• Beranda
  • ...
  • The Lounge
  • Era Baru Televisi Indonesia, TV Analog Beralih ke TV Digital dan Ini Dia Kelebihannya

masnukhoAvatar border
TS
masnukho 
Era Baru Televisi Indonesia, TV Analog Beralih ke TV Digital dan Ini Dia Kelebihannya
Indonesia masuk dalam era baru, TV analog resmi dinonaktifkan oleh Kemeninfo, ini dia kelebihan dari TV digital


Berdasarkan surat edaran dan keputusan dari Kementerian Komunikasi dan Informatika bersama Pemerintah, siaran TV analog resmi dinonaktifkan pertanggal 2 November 2022 pukul 24.00 wib di beberapa daerah di Indonesia khususnya Jabodetabek.

Siaran TV analog telah resmi digantikan dengan siaran TV digital dengan alasan satu dan lain hal.

TV analog sendiri merupakan siaran televisi yang dipancarkan dengan menggunakan variasi voltase dan frekuensi dari sinyal, yaitu menggunakan sinyal analog dalam transmisi gambar serta suara. Sedangkan TV digital merupakan jenis televisi yang menggunakan modulasi digital menyerupai bit data seperti komputer untuk menyiarkan suara, gambar, dan data ke pesawat televisi.

Melihat adanya keputusan dari pemerintah untuk merubah siaran televisi dari analog ke digital ini tentu saja tidak luput menuai pro kontra di tengah masyarakat.
Tidak sedikit masyarakat yang menolak diberlakukannya penonaktifan televisi analog karena mereka takut nantinya harus membayar untuk dapat melihat siaran televisi nasional.

Perlu diketahui, perpindahan siaran dari TV analog ke TV digital ini tidak merubah menjadi berbayar GanSis. Agan dan Sista tetap dapat menyaksikan stasiun televisi swasta dan nasional tanpa harus berlangganan dan membayar karena siaran TV digital tetap bersifat free to air alias gratis.
Agan dan Sista hanya perlu untuk membeli set top box agar dapat beralih dari siaran TV analog ke TV digital.

Lantas apa perbedaan atau keuntungan dari beralih ke siaran TV digital?
Berikut ini diantaranya.




1. Kualitas Siaran Lebih Jernih

Perubahan TV analog ke digital tentu saja memiliki perbedaan dan manfaat yang bisa Agan Sista rasakan.

Jika siaran di TV analog gambar sering kabur atau muncul bintik-bintik semut di tayangan, menggunakan TV digital kualitas gambar menjadi lebih jernih dan tidak lagi mudah mengalami gangguan.

Siaran TV menjadi lebih jernih dan tidak buram, membuat Agan Sista lebih nyaman untuk menyaksikan acara-acara yang disuguhkan oleh stasiun televisi kesayangan.

2. Program Televisi Lebih Beragam

Menurut penjelasan dari Kemenkominfo dengan beralihnya siaran TV analog ke TV digital juga akan membuka peluang para konten kreator nantinya untuk melebarkan sayap di televisi.

Para konten kreator kemungkinan besar akan membuat siaran dan program televisi semakin beragam dan pastinya lebih berkualitas.

3. Sinyal Merata Hingga Pelosok Daerah

Ketika di era TV analog di daerah pedesaan atau pelosok sulit untuk mendapatkan sinyal siaran televisi, dengan beralih ke TV digital akan membuat sinyal lebih merata hinggal ke pelosok daerah di dalam negeri.

Nantinya saat semua masyarakat telah beralih ke TV digital, tidak akan ada lagi keluhan siaran televisi timbul tenggelam karena tidak ada sinyal.

4. Tidak Terpengaruh Cuaca

Bukan hanya sinyal merata ke pelosok daerah di dalam negeri, dengan beralih ke TV digital juga akan membuat Agan Sista nyaman menyaksikan atau menonton siaran televisi di berbagai keadaan dan kondisi cuaca.

Meskipun hujan deras, sinyal tidak akan terganggu sehingga GanSis tetap dapat menonton atau menyaksikan siara televisi dengan nyaman.



Itulah tadi GanSis sekilas tentang apa itu TV analog dan TV digital serta apa keuntungan yang bisa diperoleh dengan beralihnya siaran ke TV digital.

Mungkin masih banyak orang yang belum paham dengan apa itu TV digital sehingga mereka enggan dan menolak saat TV analog dinonaktifkan. Tentu masyarakat harus mulai memahami apa maksud dan tujuan pemerintah saat memutuskan untuk merubah sesuatu dengan yang baru.

Oke, mudah-mudahan thread ini bermanfaat dan menambah wawasan serta pengetahuan dari Agan Sista semua.




Penulis: @masnukho©2022
Narasi: Ulasan pribadi
Sumber gambar
1, 2, 3, 4
dasiemsidas
verdandigr
voltadiclofenac
voltadiclofenac dan 15 lainnya memberi reputasi
16
4.7K
124
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
The Lounge
The LoungeKASKUS Official
922.9KThread82.7KAnggota
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.