadi viral kembali karena salah satu nasabah melakukan aksi bunuh diri akibat depresi dengan hutangnya yang semakin hari semakin mencekiknya.


Sumber Gambar

Diketahui bahwa nasabah pinjol tersebut merupakan pengguna layanan AdaKami. Nama yang sudah tidak asing tersebut kemudian menjadi pemberitaan di mana-mana. Dugaan-dugaan baru pun mulai terungkap walau belum jelas kebenarannya. Hingga akhirnya, hal ini pun membuat Otoritas Jasa Keuangan atau OJK memanggil AdaKami.

Dan akhirnya, bos dari pinjol AdaKami yaitu Bernardino Moningka Vega memberikan klarifikasinya terkait kabar yang beredar. Menurut Bernardino, pihaknya telah melakukan investigasi dan menyatakan bahwa tidak ada nasabah AdaKami yang meninggal karena terus diteror oleh debt-collector mereka. Ia menyisir data dari Januari-Agustus, tidak ditemukan nasabah yang meninggal.

Di sisi lain, Bernardino selaku bos dari AdaKami menyesalkan perilau netizen yang ramai-ramai menyerang akun Instagram pribadinya dengan hujatan usai dirinya diketahui sebagai bos layanan pinjol berwarna hijau itu. Bahkan ia mengaku bahwa serangan dari netizen juga sampai kepada anak dan istrinya. Mungkin ini yang dirasakan para nasabah pinjol saat diteror DC ya? Wkwk.


Sumber Gambar

Saat ini, pihak AdaKami masih menunggu informasi tambahan dari penyidikan yang dilakukan kepolisian. Bernardino juga menyebut bahwa AdaKami juga berhak mendapatkan perlindungan hukum dalam hal ini. Sementara itu, Direktorat Reserse Kriminal Khusus Polda Metro Jaya kini tengah berkomunikasi dengan admin Twitter/X yang memviralkan isu ini.

Bernardino Moningka Vega sendiri merupakan pria kelahiran 1962 yang pernah menjabat sebagai Wakil Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri Indonesia (KADIN) Bidang Hubungan Internasional. Di 2015, dirinya juga menjabat sebagai direktur di PT Pembangkit Energi Mandiri sampai saat ini.

Selain itum untuk urusan pendidikan bos AdaKami ini juga tidak main-main. Bernardino merupakan lulusan University of Southers California pada 1984 jurusan Teknik Sipil dengan gelar S1. Ia juga menyelesaikan studi S2 di Providence Collage dengan mengambil jurusan Business Administration.


Sumber Gambar

Bernardino sudah memulai bisnis AdaKami ini sejak 2018 dan menyediakan pinjaman online kepada banyak orang dengan mudah. Akumulasi penyaluran pinjaman AdaKami kini telah mencapai 3,1 triliun rupiah yang telah dinikmati oleh 5,2 juta peminjam.

Jadi, dari angka di atas menunjukkan bahwa banyak orang yang masih membutuhkan atau lebih tepatnya terpaksa menggunakan jasa layanan ini. Sehingga AdaKami datang dengan maksud memenuhi kebutuhan itu. Hanya saja memang ada konsekuensi yang harus diterima yaitu dengan bunga yang mungkin besar dan DC yang agresif. Pada akhirnya semua pilihan ada di kita, maukah meminjam pinjol?

emoticon-2 Jempol

Menurut kalian, apakah AdaKami harus bertanggung jawab atas kejadian ini? emoticon-Bingung (S)

Sumber: Link Referensi 1, Link Referensi 2, Link Referensi 3
Tulisan dan Narasi Pribadi


emoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Gan
madjoeki
AdNuMes
nketiahrobin763
nketiahrobin763 dan 15 lainnya memberi reputasi
16
7.7K
313
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Gosip Nyok!
Gosip Nyok!KASKUS Official
34KThread24.5KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.