• Beranda
  • ...
  • Otomotif
  • Desain Dan Spesifikasi Toyota Fortuner 2025 Bocor, Website Luar Diam² Merilisnya!

iskrimAvatar border
TS
iskrim
Desain Dan Spesifikasi Toyota Fortuner 2025 Bocor, Website Luar Diam² Merilisnya!


Siapa tidak kenal Toyota Fortuner lawan seimbangnya Mitsubishi Pajero Sport yang dikenal masyarakat sering arogan karena kelakuannya dijalan sering ugal dan bikin kesal pengemudi lain apalagi kalau sudah ditempeli aksesoris institusi atau komunitas tertentu, entah asli ataukah palsu saya belum tahu.

Tampilan desain yang keren, spesifikasi yang lumayan, berotot dan body tinggi membuat banyak orang kepincut untuk bisa memilikinya. Belum lama Toyota Fortuner mengubah tampilannya tipe GR Sport menggantikan TRD Sportivo dengan CC 2.8 nya kini tersiar kabar akan keluar versi All New pada 2025.



Pastinya banyak orang penasaran seperti apa bentuk dan speaifikasi Fortuner terbaru 2025 nanti. Memang ada beberapa video di yutup yang mereka-reka tampilan Fortuner versi All New tapi sumber yang saya dapat ini terbilang bisa dipercaya karena bocorannya seseorang dari 'orang dalam' Toyota sendiri.



Adalah 4Runner6G. com laman website yang memberikan bocoran desain dan spesiifikasi All New Fortuner 2025 mendatang yang sebelumnya telah diuji di AS setidaknya sejak Maret 2021 dan akan mulai memasuki masa produksi pada Juli 2024 sebagai model 2025.

Nah, kalau bicara spesifikasinya All New Fortuner 2025 ini diperkirakan sebagai berikut:



Rekaan digital yang mungkin sudah sangat mendekati aslinya.

Menggunakan platform TNGA-F Toyota, 2.4 liter turbo empat silinder (228 tenaga kuda), torsi 243 pound-feet, 278 hp dan 317 lb-ft untuk trim kelas menengah. Sedangkan untuk kelas atasnya bermesinkan hybrid Tacoma, menghasilkan 326 hp dan 465 lb-ft, tersedia transmisi otomatis 8 kecepatan. Untuk versi transmisi manual 6 kecepatan juga akan tersedia, tetapi akan disetel hanya di 270 hp dan 310 lb-ft. (Spek detail lain bisa kamu kunjungi sumber yang saya sertakan dibawah).

Fortuner sebagai mobil SUV ringan dan perkotaan (berbeda dengan kakaknya Land Cruiser off-road kelas atas) dengan spesifikasi diatas tentu saja sudah sangat mumpuni untuk 'lari-lari ringan' dan gaya-gayaan ala OKB atau oknum yang ndeso.



Lalu pertanyaannya sekarang adalah apakah Toyota Indonesia berani mengeluarkan versi All New generasi ke 6 ini di 2025 mendatang, kalau iya apakah spesifikasi dan build quality-nya akan sama, kita lihat saja nanti. Nabung dulu, ya gan lumayan masih ada 2 tahun!










Copyright © 2016 - 2023 iskrim
All Rights Reserved | Member of Thread Creator Gen. 1 - KASKUS

Sumur: Tkp | img : 4runner6g 




adolfsbasthian
septcember
ufo60
ufo60 dan 7 lainnya memberi reputasi
8
3.3K
64
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Otomotif
OtomotifKASKUS Official
27.7KThread14.7KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.