Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

siveAvatar border
TS
sive
OMAH PARI ALAS WAGU
Quote:

Quote:

Hallo Ges.. Kali ini saya akan mengisahkan sebuah cerita horor, yang saya angkat dari sebuah kisah perjalanan saya di akhir tahun 90an. Pasti akan ada sebuah pertanyaan tentang keaslian cerita ini. Seperti biasa, kisah ini saya ramu dengan sedikit bumbu fiksi di dalamnya. Jadi jangan harap sepenuhnya cerita ini benar, dan jangan berharap cerita ini sepenuhnya salah. Karena salah dan benar hanya masalah dari sudut mana kita memandangnya. emoticon-Cool

Beberapa latar, lokasi dan nama tokoh sengaja saya samarkan demi menghindari adanya pihak pihak yang tidak ingin di publikasikan. Karena enggak semua orang suka publikasi. Dan belum tentu juga publikasi suka dengan semua orang. Gambar yang di tampilkan pun hanya sebagai ilustrasi pelengkap. Dan bukan gambar sesungguhnya. emoticon-Hammer

Cerita ini mengisahkan tentang sebuah rumah kosong di tengah hutan di sebuah daerah di Jawa. Barat, Tengah atau Timurnya, silahkan di asumsikan sendiri. Keberadaan rumah ini nyata adanya. Rumah itu terletak di sebuah kawasan alas atau hutan yang terkenal cukup angker bagi warga sekitar. Selain karena mahluk halus, katanya disini juga masih banyak hewan liar yang berkeliaran. Seperti macan, babi hutan, ular, kelelawar, kalajengking, lintah, tikus, semut, kecoa, laler, belatung, kunang kunang, laba laba sampai undur undur. Mungkin saking banyaknya hewan liar di situ, saya ga bisa sebutin semuanya secara mendetil. Karena ini bukan thread flora dan fauna. emoticon-Hammer

Enggak ada informasi yang pasti tentang berapa lamanya rumah itu kosong. Kalaupun dilihat sekilas, tembok rumah itu tampak masih kokoh, meskipun sudah banyak di tumbuhi tanaman liar dan di tutupi lumut. Kelihatannya rumah ini di bangun dengan bahan material yang berkelas. Entah kelas berapa, saya juga ga pernah liat rumah ini pergi sekolah. emoticon-Hammer

Sungguh amat di sayangkan sebenernya. Rumah sebesar ini harus di bangun di tengah hutan. Entah siapa pencetus idenya, dan pemilik rumahnya. Padahal kalo aja rumah ini di bangun di Jakarta dan di buat kos kosan mahasiswi, pasti jauh lebih menguntungkan. Kalo mahasiswinya belum bisa bayar, yah bisa di diskusikan di dalam kamar. Oke skip.. Ga usah ngeres.. Ini kisah horor, bukan cerita bokep. emoticon-Hammer

Cerita ini insyaallah bakal rutin saya update kalo lagi inget. Kalo lagi ga inget, bisa tolong ingetin. Lalu gimana kelanjutan ceritanya? Mending simak bareng bareng aja. Silahkan siapkan cemilandan kopi. Dan sekali lagi, jangan lupa untuk lek, komen, sukreb dan polow ya. Karena komen yang berkualitas, menjadi hiburan tersendiri bagi para TS.. Sekali lagi selamat menikmati dan pastikan jendela dan pintu rumah anda sudah tertutup rapat. Takut ada yang nongol dari jendela. Sempak tetangga.. emoticon-Hammer


Quote:







CEK POS KOMEN DI BAWAH







Diubah oleh sive 10-12-2022 14:17
sampeuk
similikiti975
arieaduh
arieaduh dan 31 lainnya memberi reputasi
32
12.5K
109
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Stories from the Heart
Stories from the HeartKASKUS Official
31.6KThread42.3KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.