eddygunAvatar border
TS
eddygun
PKS Kecewa Piala Dunia U-20 Batal di RI: FIFA Terima Qatar Tolak LGBT
Jakarta, CNN Indonesia -- 

Wakil Ketua Dewan Syuro PKS Hidayat Nur Wahid (HNW) mengaku kecewa FIFA secara terburu-buru mencabut status tuan rumah Indonesia untuk Piala Dunia U-20 tahun 2023. Ia menegaskan FIFA telah bertindak diskriminatif terhadap Indonesia.

"Ya saya sangat kecewa ya FIFA membuat keputusan yang cepat itu. Padahal ketum PSSI udah kesana untuk lobi apa yang jadi concern Indonesia," kata pria yang akrab disapa HNW itu kepada CNNIndonesia.com, Kamis (30/2).

"Harusnya FIFA berlaku tak diskriminatif. Artinya FIFA betul-betul sportif dan adil. Karena keputusan FIFA tadi malam itu jelas diskriminatif," tambahnya.

HNW mengatakan FIFA sama sekali tidak mengakomodasi kekhasan konstitusi yang dimiliki Indonesia. Konstitusi Indonesia, kata dia, tegas menyatakan tak memiliki hubungan diplomatik dengan Israel dan menjunjung tinggi kemerdekaan Palestina.

"Tak akomodasi kekhasan Indonesia atau apa yang menjadi rujukan di Indonesia. Karena dia udah tahu sebelum menunjuk Indonesia sebagai tuan rumah, Indonesia ada konstitusi. Ketika FIFA tetap menunjuk Indonesia, harusnya punya ancang-ancang itu," kata dia.

Lihat Juga :

Ganjar Usai Dirujak Netizen: Seranglah Ganjar, Jangan Anak-Istri Saya

Di sisi lain, HNW menyinggung ada beda perlakuan yang dilakukan FIFA terhadap Indonesia dan negara Qatar.

FIFA, kata HNW, justru memperbolehkan negara Qatar sebagai tuan rumah melarang kampanye dan atribut Lesbian, Gay, Biseksual dan Transgender (LGBT) digunakan saat gelaran Piala Dunia 2022 di Qatar.

"Kekhasan Qatar soal penolakan LGBT itu mereka [FIFA] terima kok. Ketika Qatar diterima, Indonesia harusnya diterima juga dong. Ketika FIFA bilang enggak diskriminatif, tapi malah diskriminatif," kata dia.

Tak berhenti sampai di situ, HNW juga menilai FIFA mampu memberi sanksi melarang tim nasional sepak bola Rusia untuk bertanding di Piala Dunia 2022 lantaran negara itu tengah menginvasi Ukraina. Tapi di sisi lain, ia menilai FIFA tak mampu bersikap tegas kepada Israel yang menjajah Palestina jauh sebelum adanya invasi Rusia ke Ukraina.

"Saya sesalkan FIFA terburu-buru dan ini merugikan Indonesia," kata dia.

PKS sebelumnya telah menyatakan sikap menolak kehadiran tim nasional Israel untuk bertanding di Piala Dunia U-20 yang digelar di Indonesia.

Kabar pembatalan status Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 sudah mulai ramai terdengar sejak FIFA membatalkan acara drawing di Bali. Pembatalan drawing di Bali dikaitkan dengan gencarnya penolakan kehadiran Israel di Piala Dunia U-20 oleh beberapa pihak termasuk I Wayan Koster dan Ganjar Pranowo.

Erick Thohir sempat berangkat bertemu Presiden FIFA Gianni Infantino untuk melakukan pembicaraan terkait polemik ini. Namun FIFA tetap pada keputusannya mencopot status tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 dari tangan Indonesia


https://www.cnnindonesia.com/nasiona...tar-tolak-lgbt


bukan.bomat
daratmpv
aldonistic
aldonistic dan 2 lainnya memberi reputasi
-3
1.7K
55
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670.1KThread40.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.