• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Nikuba Aryanto Dilirik Ducati Dan Ferarri, Respon BRIN Bikin Geleng-Geleng Kepala!

albyabby91Avatar border
TS
albyabby91
Nikuba Aryanto Dilirik Ducati Dan Ferarri, Respon BRIN Bikin Geleng-Geleng Kepala!
Hai GanSist !

Sosok Aryanto Misel, seorang pria berusia 67 tahun, penemu teknologi inovasi yang diberi nama Niku Banyu atau akrab dikenal dengan Nikuba, menjadi buah bibir. Baru-baru ini pria tersebut mendapatkan undangan kehornatan untuk mempresentasikan temuan ilmiahnya tersebut. Temuan ini tentu saja sangat membanggakan di tengah minimnya perhatian pemerintah di dunia riset terutama dalam hal pengembangan riset di bidang teknologi inovasi.




Sebagaimana diketahui dan telah tersebar luas di berbagai media di tanah air, Nikuba hasil temuan Aryanto adalah sebuah teknologi yang memanfaatkan sumberdaya air atau hidrogen sebagai bahan baku utama yang akan dijadikan sebagai bahan bakar untuk kendaraan. Nikuba sendiri adalah sebuah alat yang digunakan untuk memisahkan antara kandungan hidrogen dan oksigen dalam air melalui proses yang dinamakan elektrolisis.

Dilansir dari laman wikipedia, elektrolisis adalah penguraian suatu elektrolit oleh arus listrik pada suatu sel elektrolisis. Reaksi kimia akan terjadi jika arus listrik dialirkan melalui larutan elektronik, yaitu energi listrik (arus listrik) diubah menjadi energi kimia. Singkatnya, hidrogen inilah yang kemudian berguna sebagai bahan bakar yang menggerakan mesin kendaraan dan berbasis listrik. Dalam dunia energi, secara umum bahan bakar ini lebih dikenal dengan nama hydrogen fuel, yang merupakan bahan bakar tanpa emisi yang fungsinya mirip seperti baterai. Istilah ini lebih dulu diperkenalkan oleh seorang ilmuwan yang bernama Michael Faraday pada tahun 1834.

Kabar terbaru, alat yang ditemukan oleh Aryanto ini kemudian mengundang decak kagum dari produsen otomotif asal Italia. Bahkan, dua produsen otomotif terkemuka negeri asal pebalap MotoGP, Valentino Rossi, Ducati dan Ferrari tertarik untuk menelitinya lebih lanjut. Namun demikian, hal tersebut berbanding terbalik dengan respon yang diberikan oleh pihak pemerintah, dalam hal ini Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN).

Meskipun temuan Aryanto telah viral dan menjadi pusat,perbincangan publik, namun nampaknya BRIN masih belum juga menunjukan kesan yang impresif. Malah, melalui salah satu penelitinya, Arifin Nur, BRIN malah menyangsikan temuan ini dan mengatakan belum bisa dipertanggungjawabkan secara ilmiah.

Sementara itu, Kepala BRIN, Laksana Tri Handoko menyatakan bahwa pihak BRIN belum memberikan pengakuan atas temuan tersebut karena masih perlu diuji dan di dalami secara ilmiah. Pihaknya menyarankan kepada Aryanto agar bekerjasama dengan BRIN untuk menyempurnakan penemuan itu di kemudian hari.

Melihat fakta-fakta di atas, TS berpendapat bahwa kisah Aryanto Misel dan temuannya, Niku Banyu (Nikuba), merupakan cerita yang menarik dan menunjukkan potensi inovasi dalam bidang teknologi energi. Temuan Aryanto, yang menggunakan elektrolisis untuk memisahkan hidrogen dan oksigen dalam air, menghadirkan peluang untuk mengembangkan bahan bakar alternatif yang ramah lingkungan.

Keberhasilan Aryanto dalam menarik minat produsen otomotif terkenal seperti Ducati dan Ferrari menunjukkan potensi besar dari temuannya. Dengan mengubah hidrogen menjadi bahan bakar yang menggerakkan mesin kendaraan, Aryanto telah menciptakan teknologi yang dapat mengurangi emisi dan membantu mengatasi masalah lingkungan yang dihadapi oleh industri otomotif. Hal yang dilakukan oleh Aryanto jelas merupakan kebanggan tersendiri baik secara pribadi maupun dalam mewakili dan membawa harum nama Indonesia di kancah dunia.

Namun, respons yang diberikan oleh Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) terhadap temuan Aryanto terlihat kurang impresif. Meskipun temuan ini telah mendapatkan perhatian publik yang luas, BRIN menunjukkan keraguan dan menganggapnya belum dapat dipertanggungjawabkan secara ilmiah. Sikap skeptis BRIN mungkin disebabkan oleh kebutuhan akan lebih banyak uji coba dan penelitian yang komprehensif sebelum memberikan pengakuan resmi. Namun begitu, TS melihat bahwa hal ini makin memperjelas ketimpangan birokrasi dan kurangnya keseriusan dari lembaga itu dalam merespon temuan-temuan yang secara mandiri dihasilkan oleh masyarakat.

Kepala BRIN, Laksana Tri Handoko, mengajukan saran agar Aryanto bekerjasama dengan BRIN untuk melanjutkan pengembangan temuannya. Usulan ini menunjukkan keinginan BRIN untuk membantu menyempurnakan penemuan Aryanto melalui uji coba ilmiah yang lebih mendalam. Kolaborasi antara penemu dan pihak pemerintah dapat membawa manfaat bagi kedua belah pihak, karena dapat mempercepat pengembangan teknologi ini dan memastikan kesesuaian dengan standar ilmiah yang diakui. Namun demikian, ini malah akan menimbulkan pertanyaan dari masyarakat tentang sejauh mana kinerja lembaga ini selama ini. Temuan-temuan apa yang sudah mereka hasilkan yang bermanfaat bagi masyarakat luas dengan anggaran yang sudah negara gelontorkan untuk membiayai lembaga ini.

Kisah Aryanto Misel dan temuan Niku Banyu merupakan contoh nyata dari tantangan yang dihadapi oleh para penemu di negara ini. Meskipun temuan mereka mungkin inovatif dan bermanfaat, kurangnya perhatian pemerintah dalam mendukung riset dan inovasi sering kali menjadi hambatan dalam menghadirkan temuan tersebut ke masyarakat secara luas. Dalam hal ini, penting bagi pemerintah dan lembaga riset untuk memberikan perhatian yang lebih besar pada inovasi dan mengadopsi pendekatan yang progresif dalam memfasilitasi pengembangan teknologi yang dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat dan lingkungan.

Bagaimana pendapat GanSist Semua? Berikan komentar kalian dengan bijak ! Terima kasih sudah membaca. Jumpa lagi di thread berikutnya.

Narasi : Ulasan Pribadi

Sumber Referensi :
https://www.kompas.com/tren/read/202...akuan?page=all


Bagaimana pendapat GanSist Semua? Berikan komentar kalian dengan bijak ! Terima kasih sudah membaca. Jumpa lagi di thread berikutnya.

Narasi : Ulasan Pribadi

Sumber Referensi :
https://www.kompas.com/tren/read/202...akuan?page=all

Copyright @albyabby912023, All right reserved.
kampret.strez
mancitybest
spay21
spay21 dan 8 lainnya memberi reputasi
9
2.8K
125
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.9KThread82.8KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.