Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

matt.gaperAvatar border
TS
matt.gaper
AIRIN Cagub Banten, Andika Hazrumy Cabup Serang, Sachrudin Calon Walkot Tangerang


WARTAKOTALIVE.COM, TANGERANG- Airin Rachmi Diany bakal diusung menjadi calon Gubernur Banten pada Pilkada 2024.

Mantan Wali Kota Tangerang Selatan Airin Rachmi Diany dinilai mempunyai kapasitas untuk memimpin provinsi terbarat di Pulau Jawa tersebut.

Partai Golkar adalah salah satu partai yang disebut-sebut akan mengusung istri Tubagus Chaeri Wardana menjadi Cagub Banten.

Dua pimpinan DPD Kabupaten/Kota di Banten, yaitu Kota Tangerang dan Kota Serang secara terang-terangan telah mendukung Airin Rachmi Diany Cagub Banten.

Sebelumnya, Ketua DPD Partai Golkar Banten juga telah menyebut Airin Rachmi Diany sebagai calon kuat Gubernur Banten.

Dukungan Golkar Banten untuk Kepala Daerah dan Capres

Ketua DPD Partai Golkar Provinsi Banten Ratu Tatu Chasanah mengatakan, Golkar telah menerima sejumlah aspirasi yang menginginkan Airin sebagai Cagub Banten.


Di samping itu, aspirasi lainnya adalah menginginkan agar Andika Hazrumy, mantan Wagub Banten, diusung menjadi calon Bupati Kabupaten Serang menggantinya dirinya.

Ratu Tatu Chasanah adalah bibi Andika Hazrumy dan kakak ipar Airin.

“Aspirasi para kader tentu akan kami pertimbangkan dan respons dengan baik,” ujar Tatu seperti diberitakan sejumlah media.

Ketua DPD Partai Golkar Kota Serang, Ratu Ria Maryana, secara tegas mengatakan, seluruh kader Partai Golkar harus berjuang demi memenangkan Pemilu 2024.

Kemenangan harus diraih baik untuk pemilihan calon anggota legislatif (pileg), pemilihan Presiden (pilpres), maupun pemilihan kepala daerah (pilkada).

Menurut Ria, DPD Partai Golkar Provinsi Banten sudah memilih Airin Rachmi Diany sebagai kandidat calon Gubernur Banten. Keputusan ini harus dijalankan dan diperjuangkan dalam rangka memenangkan Pilkada 2024.

“DPD Golkar Banten telah menunjuk Bu Airin sebagai kandidat calon Gubernur Banten, maka harus menang. Dan ini penegasan,” ujar Wakil Ketua DPRD Kota Serang ini seperti ditulis Antara.

Sementara itu, Partai Golkar mulai memperkenalkan nama-nama yang akan maju dalam Pemilu dan Pilkada di wilayah Banten pada tahun 2024 mendatang kepada masyarakat.

Hal tersebut disampaikan saat peringatan HUT ke-58 Partai Golkar yang digelar DPD Partai Kota Tangerang di Stadion Benten Reborn.

Nama-nama mulai dari Ketua DPD Partai Golkar Kota Tangerang Sachrudin, Ketua Kesatuan Perempuan Partai Golkar Airin Rachmi Diany, hingga Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menjadi sorotan.

Sachrudin diperkenalkan sebagai calon Wali Kota Tangerang 2024, sementara Airin Rachmi Diany digadang-gadang menjadi calon Gubernur Banten dan Airlangga Hartanto menjadi calon Presiden RI.

Bahkan, nama-nama tersebut dibuatkan yel-yel khusus dan digaungkan di hadapan ribuan masyarakat, kader dan simpatisan yang hadir dalam acara Jalan Sehat tersebut.

"Sachrudin, wali kota! Airin gubernur! Airlangga presiden! Golkar menang !!!" bunyi yel-yel yang digaungkan dan disambut oleh ribuan massa yang hadir.

Airin Rachmi Diany yang hadir dalam acara tersebut bahkan, tidak ragu menyebut Sachrudin akan dilantik menjadi Wali Kota Tangerang 2024.

"InshaAllah kader terbaik Kota Tangerang, Bapak Sachrudin akan dilantik menjadi Wali Kota Tangerang di tahun 2024 mendatang," ujar Airin Rachmi Diany dalam acara yang berlangsung pada Minggu (16/10/2022).

Menurutnya, pengalaman menjadi Wakil Wali Kota Tangerang selama 10 tahun, merupakan nilai utama Sachrudin, layak memimpin Kota Tangerang.

Dengan demikian, kesejahteraan masyarakat Kota Tangerang dinilai dapat menjadi lebih baik di masa mendatang, lantaran telah ditangani selama dua periode sebelumnya.

"Saya meyakini, pengalaman Bapak Sachrudin selama 10 tahun menjadi Wakil Wali Kota akan membuat Kota Tangerang mejadi lebih baik lagi," kata dia.

Airin pun mengajak masyarakat untuk dapat bersatu mewujudkan Sachrudin sebagai pemimpin Kota Tangerang di tahun 2024.

"Mari kita berjuang bersama-sama untuk bisa memenangkan Bapak Sachrudin untuk bisa memenangkan Bapak Sachrudin sebagai Wali Kota Tangerang di tahun 2024," ungkap Airin.

Acara Jalan Sehat DPD Partai Golkar Kota Tangerang tersebut diikuti oleh 15 ribu masyarakat Kota Tangerang.

Pantauan Wartakotalive.com pada Minggu (16/10/2022), acara Jalan Sehat dengan mengusung tema Golkar Menang, Rakyat Sejahtera itu dimulai sejak pukul 07.00 WIB.

Ribuan masyarakat, kader dan simpatisan Partai Golkar yang mengikuti Jalan Sehat datang dari 13 kecamatan se-Kota Tangerang.

Mereka datang secara bergelombang, bersama dengan rombongan keluarganya masing-masing.

https://wartakota.tribunnews.com/amp...lkot-tangerang

Pilihan warga banten
pilot2isekai078
lepas.monas
daratmpv
daratmpv dan 5 lainnya memberi reputasi
0
1.7K
32
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Mari bergabung, dapatkan informasi dan teman baru!
Berita dan Politik
Berita dan PolitikKASKUS Official
671.8KThread41.4KAnggota
Urutkan
Terlama
GuestAvatar border
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Ikuti KASKUS di
© 2023 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved.