mabdulkarimAvatar border
TS
mabdulkarim
Walkot Bobby Larang LGBT Usai Lihat Cowok Sama Cowok Berpasangan


Foto: Dok. Bonas Cup
Medan - Bobby Nasution menegaskan Kota Medan menolak perilaku LGBT setelah melihat banyak pasangan cowok saat perayaan malam tahun baru di Medan.
Pemandangan itu dilihatnya saat berjalan dari Kantor Wali Kota Medan ke acara perayaan malam tahun baru di Jalan Raden Saleh. Sebelum menyampaikan pidatonya, ia melihat banyak pasangan sesama cowok turut meramaikan perayaan tahun baru.

Melihat hal itu, Bobby pun menegaskan agar warga Medan menghindari perilaku tersebut karena dinilai tidak sesuai dengan ajaran agama maupun budaya lokal.


"Sepanjang saya jalan dari depan Kantor Wali Kota saya lihat kok yang cowok sama cowok (berpasangan), nggak ada ya, Kota Medan nggak ada LGBT, kita anti LGBT," kata Bobby Nasution, Minggu (1/1/2022).

Sikap anti LGBT itu pun menurut menantu Presiden Joko Widodo tersebut merupakan pesan dari tokoh-tokoh agama.

"Tadi juga pesan dari tokoh - tokoh agama kita harus menghindari hal-hal seperti itu, kemaksiatan juga harus kita tekan, hal-hal yang di luar kebudayaan kita," sebutnya.

Menurut Bobby, dalam budaya lokal pun, tidak ada satu etnis di Kota Medan yang membolehkan berpasanganan dengan sesama jenis.

"Tidak ada satupun etnis di Kota Medan ini yang mengajarkan berpasangan sesama jenis, jadi kita timbulkan kebudayaan kita saja, baik itu dari sisi kebudayaan maupun dalam kehidupan sehari-hari, begitu juga dalam berpasangan," tutupnya.

Ia pun mengajak dan mendoakan warga Medan yang masih jomblo agar segera menikah dengan pasangan berbeda jenis tentunya. Agar bisa melanjutkan keturunan.

"Jadi yang jomblo kita doakan tahun 2023 cepat nikah, yang udah nikah cepat punya anak, yang sudah punya anak silahkan tambah tapi jangan banyak-banyak kali, cukup dua aja," ujarnya.

https://www.detik.com/sumut/berita/d...am-tahun-baru.

Semoga pak Bobby siap dikecam aktivis atau Kedubes yang menangkat isu keberagaman emoticon-Hammer2
Aku dukung kok sikap ini


Walkot Bobby Tolak LGBT di Medan, MUI Ucapkan Terima Kasih

Foto: Andhika Prasetia/detikcom
Medan - Wali Kota Medan Bobby Nasution menolak perilaku lesbian, gay, biseksual, dan transgender (LGBT) di Kota Medan. Karena menurutnya LGBT bukan budaya etnis yang ada di Kota Medan.
Menanggapi hal itu, Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Sumatera Utara, Maratua Simanjuntak mengucapkan terima kasih atas sikap dan pernyataan menantu Presiden Joko Widodo (Jokowi) tersebut. Karena memang perilaku LGBT itu dinilai bertentangan dengan ajaran agama.

"Pasti kita dukung, kan sebenarnya LGBT itu tidak dibenarkan dalam agama. Jadi kalau Wali Kota sudah seperti itu MUI berterima kasih lah," kata Maratua Simanjuntak kepada detikSumut, Minggu (1/1/2023).


Menurutnya suatu aturan maupun hukum bisa diterapkan dengan baik jika penguasa mendukung hal itu. Sehingga potensi celah untuk berkembangnya perilaku LGBT dapat dicegah.

"Karena sesuatu itu bisa dilaksanakan dengan baik jika penguasa - penguasa melaksanakannya dengan baik, karena celah - celah yang memungkinkan untuk seperti itu harus dicegah," ujarnya.


Maratua juga menyinggung soal KUHP yang baru disahkan oleh pemerintah Indonesia yang mengatur tentang perzinahan perempuan dan laki-laki yang satu rumah tanpa ikatan pernikahan. Apalagi LGBT yang bertentangan dengan agama.

"Apalagi di KUHP yang baru disahkan itu juga dalam satu sisi ada juga (aturan) hubungan laki-laki dan perempuan yang belum menikah (satu rumah) termasuk dalam perzinahan, apalagi perlakuan-perlakuan sesama jenis, baik laki-laki sama laki-laki maupun perempuan sama perempuan, karena itu dilarang dalam agama," tutupnya.

Sebelumnya, Wali Kota Bobby Nasution menegaskan Kota Medan menolak perilaku LGBT. Hal itu disampaikan Bobby saat memberikan sambutan di acara malam pergantian tahun baru di Medan.

"Sepanjang saya jalan dari depan Kantor Wali Kota saya lihat kok yang cowok sama cowok (berpasangan), nggak ada ya Kota Medan nggak ada LGBT, kita anti LGBT," kata Bobby Nasution, Minggu (1/1/2022).

Usai acaranya, Bobby menjelaskan Medan anti LGBT tersebut merupakan pesan dari tokoh-tokoh agama yang meminta agar masyarakat menghindari perbuatan tersebut. Sebab LGBT merupakan kebudayaan luar.
https://www.detik.com/sumut/berita/d...-terima-kasih.


maroonia
darkwilliam00gg
muhamad.hanif.2
muhamad.hanif.2 dan 2 lainnya memberi reputasi
3
2.1K
36
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
670KThread40.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.