• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Karena Dianggap Pembawa Keberuntungan, Buaya Berusia 100 Tahun Ini Mati Mengenaskan

lsodfhikc8Avatar border
TS
lsodfhikc8
Karena Dianggap Pembawa Keberuntungan, Buaya Berusia 100 Tahun Ini Mati Mengenaskan
Di zaman yang serba modern seperti sekarang, mitos dan klenik masih menjadi hal yang belum punah hingga kini. Meski perkembangan ilmu pengetahuan sering mematahkan mitos-mitos yang menjadi buah bibir dimasyarakat, tetap saja tidak sedikit yang masih mempercayai hal-hal kramat yang dapat memberikan keruntungan atau kesialan pada seseorang.

Lalu bagaimana jika objek yang dikramati justru menjadi kisah pilu bagi objek tersebut ? Bukan keberuntungan yang menghampiri, justru malah perasaan bersalah yang didapat. emoticon-Sorry




Di Kuil Hazrat Khan Jahan Ali sebuah kuil di barat daya Bangladesh, beberapa penduduk percaya bahwa memberi makan buaya akan membawa keberuntungan bagi mereka, Mohammed Sarwar yaitu penjaga kuil tersebut emoticon-Hansipmenyatakan bahwa legendanya adalah bahwa siapa pun yang memberi makan buaya kelaparan akan terpenuhi keinginan hatinya. Maka jika agan-agan berada di sana jangan heran agan-agan akan melihat beberapa buaya yang obesitas akibat wareg / kenyang dikasih makan terus emoticon-Leh Uga


Konten Sensitif


Akan tetapi, meskipun nasib baik belum tentu menghampiri sang pencari peruntungan dengan memberi makan buaya tersebut, justru hal itu membawa nasib buruk lebih dahulu bagi si buaya. Dikarenakan terus menerus diberi makanan oleh para pencari peruntungan kondisi sang buaya menjadi obesitas dan berujung pada kematian. Dan uniknya sang buaya yang mati tersebut diperkirakan berusia 100 tahun emoticon-Sorry



Awalnya mereka memberi hanya seekor ayam tetapi lambat laun orang telah menawarkan lebih banyak lagi, termasuk kambing. Beberapa dari mereka mempercayai pengorbanan besar berarti lebih banyak kesempatan untuk mengabulkan permintaan. emoticon-Matabelo

Hingga kini kegiatan memberi makan kepada buaya terus menerus dilakukan. Ane sendiri juga tak bisa berkata-kata sih. dimana-mana predator seperti buaya begini kan disterilkan di alam liar, tetapi bisa-bisannya ada beberapa penduduk yang menganggap predator tersebut dapat memberi nasib baik, meskipun perlakuannya gak salah juga dengan ngasih makan emoticon-Bingung.




Dari peristiwa tersebut, bisa disimpulkan semaju-majunnya sebuah zaman, hal-hal berbau klenik seperti itu sulit untuk hilang. Meskipun tidak sedikit yang dipatahkan oleh ilmu pengetahuan, dan mengetahui bahwa hal-hal klenik tersebut mengorbankan hal yang sebenarnya belum tentu menjadi pengabulan dari harapan para orang-orang tersebut apalagi berdasar dari sebuah mitos atau legenda yang tidak jelas makna dan asal-usulnya. Berbeda konteks dengan pengorbanan yang didasarkan dari kitab suci sebuah agama, tujuan dan kemanfaatannya pun jelas. emoticon-Request


Sekian thread dari ane semoga sang buaya ditempatkan di tempat yang diinginkan 

emoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Ganemoticon-Cendol Gan

Spoiler for For Buaya:




Quote:


Diubah oleh lsodfhikc8 22-07-2023 12:51
0
1.1K
14
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.9KThread82.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.