Novena.LiziAvatar border
TS
Novena.Lizi
FPI Bakal Gelar Aksi 266 Besar-besaran Minta Kemenag Cabut dan Tutup Ponpes Al Zaytun
FPI Bakal Gelar Aksi 266 Besar-besaran Minta Kemenag Cabut dan Tutup Ponpes Al Zaytun

Minggu, 25 Juni 2023 17:14 WIB


Demo Pondok Pesantren Al Zaytun digelar pada Kamis (16/6/2023) (Tribun Cirebon) 

TRIBUNPRIANGAN.COM, INDRAMAYU - Beredar seruan aksi 266 yang akan mendemo Kantor Kementerian Agama (Kemenag) di Jakarta.

Demo itu diinisiasi oleh Front Persaudaraan Islam (FPI). Poster seruan aksi demo ini juga beredar di media sosial.

Massa rencananya akan mengepung Kantor Kemenag dengan aksi unjuk rasa pada Senin (26/6/2023) besok.

Pantauan Tribuncirebon.com dalam poster tersebut, mereka menuntut agar izin Ponpes Al Zaytun Indramayu dicabut.


Seruan aksi 265 yang akan demo di Kantor Kemenag di Jakarta.

Selain itu, massa juga menuntut ponpes pimpinan Panji Gumilang itu ditutup permanen.

Adapun yang nantinya akan menjadi koordinator lapangan (Korlap) adalah Ustaz Yordan.

"Seruan All Out Aksi 266," tulis keterangan dalam poster tersebut dikutip Tribuncirebon.com, Minggu (25/6/2023).

Meski beredar seruan aksi tersebut, belum terkonfirmasi ormas Islam mana saja yang akan ikut berdemo.

Ketua Pimpinan cabang Gerakan Pemuda Ansor (PC GP Ansor) Indramayu, Edi Fauzi saat dikonfirmasi Tribuncirebon.com, pihaknya mengkonfirmasi tidak akan ikut serta dalam demo tersebut.

Namun, PC GP Ansor Indramayu turut memberikan dukungan moril, selama kegiatan itu bersifat positif dan demi kepentingan umat Islam pada umumnya.

PC GP Ansor Indramayu sendiri, dalam hal ini, kata Edi Fauzi tegak lurus mendukung semua keputusan yang akan dilakukan pemerintah untuk mengusut polemik yang terjadi di Ponpes Al Zaytun.

Selain itu, kata Edi Fauzi, pihaknya juga mendukung apa yang menjadi keputusan PWNU Jabar.

Sebelumnya, PWNU Jabar melalui Lembaga Bahstsul Masail (LBM) memutuskan bahwa hukum memondokkan anak di Ponpes Al Zaytun adalah haram.

"Kami juga meminta pemerintah agar bisa segera dan secepatnya menyelesaikan polemik yang terjadi di Al Zaytun," ujar dia.

https://priangan.tribunnews.com/2023...npes-al-zaytun
pilotproject715
dragunov762mm
dragunov762mm dan pilotproject715 memberi reputasi
2
1.5K
53
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670.1KThread40.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.