Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

kecimprinkAvatar border
TS
kecimprink
Bisnis Kaesang Pangarep yang Gulung Tikar, Semuanya Tutup Sebelum
Bisnis Kaesang Pangarep yang Gulung Tikar, Semuanya Tutup Sebelum

Tak melulu bisnis yang dikelola Kaesang Pangarep berjalan lancar. Ada juga sejumlah bisnis yang gulung tikar.

Anak bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) ini digadang-gadang maju di Pilkada Depok 2024, sebagai wali kota Depok.

Sebelum maju di Pilkada, usaha Kaesang tak selamanya moncer. Sebagai pengusaha, Kaesang juga mengalami kegagalan dalam beberapa bisnisnya.

Daftar Bisnis Kaesang yang Gulung Tikar:

1. Sang Javas

Melansir dari Bisnis, sebelum merintis Sang Pisang, Kaesang Pangarep lebih dulu membangun bisnis Sang Javas pada Agustus 2017. Meski brand Kaesang sempat bergabung dengan outlet kaus brand lokal, TRUZ pada 2018 silam.

Namun, bisnis ini tidak aktif lagi. Terbukti dari akun Instagram bisnis yang terakhir memposting pada Agustus 2020 dan website sangjavas.com hingga marketplace-nya pun tidak bisa diakses.

2. Hompimpa Games

Berdiri sejak Juli 2017, Hompimpa Games merupakan perusahaan pengembang board game dan card game yang fokus pada konten Nusantara. Sayangnya, sebagi usaha yang berupaya merealisasikan ide-ide kreatif para game designer dan game developer ini tidak berkembang.

3. Madhang

Kaesang juga membesut sebuah aplikasi yang menjembatani ibu-ibu jago masak dengan pembeli demi membantu banyak ibu rumah tangga agar mandiri secara finansial. Madhang diluncurkan pada 11 Desember 2017 ini bekerja sama dengan Universitas Dian Nuswantoro (Udinus) Semarang.

Baca Juga: Kaesang Pangarep Maju Pilkada Depok 2024, PKS Tidak Khawatir

Sayangnya, aplikasi ini sudah tidak beroperasi lagi. Pasalnya, Februari 2020 menjadi unggahan terakhir dari akun Madhang tersebut. Bahkan, banyak pihak yang mempertanyakan kelanjutan dari aplikasi ini. “Permisi, aplikasinya diteruskan atau tidak mas @kaesangp?” tanya salah satu warganet.


"Tolong dong dana di aplikasi saya tidak kembali. Aplikasi tidak bisa dibuka,DM di IG tidak pernah di balas,kontak CS di WA juga tidak aktif, website tidak ada. Gimana ini uang saya di aplikasi tidak balik. Tolong dong @madhang.id,” tulis warganet lain.

4. Siapmas

Pada Agustus 2019 Kaesang Pangarep bersama sang kakak Gibran Rakabuming Raka membentuk brand Siapmas. Siapmas menghadirkan produk minuman dan makanan ringan, yakni Kemripik, Pik Kripik, dan Ngedrink. Produk-produk ini dipasarkan melalui minimarket ritel.

Sayangnya, bisnis ini sudah lama tidak aktif, unggahan terakhirnya pun pada 3 Oktober 2020.

5. Ternakopi

Kaesang juga melebarkan bisnis dengan menjajal bisnis kopi bersama dengan sang kakak pertamanya yakni Gibran Rakabuming Raka.


Sayangnya, putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep mengatakan bisnis Ternakopi yang dikelolanya telah tutup. Dia menyebut produk kopinya tersebut tidak laku di pasaran. Kaesang mengungkapkan Ternakopi awalnya memiliki sekitar 40 outlet sebelum pandemi Covid-19.(HD)


https://depok.hallo.id/depok-raya/44...a-depok?page=2
korban.slot.69
vaklentine
ebenezer10
ebenezer10 dan 3 lainnya memberi reputasi
4
2.3K
51
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
672.2KThread41.8KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Komentar yang asik ya
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.