• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Taman Masjid Al Jabbar Jadi Water Boom, Sekalian Saja Bikin Wahana Bermain Anak?

KokonataAvatar border
TS
Kokonata
Taman Masjid Al Jabbar Jadi Water Boom, Sekalian Saja Bikin Wahana Bermain Anak?

Ridwan Kamil, Gubernur Jawa Barat baru meresmikan Masjid terbesar di Jawa Barat, Jum’at 30 Desember 2022 lalu. Masjid itu bernama Al Jabbar. Foto-foto masjid yang beredar di media sosial memamerkan kemegahan dan keindahan masjid di Kecamatan Gedebage, Bandung itu. Ridwan Kamil berharap Majid Al Jabbar bisa menjadi tempat wisata religi selain untuk ibadah. Keesokan harinya beredar video yang memperlihatkan taman Masjid Al Jabbar seperti Water Boom.


Water Boomdi Taman Masjid Al Jabbar
 
Agan dan Sista tahu Water Boom, kan? Semacam wahana rekreasi air yang menyasar keluarga muda. Kita bisa main air sepuasnya di sana. Biasanya anak-anak usia 12 tahun ke bawah suka sekali bermain di Water Boom.  
 
Pemandangan layaknya Water Boom  terlihat pada video unggahan akun Instagram exploredolan.id publikasi Minggu (1/1/2023). Terlihat anak-anak mengenakan pakaian dalam berenang-renang dan bermain air di kolam-kolam halaman Masjid Al Jabbar. Beberapa anak mengenakan celana dalam. Ada juga orang dewasa yang turun ke kolam. Sekitar kolam menjadi basah dan tergenang air.
 


Ada warganet yang membenarkan bahwa sehari setelah peresmian masjid, yaitu hari Sabtu, memang banyak anak-anak main air di kolam-kolam masjid. Ada pula yang memberikan kesaksian bahwa air kolam sebelum peresmian terlihat jernih, namun setelah ramai warga berdatangan, air kolam berubah keruh.   
 

Nggak Papa, Supaya Suka ke Masjid.
 
Sebagian warganet menyayangkan orang tua yang membiarkan anak-anaknya bermain air di kolam masjid. Keindahan masjid seolah ternoda dengan pembiaran yang membuat kolam masjid berubah jadi wahana bermain air. Ada pula yang mempertanyakan, ke mana petugas atau DKM, kenapa tidak ditegur.
 

Ada pula yang memaklumi, namanya juga anak-anak. Meski sudah dilarang tetap saja main air. Ada pendapat, supaya anak senang ke masjid juga. Meskipun air jadi kotor atau anak tidak sengaja kencing, najisnya tidak harus sampai mandi besar.
 

Fenomena anak yang nyebur ke kolam-kolam masjid ini sebenarnya peluang untuk membuat wahana bermain khusus anak di Masjid Al Jabbar. Sehingga anak tidak main air di kolam taman yang seharusnya sekadar untuk dinikmati keindahannya.
 
Ramainya kunjungan warga dan perilakunya yang terduga membuat Masjid Al Jabbar ditutup sejak Senin, (2/1/2023), kecuali pada waktu tertentu untuk shalat. Kabarnya Masjid Al Jabbar akan akan dibuka lagi untuk umum pada Sabtu (7/1/2023) DKM akan melakukan berbagai pembenahan, juga menyelesaikan beberapa detil perlengkapan masjid yang belum rampung.  
 

Nah, kalau Agan dan Sista sendiri bagaimana komentarnya? Setuju nggak sekalian dibikinin wahana bermain buat anak saja di sana?  

Sumber  1234
wolfzmus
screamo37
gosal1929
gosal1929 dan 3 lainnya memberi reputasi
4
3.2K
44
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.7KThread82.2KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.