seher.kenaAvatar border
TS
seher.kena
Ganjar Akui Ragukan Kualitas SDM RI untuk Gantikan TKA China


Jakarta, CNN Indonesia -- Bakal calon presiden dari PDIP Ganjar Pranowo menjelaskan pernyataannya terkait memulangkan para tenaga kerja asing (TKA) asal China jika sumber daya manusia di dalam negeri sudah memadai.

Hal itu disampaikan Ganjar dalam acara '3 Bacapres Bicara Gagasan' di Universitas Gadjah Mada (UGM), Yogyakarta, yang disiarkan Mata Najwa pada Selasa (19/9) malam.

Awalnya Najwa Shihab, selaku pembawa acara bertanya soal pernyataan Ganjar yang dianggap meragukan kualitas sumber daya manusia (SDM) Indonesia terkait keberadaan TKA China.

Mantan Gubernur Jawa Tengah itu mengaku melihat buruh hingga aktivis yang menjadi massa demo itu meneriakkan untuk mengusir TKA. Ganjar kemudian mengaku mengundang massa aksi tersebut untuk berdialog.

"Lalu suatu ketika saya undang, saya ajak dialog, 'Bro apa?', 'Kami pak yang harus bekerja', 'Good, Anda yang harus bekerja. Masuk'. Anda siap dites? Enggak lolos mbak," kata Ganjar.

"Apakah Anda meragukan? Hari ini dengan presentase yang tidak terserap, ya saya ragukan dong mbak. saya ragukan dong. Terbukti kok angka penganggurannya seperti itu, masa kita masih percaya enggak ragu, kita harus ragu dong. kalau kita enggak ragu melihat itu tidak terserap tenaga kerja, eh pemerintah kamu ngapain? Kamu tidur?" ujarnya menambahkan.

Ganjar menyebut sejumlah hal yang perlu dilakukan agar Indonesia bisa menjadi tuan rumah di negeri sendiri, tidak hanya menyalahkan orang lain, hingga seolah-olah anti investasi.

"Investasi masuk ke Indonesia harus ada jaminan. Maka saya sampaikan, lho jangankan yang itu, kalau mereka sudah tidak anda kehendaki, kita usir besok pagi. Tapi kita bisa atau enggak? Jangankan membuat, Anda meng-install alat itu bisa atau enggak?" sebut dia.

"Ini sebuah dialog proses panjang yang sering kali muncul dan tidak ada orang yang berani menjelaskan dengan tegas apa yang sebenarnya terjadi. Maka kenapa kemudian saya bicara vokasi musti disiapkan, infrastruktur pendidikan disiapkan, anggaran ditambah, guru pengajar diberikan penghasilan yang baik," jelasnya.

Dalam kesempatan itu, Ganjar juga menyebut sepuluh lulusan terbaik harus kembali ke kampus untuk menjadi dosen, bukan menjadi MC.

Najwa sempat menjawab bahwa dirinya bukan MC, melainkan jurnalis. Ia juga menegaskan bahwa jurnalis merupakan profesi yang membanggakan.

"Oh iya. Maksud saya kalau mbak lulusan 10 terbaik," kata dia disambut suara gemuruh penonton.

"Kalau kemudian lulusan terbaik, kan sebuah harapan bahwa dia kembali ke kampus dan kemudian mengajarkan ilmunya. Itu saja sebenarnya," ujarnya menambahkan.

https://www.cnnindonesia.com/nasiona...ikan-tka-china

Kalo kualitas pejabat RI sama pejabat China bagusan mana pakde
muhamad.hanif.2
pesulap.merah
.bindexee.
.bindexee. dan 2 lainnya memberi reputasi
-1
474
41
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670.2KThread40.4KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.