• Beranda
  • ...
  • Music
  • Pecah! Jokowi Bergoyang, Putri Ariani Nyanyi Lagu Rungkad Di HUT RI Ke 78

c4punk1950...Avatar border
TS
c4punk1950...
Pecah! Jokowi Bergoyang, Putri Ariani Nyanyi Lagu Rungkad Di HUT RI Ke 78




Hi sobat kaskus,

Hut RI ke 78, memberikan cerita tersendiri bagi seorang Putri Ariani sosok yang sukses menjadi inspirasi bagi semua orang agar tak berhenti untuk bermimpi.

Putri Ariani, memang menjadi perbincangan musisi dunia karena talentanya yang sukses di ajang Anerica's Got Talent dimana dirinya mendapatkan Golden Buzer dari bakat menyanyinya yang luar biasa.

Dengan talentanya itu, Putri mendapatkan banyak kesempatan berkolaborasi dengan penyanyi papan atas Indonesia dan juga Internasional seperti David Foster dan teman-temannya.



Hingga di acara Hut RI ke 78 ini Putri yang hadir didampingi ayah dan ibunya menyanyikan lagu pertama "Melati Suci" dengan khidmat. Lagu karya Guruh Sukarno Putra itu dinyanyikan dengan penuh penjiwaan.

Setelahnya Putri juga meminta kepada seluruh masyarakat Indonesia untuk mendukungnya pada ajang AGT yang masih berlangsung.

Kemudian lagu Rungkad dinyanyikan oleh Putri, lagu ciptaan Vicky Tri Prasetyo ini memang dikenal meluas setelah dipopulerkan oleh pedangdut Happy Asmara.



Otomatis semua orang asik berjoget, ditambah dengan aksi Panglima TNI Laksamana Yudo Margono dan istrinya, AKBP Veronica Yulis, tampak berjoget lepas meski di depannya terdapat Presiden Joko Widodo dan Ibu Iriana.

Begitu juga dengan para pejabat lainnya yang asik bergoyang, tersenyum dan juga menikmati pertunjukkan yang membuat heboh tersebut ditambah aksi pasukan TNI-Polri yang berbaris di lapangan istana juga asik melakukan tarian.



Kehebohan di Istana Negara memberikan cerminan bahwa di hari kemerdekaan Indonesia yang diperoleh dengan darah dan air mata oleh para pahlawan yang telah gugur di medan laga, disyukuri dengan cara menghibur untuk semua lapisan masyarakat.

Walau sebenarnya lagu Rungkad sendiri bisa dikatakan secara harfiah, arti rungkad adalah roboh, runtuh, ambruk, tumbang, hancur berkeping-keping sampai tak tersisa, dan tercabut hingga ke akar. Jadi sebenarnya lagu Rungkad sendiri bercerita tentang betapa bodohnya seseorang yang rela berkorban jiwa, raga, dan harta tetapi masih ditinggalkan. 



Namun uniknya ketika lagu itu dinyanyikan semua orang bergembira ria, berjoget dan terhibur seperti ingin mengabarkan bahwa cintanya pada negara namun tidak dianggap ketika berprestasi oleh negara tidak harus di appresiasi dengan kesedihan tapi dengan tersenyum dan berusaha untuk tertawa.

Entahlah, itu menurut ane peibadi mungkin agan punya pendapat yang berbeda?





Terima kasih yang sudah membaca thread ini sampai akhir, bila ada kritik silahkan disampaikan dan semoga thread ini bermanfaat, tetap sehat dan merdeka. Ane c4punk pamit undur diri, See u next thread.

emoticon-I Love Indonesia



"Nikmati Membaca Dengan Santuy"


Tulisan : c4punk@2023
referensi : 1, 2, 3, 4
Pic : google

emoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Staremoticon-Rate 5 Star











nopel.megalodon
sontoloyo81
joanitoruran496
joanitoruran496 dan 16 lainnya memberi reputasi
17
2.6K
162
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Music
MusicKASKUS Official
19.7KThread8.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.